yasue.dikAvatar border
TS
yasue.dik
Ketua DPR : Kalau Semua Pulang Kampung, Usaha 2 Bulan Ini Sia-Sia


JAKARTA - Ketua DPR Puan Maharani menilai bahwa larangan mudik diterapkan karena pemerintah lebih mengedepankan kesehatan masyarakat di tengah pandemi virus corona (Covid-19).

Menurut dia, bila pemerintah tak melarang mudik saat momentum Lebaran 2020, maka penerapan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) akan menjadi sia-sia.

"Karena kita harus mengedapankan kesehatan terkait Covid-19. Kalau semua pulang kampung, apa yang sudah kita lakukan selama hampir 2 bulan ini akan jadi sia-sia. Karena (Covid-19) bisa menyebar sampai ke kampung-kampung," kata Puan di DPR, Jakarta, Kamis (23/4/2020).

Puan pun mendorong agar bantuan sembako dan bansos lainnya bisa tepat sasaran. Dengan begitu, masyarakat akan memilih tidak pulang kampung.

"Dan bulan depan akan ada bantuan langsung tunai sebanyak 20 juta keluarga. Bansos lainnya, kami berharap bantuan pemerintah itu tepat sasaran. Tentu itu bukan hal mudah," ujar Puan.

:

Politikus PDI Perjuangan itu menegaskan bahwa DPR akan terus mendukung pemerintah dalam menanggulangi pandemi Covid-19.

"Apa yang dilajukan pemerintah kami akan mendukung dan sebaiknya program bantauan langsung tunai ini tepat sasaran," tandasnya. (aky)

sumber

***********
Sebenarnya, boleh ga sih pulang kampung? Kader satu partai kok beda suara
emoticon-Bingung (S)
Diubah oleh yasue.dik 24-04-2020 07:20
nichodoankk
erinherlina
infinitesoul
infinitesoul dan 141 lainnya memberi reputasi
140
7.4K
213
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan