Kaskus

News

geulis00Avatar border
TS
geulis00
Larangan Mudik Lebaran Dimulai Awal Ramadhan 1441 H

https://pedoman.co/news/larangan-mud...adhan-1441-h/

PEDOMAN.co
 – Presiden Joko Widodo memutuskan melarang masyarakat untuk mudik lebaran dimulai pada awal Ramadhan 1441 H. Keputusan Presiden ini dilakukan untuk pencegahan penyebaran Covid-19.

Juru Bicara Presiden RI, Fadjroel Rachman mengatakan, Presiden Joko Widodo telah mencatat dan mengambil keputusan berdasarkan laporan dan evaluasi Kementerian Perhubungan dimana diketahui masih cukup besar masyarakat yang bersikeras mudik. Untuk memenuhi kebutuhan dasar keluarga miskin dan rentan terdampak Covid-19, termasuk para pihak agar tidak mudik, pemerintah sudah memberikan bantuan sosial berupa pembagian paket sembako yang diluncurkan pada Senin (20/4/2020), Kartu Prakerja, dan minggu ini bantuan sosial tunai yang juga sudah dikerjakan.

“Dari data terukur tersebut, Presiden mengambil keputusan melarang mudik lebaran. Setelah larangan mudik bagi Aparatur Sipil Negara (ASN), TNI/Polri, dan pegawai BUMN dilakukan minggu lalu. Presiden melangkah dengan strategi matang, berdasarkan analisis berlanjut, menimbang, mengecek berdasarkan data, fakta dan realitas yang terjadi di lapangan,” ujar Fadjroel di Jakarta, Selasa (21/4 /2020).

Menteri Koordinator Bidang Maritim dan Investasi, Luhut Binsar Pandjaitan yang juga Menteri Perhubungan Ad Interim usai rapat terbatas menyampaikan keputusan Presiden tersebut kepada media dan publik bahwa, “Presiden Joko Widodo memutuskan larangan mudik dimulai awal Ramadhan 1441 H.” (ndr)



4iinchAvatar border
infinitesoulAvatar border
sebelahblogAvatar border
sebelahblog dan 23 lainnya memberi reputasi
24
774
11
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan