Kaskus

News

pancidermawanAvatar border
TS
pancidermawan
Pemerintah: Bila Masih Ada Bahaya Corona, Salat Idul Fitri Berjemaah Ditiadakan
Pemerintah: Bila Masih Ada Bahaya Corona, Salat Idul Fitri Berjemaah Ditiadakan

Jakarta - Ketua Gugus Tugas Percepatan Penaganan COVID-19 Doni Monardo menjawab usulan Menteri Agama Fachrul Razi terkait ide relaksasi tempat ibadah di tengah pandemi Corona. Doni menyebut relaksasi tempat ibadah bisa dilakukan jika COVID-19 tidak lagi mengancam warga di Indonesia.
"Adanya keinginan untuk membuka tempat ibadah di lokasi-lokasi tertentu, tadi Bapak Wapres ingatkan para peserta rapat sekalian, pembukaan tempat ibadah sangat tergantung dari keputusan pemerintah yang berhubungan dengan apakah masih ada bahaya (COVID) yang mengancam atau tidak," ujar Doni saat konferensi pers yang ditayangkan langsung di YouTube Setpres, Selasa (12/5/2020).


Doni mengatakan Wakil Presiden Ma'ruf Amin sudah memberikan arahan terkait pembukaan tempat ibadah, yakni tempat ibadah bisa dibuka kembali jika bahaya COVID tidak ada lagi. Hal ini berlaku juga pada salat Idul Fitri yang akan datang nanti. Salat Idul Fitri, kata Doni, tidak akan diselenggarakan jika COVID masih mewabah di Indonesia.

"Jadi Bapak Wapres menekankan bahwa kalau bahaya atau ancaman itu sudah tidak ada, bisa saja salat dilakukan. Tetapi manakala masih terdapat ancaman atau bahaya COVID, maka ibadah salat Id berjemaah tentunya tidak dilakukan," kata Doni.


Sebelumnya, Menag Fachrul Razi mengungkapkan ide soal relaksasi tempat ibadah. Fachrul menyebut ide tersebut bisa direalisasi apabila relaksasi pembatasan sosial berskala besar (PSBB) seperti yang disampaikan Menko Polhukam Mahfud Md benar-benar diimplementasikan.

"Sebagai contoh juga tentang masalah relaksasi di rumah-rumah ibadah. Memang kami juga sudah berniat mengusulkan, kalau ada relaksasi nanti, terutama relaksasi di sarana perhubungan, relaksasi di mal, ini coba kami tawarkan juga ada relaksasi di rumah ibadah," kata Menag dalam rapat kerja (raker) dengan Komisi VIII DPR RI yang disiarkan langsung di YouTube DPR, Senin (11/5).

Sumber :

https://m.detik.com/news/berita/d-50...aah-ditiadakan


Monggo yang mau keluarkan ide, uneg uneg emoticon-Angkat Beer


Contoh :

Andri Dharmawan
10 menit yang lalu
Knp shalat berjamaah ditiadakan ? ari penutupan gerai McD di Sarinah Thamrin digelar bak selebrasi akhir tahun dan mengundang org beramai ramai hingga melupakan PSBB

Tjetjep
27 menit yang lalu
Kan bisa pake Protokol kesehatan ? Shalat Id setahun Sekali , naek KRL aja yg tiap hari dempetan ....

Roni Oni
35 menit yang lalu
Klo bisa sih sholat idil fitri harus ada karna itu ibadah setahun sekali

andiw64
37 menit yang lalu
Yang terpenting,� masyarakat luas mengetahui resiko nya. Dengan demikian mereka benar benar bisa mempertimbangkan sikap yang akan diambil sebaik baiknya

Zulltaryo
sejam yang lalu
Knp hrs ditiadakan.bebaskan sj itukan pilihan.Petugas medis pulangkan sj kasian sdh capek2 rawat pasien..pada batu!!

Khoirul Anam
sejam yang lalu
Sholat Ied berjamaah ga boleh,to bandara dibuka, jalur transportasi dibuka aneh,orang ibadah kok ga boleh, sekalian buat umat agama yg lain tempat ibadah diusulkan dibuka

johhnybravo88
sejam yang lalu
kenapa di buka jalur transportasi???


emoticon-Angkat Beer
anasabilaAvatar border
anasabila memberi reputasi
1
933
27
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan