Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

hayosayasiapaAvatar border
TS
hayosayasiapa
Pernah Makan Buah Nasi-nasi? Tanaman Cantik dengan Banyak Manfaat!


Halo Agan Sista!

Kalian pasti suka makan buah kan?
Dari sekian banyak buah yang ada, buah apa sih yang menjadi favorit kalian?

Jeruk?
Melon?
Apel?
Durian?

Apapun buah kesukaan kalian tak masalah kok, karena setiap buah pasti punya manfaatnya masing-masing, GanSis. Yap! Mengonsumsi buah memang sangat baik untuk kesehatan tubuhmu GanSis, hal ini dikarenakan banyaknya kandungan bermandaat yang ada pada buah-buah tersebut. Oh iya, ngomong-ngomong soal buah, Agan dan Sista ada yang tau dengan buah nasi-nasi ga? Agan dan Sista ada yang pernah makan buah nasi-nasi ga? Atau ini adalah kali pertamanya Agan dan Sista mendengar kalau ada buah yang namanya adalah buah nasi-nasi?

Eitss, buah-nasi-nasi itu bukan nasi ataupun beras ya. Buah nasi-nasi merupakan buah berwarna putih yang bentuknya bulat-bulat kecil dengan ukuran sekitar 1-2 cm dan juga berwarna putih seperti nasi, hal ini lah yang membuatnya disebut dengan nama buah nasi-nasi. Tanaman buah nasi-nasi ini dikenal dengan nama ilmiah Syzygium zeylanicum yang merupakan keluarga tumbuhan Myrtaceae alias keluarganya buah jambu. Nah, karena tanaman ini masih satu keluarga dengan buah jambu, tak jarang tanaman ini juga sering disebut dengan nama jambu nasi.



Agan dan Sista yang sudah pernah mencobanya pasti tau kan kalau buah nasi-nasi rasanya sangat berbeda dengan nasi. Yap! Meskipun namanya buah nasi-nasi, tapi rasanya sangat berbeda dengan nasi, buah nasi nasi memiliki rasa masnis dan segar layaknya jambu air. Selain rasanya yang manis dan bentuk pohon ini juga manis loh. Benar! Tanaman ini sangat cantik dan cocok banget untuk dijadikan tanaman hias. Bunganya yang berwarna putih tampak begitu cantik. Bahkan saat sedang berbunga, pohon ini tampak seperti tertutup salju loh. Selain itu, tanaman ini juga memiliki banyak manfaat, GanSis. Daun dan juga akar dari buah nasi-nasi ini sering digunakan sebagai obat-obatan oleh sebagian masyarakat, dan kayunya juga sering digunakan untuk bahan bakar dan juga untuk membuat perahu.



SUMBER
Diubah oleh hayosayasiapa 21-04-2020 06:31
tafakoer
nona212
tien212700
tien212700 dan 47 lainnya memberi reputasi
48
4.9K
33
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan