- Beranda
- Komunitas
- Entertainment
- The Lounge
Amazing, Lukisan Ini Terlihat Bercahaya Hingga Tampak Lebih Hidup


TS
evihan92
Amazing, Lukisan Ini Terlihat Bercahaya Hingga Tampak Lebih Hidup
Halo agan sista semuanya
Suka lihat pameran lukisan? Atau malah agan sista sendiri suka melukis? Biasanya, lukisan yang agan sista lihat pakai cat kan, ya. Kadang ada juga sih orang yang melukis pakai pensil, atau bolpoin, tetapi jarang sekali.
Nah, agan sista sekalian, kali ini ane akan bahas teknik yang dipakai seorang pelukis hingga hasil lukisannya amazing banget, walaupun hanya dengan pensil.
Masa cuma pakai pensil bisa bagus?
Nah, agan sista belum percaya, kan?
Yuk deh kita lihat contoh lukisannya yang ini.

Bagaimana, bagus, kan?
Tentu saja, kan objek lukisannya seorang gadis cantik. Begitukah pikir gansis?
Ya, ada benarnya juga, sih. Yang namanya gadis cantik memang selalu indah untuk diabadikan dalam lukisan.
Oke deh, kita lihat yang bukan lukisan gadis cantik, ya. Nih, coba lihat.

Tetap keren dan tampak lebih hidup, kan? Memang, bukan masalah objek lukisannya yang menjadikan keren. Akan tetapi, ada sesuatu yang berbeda pada lukisan itu yang membuatnya istimewa.
Apakah itu?
Ada efek cahaya yang membuat lukisan itu tampak hidup, sekalipun hanya dilukis dengan pensil. Betul, kan?
Coba lihat lagi yang ini, deh.


Tetap keren, ya? Efek cahaya yang ditampilkan begitu pas.
Nah, mulai penasaran, gansis?
Siapakah pelukis yang mampu membuat efek cahaya pada lukisan pensil itu tampak begitu nyata?
Baiklah, mari berkenalan dengan pelukis keren ini.
Dia adalah Enrique Bernal, seorang pelukis asal Mexico. Sayangnya, ane tidak mendapatkan informasi lain tentang pelukis ini, selain nama dan negara asalnya.
Lalu, bagaimana Enrique membuat lukisannya tampak bercahaya?
Dilansir dari boredpanda, pelukis ini menggunakan aplikasi bernama Medibang Paint untuk sentuhan akhir setiap karyanya. Salah satu fitur di dalamnya dapat menambahkan efek cahaya digital pada lukisan yang dibuat.
Namun, tentu saja tidak serta-merta Medibang Paint akan membuat setiap lukisan jadi keren, gansis. Coba kita perhatikan lagi. Enrique jelas memperhatikan sudut datangnya cahaya, dan pemilihan warna yang pas, sehingga lukisannya tampak lebih hidup.
Nah, untuk dua hal yang terakhir ini, jelas perlu kejelian dalam berkreativitas, bukan?
Tak heran kalau banyak orang mengagumi hasil karya Enrique. Kelihatannya, baru Enrique-lah yang menggunakan teknik ini untuk melukis. Enrique pun tak segan-segan untuk mengunggah hasil karyanya di Instagram.
Bagaimana, ada yang berminat untuk mencoba teknik yang digunakan Enrique?
Atau ada agan sista yang berminat untuk belajar pada Enrique?
Sumber : opini pribadi dan dari sini juga dari sini
Foto : dari sini dan sini
Suka lihat pameran lukisan? Atau malah agan sista sendiri suka melukis? Biasanya, lukisan yang agan sista lihat pakai cat kan, ya. Kadang ada juga sih orang yang melukis pakai pensil, atau bolpoin, tetapi jarang sekali.
Nah, agan sista sekalian, kali ini ane akan bahas teknik yang dipakai seorang pelukis hingga hasil lukisannya amazing banget, walaupun hanya dengan pensil.
Masa cuma pakai pensil bisa bagus?
Nah, agan sista belum percaya, kan?
Yuk deh kita lihat contoh lukisannya yang ini.

Bagaimana, bagus, kan?
Tentu saja, kan objek lukisannya seorang gadis cantik. Begitukah pikir gansis?
Ya, ada benarnya juga, sih. Yang namanya gadis cantik memang selalu indah untuk diabadikan dalam lukisan.
Oke deh, kita lihat yang bukan lukisan gadis cantik, ya. Nih, coba lihat.

Tetap keren dan tampak lebih hidup, kan? Memang, bukan masalah objek lukisannya yang menjadikan keren. Akan tetapi, ada sesuatu yang berbeda pada lukisan itu yang membuatnya istimewa.
Apakah itu?
Ada efek cahaya yang membuat lukisan itu tampak hidup, sekalipun hanya dilukis dengan pensil. Betul, kan?
Coba lihat lagi yang ini, deh.


Tetap keren, ya? Efek cahaya yang ditampilkan begitu pas.
Nah, mulai penasaran, gansis?
Siapakah pelukis yang mampu membuat efek cahaya pada lukisan pensil itu tampak begitu nyata?
Baiklah, mari berkenalan dengan pelukis keren ini.
Dia adalah Enrique Bernal, seorang pelukis asal Mexico. Sayangnya, ane tidak mendapatkan informasi lain tentang pelukis ini, selain nama dan negara asalnya.
Lalu, bagaimana Enrique membuat lukisannya tampak bercahaya?
Dilansir dari boredpanda, pelukis ini menggunakan aplikasi bernama Medibang Paint untuk sentuhan akhir setiap karyanya. Salah satu fitur di dalamnya dapat menambahkan efek cahaya digital pada lukisan yang dibuat.
Namun, tentu saja tidak serta-merta Medibang Paint akan membuat setiap lukisan jadi keren, gansis. Coba kita perhatikan lagi. Enrique jelas memperhatikan sudut datangnya cahaya, dan pemilihan warna yang pas, sehingga lukisannya tampak lebih hidup.
Nah, untuk dua hal yang terakhir ini, jelas perlu kejelian dalam berkreativitas, bukan?
Tak heran kalau banyak orang mengagumi hasil karya Enrique. Kelihatannya, baru Enrique-lah yang menggunakan teknik ini untuk melukis. Enrique pun tak segan-segan untuk mengunggah hasil karyanya di Instagram.
Bagaimana, ada yang berminat untuk mencoba teknik yang digunakan Enrique?
Atau ada agan sista yang berminat untuk belajar pada Enrique?
Sumber : opini pribadi dan dari sini juga dari sini
Foto : dari sini dan sini
Diubah oleh evihan92 17-03-2020 07:17






riwidy dan 14 lainnya memberi reputasi
15
7.5K
61


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan