AboeyyAvatar border
TS
Aboeyy
Pernahkah GanSis Berpikir, Mengapa Logo Mobil dan Motor Honda Beda?



Mendengar kata Honda, mungkin GanSis langsung membayangkan mobil atau motor. Memang, Honda adalah merek sekaligus nama perusahaan asal Jepang yang memproduksi mobil, truk, sepeda motor, skuter, kendaraan segala medan (ATV), generator listrik, mesin kelautan, dan peralatan taman.

Sejak didirikan pada 24 September 1948 oleh Soichiro Honda, Honda telah menjadi produsen otomotif dan alat teknik terbesar di dunia sejak 1959.

Khusus di bidang otomotif, tentu kita sudah familiar dengan kendaraan keluaran Honda, baik mobil maupun motor. Namun pernahkah GanSis perhatikan logo Honda pada kedua jenis kendaraan tersebut?

Kalau kita amati, ternyata logo keduanya sangat jauh berbeda. Pada mobil, logonya berbentuk huruf H, sedangkan pada motor berbentuk sayap dengan tulisan Honda di bawahnya. Beda dengan Suzuki, logonya tetap sama pada mobil dan motor, yaitu huruf S.

Lantas mengapa Honda beda? Apakah karena perusahaan pemegang lisensi kedua jenis kendaraan itu beda, sehingga mereka bikin logo masing-masing?

Ternyata bukan itu alasannya. Perbedaan logo ini memang sengaja dirancang oleh Soichiro Honda, sang pendiri Honda Motor Company, Ltd. 

Kita tahu bahwa logo bukan sekadar simbol dari sebuah merek dagang (brand). Logo mempunyai makna yang sangat filosofis, yang dirancang khusus, di mana setiap detilnya mempunyai makna tersendiri. Lihatlah lambang garuda Pancasila, tentu GanSis masih ingat pelajaran PMP dulu, apa makna setiap komponen/unsur yang ada pada burung garuda tersebut.

Begitu juga dengan logo Honda. Sejak didirikan, Soichiro berpikir apa logo yang tepat buat Honda. Akhirnya ia terinspirasi dari Dewi Nike dalam mitologi Yunani Kuno, yang merupakan Dewi Kemenangan dan Keberhasilan. Dewi ini digambarkan mempunyai sayap yang besar di punggungnya.

Karena itu, Soichiro ingin dan berharap produk Honda akan membawa keberuntungan dalam bisnisnya. Maka dirancanglah logo Honda yang mirip dengan sayap Dewi tersebut.

Meski demikian, Soichiro ingin tetap ada perbedaan antara logo mobil dan motor, namun masih menggunakan konsep yang mirip sayap, dan ada kata/simbol Honda-nya.

Maka dirancanglah pada awalnya logo Honda Mobil dengan huruf H yang besar, yang bagian atasnya terbuka seperti sayap, atau seperti orang yang berdoa menadahkan tangan.



Dalam perkembangannya, logo Honda Mobil ini tidak banyak mengalami perubahan bentuk, kecuali pada ukurannya yang semakin diperkecil, hingga seperti yang terlihat sekarang.

Sedangkan logo motor mempunyai banyak perubahan konsep dan bentuk sejak awal.



Mulanya berupa tulisan 'Honda Motor', lalu tulisan Honda disertai logo Dewi bersayap satu, kemudian bersayap dua, dan seterusnya seperti gambar di atas, hingga akhirnya seperti logo sekarang, satu sayap dengan tulisan Honda di bawahnya.

Begitulah perkembangan logo Honda dan sebab perbedaan logo pada mobil dan motor Honda.(*)

*****
Ref 1, Ref 2, Ref 3.
Diubah oleh Aboeyy 16-04-2020 02:09
nona212
blueguy.co.id
tien212700
tien212700 dan 79 lainnya memberi reputasi
76
17.3K
117
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan