Hai Agan dan Sista, kali ini Mimin mau menceritakan kejadian horor yang dialamin oleh kerabat salah satu kaskuser. Namanya Riani. Dia tinggal di depok arah ke Sawangan. Setelah diijinkan, akhirnya mimin buatkan podcastnya.
Quote:
Cerita ini aku alami sekitar 1 tahun yang lalu, ketika aku dan kakakku sedang makan malam di angkringan. Warung ini berada di depan komplek perumahanku. Cukup berjalan 5 menit untuk sampai ke angkringan tersebut. Semenjak awal, aku sudah merasa aneh saat makan di angkringan ini. Karena nggak biasanya, aku merasa ketakutan seperti ini.
lagi enak-enaknya menyantap nasi kucing dengan sambal terasi ini. Tiba-tiba panggilan alam muncul, aku kebelet buang air kecil. Karena cuma angkringan gerobakan biasa, aku numpang pipis di rumah belakang angkringan tersebut. Kebetulan, aku juga kenal dengan si penjaga rumah. Setelah diizinkan numpang pipis, aku segera berjalan ke toiletnya, yang katanya ada di bagian belakang rumah. Selesai pipis, aku melihat dari lubang tersebut, ada sekelebat kain putih seperti sedang melayang. “Ah paling itu jemuran. Tapi kok aneh ya?” Karena penasaran, ku coba intip dari lubang itu.
Astagaaaa. Aku melihat dari kain putih itu, ada rambut panjang yang menjuntai sampai menyentuh tanah. Merasa ada yang tidak beres, ku coba membaca doa dalam hati. Aku berusaha untuk tetap tenang, tapi tetap tidak bisa. Tiba-tiba ada suara seperti benda jatuh di atas toilet dan terdengar suara tertawa
HI HI HI HI HI HI HI HIIIIII!
Mendengar suara itu langkah ku menjadi berat dan...
Gansis penasaran dengan kelanjutan kisahnya? Langsung aja dengerin Kamis Misteri episode terbaru hanya di Kaskus Podcast!


