- Beranda
- Komunitas
- News
- Berita dan Politik
Gubernur Sumut Sarankan Pembagian Bantuan Tak Lagi Kumpulkan Massa


TS
LordFaries3.0
Gubernur Sumut Sarankan Pembagian Bantuan Tak Lagi Kumpulkan Massa

Medan, Beritasatu.com - Gubernur Sumatera Utara (Sumut) Edy Rahmayadi menyarankan, penyaluran bantuan untuk masyarakat terdampak penyebaran virus corona (Covid-19), sebaiknya tidak dilakukan dengan mengumpulkan massa di lokasi tertentu.
"Kita mengapresiasi semua pihak yang turut berpartisipasi memberikan bantuan. Namun, penyaluran bantuan diharapkan tidak dilakukan di tempat yang membuat keramaian, misalnya di jalanan," ujar Edy Rahmayadi, Jumat (24/4/2020).
Edy mengatakan, pola pembagian bantuan ini harus bisa diperbaiki. Orang yang mau membantu warga dari keluarga tidak mampu bisa melakukan koordinasi dengan kepala lingkungan, tokoh masyarakat, kepala desa, maupun pemuka agama.
"Bantuan itu bisa disalurkan melalui perangkat yang ada supaya bisa diantar langsung ke rumah warga yang layak menerima bantuan itu. Namun, penyaluran bantuan seperti ini juga harus diawasi sehingga tepat sasaran," jelasnya.
Mantan Pangkostrad ini juga mengimbau masyarakat supaya tetap tenang, tidak panik, selalu jaga jarak, tetap berada di rumah saat wabah Covid-19. Langkah ini dinilai lebih tepat dalam memutus mata rantai penyebaran Covid-19.
https://www.beritasatu.com/nasional/...umpulkan-massa
Mantab ndan



sebelahblog memberi reputasi
1
803
8


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan