Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

si.matamalaikatAvatar border
TS
si.matamalaikat
Mengenal Sistem Pengereman Bus Dan Truk,Yang Menghasilkan Suara "CEEEEEESSSSS"


Sumber



Saat berpapasan dengan bus dan truk dijalan agan pasti pernah mendengar suara ceeessssaat dijalan bukan ? emoticon-Big Grin
FYI suara itu berasal dari sistem pengereman bus dan truk,sistem rem pada bus dan truk sendiri dibagi menjadi dua gan.Yaitu sistem full air brake dan air over hydraulic,akan ane ambil intinya saja.Kalau dijabarkan semua bakal panjang,dan ane gak begitu ahli menjelasakn suatu hal secara detail emoticon-Big Grin
Kita bahas satu per satu ya gan emoticon-Big Grin




Full Air Brake




Ilustrasi kompresor

Sumber


Sistem rem full air brake adalah sistem rem yang menggunakan udara yang dihasilkan dari kompresor,menghasilkan udara bertekanan tinggi dan dihasilkan bersamaan dengan putaran mesin yang dihubungkan oleh van belt.


Dalam sistem full air brake,terdapat komponen bernama chamber yang bertugas menekan kampas rem.Dimana tekanan udara besar yang terdapat pada kompresor saat menginjak pedal rem,akan dikeluarkan dengan tekanan yang besar dan mendorong bagian chamber.




Ini komponen chambernya gan


Setelah pedal dilepas,udara pada kompresor akan ditutup kembali dan udara yang ada pada chamber akan dibuang.Sehingga muncul lah suara ceeesssssss yang sering kita dengar ketika bus atau truk mengerem emoticon-Big Grin emoticon-Ngakak (S)
Nah suara ceeessss ini disebut sistem pengereman air brake gan,pasti pernah menemuinya dijalan bukan ?
Udara buangan dari komponen chamber saat sopir melepas pedal rem,itulah yang menghasilkan suara cessss tersebut gan emoticon-Big Grin



Kendaraan besar seperti bus dan truk membutuhkan sistem pengereman yang mumpuni,maka dari itu sistem air brake ini sudah banyak diterapkan pada truk dan bus gan.Sistem ini punya beberapa kelebihan,sehingga cocok digunakan pada kendaraan besar.Sebagaimana kereta api menggunakan sistem rem ini,untuk mengerem puluhan roda gerbongnya.


Salah satu kelebihan sistem air brake ini adalah tahan pada tekanan suhu udara panas,yang diakibatkan tekanan kampas rem untuk menghentikan laju roda bus serta truk yang berat dan besar.




Sumber


Sifat udara yang tidak melemah kekuatan tekanannya saat terjadi panas pada sistem pengereman,sehingga rem berfungsi dengan baik walaupun digunakan terus menerus dengan syarat kampas pun dalam kondisi baik dan indikator tekanan udara tetap terjaga di atas 6 bar.Berbeda dengan menggunakan oli rem yang kekuatan tekanannya melemah,karena oli rem berubah suhunya serta tidak kuat menahan panas yang ada pada kampas.




Pengukur tekanan angin gan

Sumber


Untuk mengetahui tekanan udara tersebut,pada dasboard biasanya terdapat air pressure gauge atau meter pengukur tekanan angin yang menunjukan berapa tekanan angin.Saat mesin mulai menyala, jarum bergerak hingga tekanan maksimal gan.


Saat tekanan mencapai maksimal,akan terdengar bunyi cetusan.Suara itu berasal dari check valve didalam tanki.Tujuanya untuk menjaga tekanan didalam tanki tidak berlebihan,namun saat tekanan dibawah normal biasanya ada indikator khusus pada dasboard yang berbunyi.Jarum pada alat akan berhenti bergerak meski mesin masih menyala,dan harusnya tidak turun sebelum digunakan.


Sebelum melakukan perjalanan pastikan kondisi air tank dan kompressor angin bekerja normal,serta tidak ada kebocoran pada selangnya.



Kelebihan lain adalah rem ini dirancang anti blong gan jika terjadi kerusakan pada sistem udaranya.Karena chamber roda belakang disetel mengunci (kampas menekan roda belakang),dan adanya tekanan udara yang mendorong,maka kampas bisa menjadi longgar dan ban belakang pun bisa berputar,sehingga saat rem tangan diaktifkan malah melepaskan angin dan berbunyi ceeesssssss padahal rem tangan diaktifkan.


Hal ini terjadi karena membuang udara yang menahan pada kampas belakang dan membiarkan kampas roda belakang kembali seperti awal,yaitu menekan roda.
Saat terjadi kerusakan yang menyebabkan tekanan udara kurang dari 6 bar atau habis sekalipun,pedal rem bus sudah otomatis tidak berfungsi, bukan berarti akan terjadi blong,melainkan kampas belakang akan menekan roda karena tidak adanya udara yang memisahkan kampas dan roda.


Sehingga bus dan truk akan terkunci dan mengerem secara otomatis (tidak bisa dijalankan),bahkan ketika itu terjadi ditanjakan,bus dan truk tidak akan mundur gan emoticon-Big Grin Sistem ini lah yang membuat bus serta truk tidak mengalami rem blong gan.Tapi dengan syarat kampas roda belakang harus dalam keadaan baik jangan sampai terjadi aus ya gan emoticon-Smilie




Sumber


FYI gan,sistem rem air brake ini menggunakan komponen yang besar,sehingga hanya bisa digunakan pada kendaraan bus dan truk besar.Bahkan truk dump pasir dan bus medium masih menggunakan rem seperti kebanyakan mobil pribadi,bus medium yang sudah memakai rem full air brake saat ini adalah Mercedes Benz OF917 gan.





Air Over Hydraulic


Sistem pengereman ini adalah gabungan dari sistem rem hidrolik dan rem angin gan, ketika pedal rem ditekan,udara dari kompresor akan mendorong oli rem yang menuju kampas roda.Sehingga membuatnya sama seperti sistem rem kebanyakan mobil pribadi saat ini,tapi yang bertugas menekan oli rem bukan kaki pengendara.Melainkan tekanan udara yang dilepaskan melalui pedal rem.


Disistem ini tidak ada komponen chamber seperti sistem full air brake,tugas untuk menekan kampas rem pada sistem hidrolik ini adalah oli rem.
Beberapa tipe bus yang menggunakan jenis rem ini adalah Hino RG,Hino AK,mini bus Hino FC 190.Maka dari itu,akan berbahaya bagi bus yang menggunakan sistem ini.Jika tidak dilakukan pengecekan dan perawatan rutin,kemungkinan rem blong lebih besar gan emoticon-Takut (S)




Sumber


Walaupun pedal rem dikocok layaknya pada mobil pribadi saat sistem rem rusak,tidak akan membuat kampas bergerak.Karena pedal rem pada sistem rem angin,hanya sekadar membuka jalur tekanan udara dan bukan menekan.


Berikut kekurangan dan kelebihan dua rem ini berdasar pengalaman dan referensi dari beberapa sumber diinternet gan.

Quote:




Quote:




Sekian tulisan dari ane,semoga bisa menambah wawasan tentang kendaraan besar ya gan.Siapa tahu nih nanti pas agan lagi jalan sama gebetan,terus bertemu truk/bus dengan suara cessss.Agan bisa menjelaskan dengan cara yang keren didepan gebetan agan,bahwa suara cesss itu adalah sistem pengereman air brake emoticon-Ngakakemoticon-Cool


Kalau ada yang ingin menambahkan silakan gan,atau ada yang mau koreksi penjelasan tulisan ane.Silakan nanti coret-coret dibawah ya gan,ane coba menyampaikan intinya saja.Semoga bisa dipahami emoticon-Hammer2 emoticon-Toast




Sumber: pemikiran,pengamatan dan opini pribadi
Referensi: 1,2,3
Ilustrasi foto: google image,
Diubah oleh si.matamalaikat 16-04-2020 08:12
y4ns4n
nona212
tien212700
tien212700 dan 91 lainnya memberi reputasi
92
11.3K
161
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan