iskrimAvatar border
TS
iskrim
Suami-Istri Menolak Buncit, Siapa Disalahkan?

img. gugel

Pada suatu pagi
"Papiiih, ih kok sekarang peyutnya buncit siih?"

"Ah, masa sih?"

Pada suatu malam
"Mamiih, kok perutnya buncit sih, nggak seksi lagi deh"

Papih, mamih :"Apa!?"

Dulu, zamannya masih single dan kekinian yang namanya kegiatan olah raga dan diet-dietan seperti yang di majalah atau model kita ini selaku anak remaja, biasanya selalu update mengikuti trend.

Tampil modis seksi bagi kaum hawa dan atletis bagi kaum adam menjadi idaman siapapun. Ya, siapa sih yang nggak ingin tampil memesona dan selalu segar. Perut singset bagi si gadis, dan sixpack bagi sang lelaki adalah salah satu impian yang sempurna. Berkunjung ke tempat fitness atau senam mingguan di lapangan rumah bersama yang lain kerap kali dilakukan.

Tapi, itu dulu. Beda dulu-beda sekarang. Ketika sang adam dan hawa bertemu dalam sebuah mahligai rumah tangga dan menghasilkan sebuah anak hasil jerih payah dalam musyawarah penuh mufakat akhirnya dunia mereka perlahan mulai berubah.



img. gugel

Yang tadinya rutin ke tempat fitness seminggu 2-3 kali kini sibuk ngelembur di kantor. Sampai rumah tepar, bangun hanya untuk mengenyangkan isi perut dan dahaga. Sang hawa yang berstatus jadi ibu rumah tangga pun mulai berubah, yang dulunya selalu mengikuti perawatan tubuh kini sibuk urusan sumur, dapur, dan kasur. Ke duanya sama-sama kelelahan, begitu mungkin seterusnya sampai lebaran sapi tiba, hehe emoticon-Big Grin

Dan ketika masing-masing tersadarkan akan keberadaan pada perubahan fisiknya, keduanya sama-sama terkejut, ada yang saling mengerti tapi ada juga yang belum siap menerima keadaan.

Ketika sadar mereka pun berusaha bangkit. Yup, olah raga, bangun pagi dan berusaha mengikuti tips dan trik agar tampil 'istimewa' lagi di depan pasangan. Tapi ketika ingat dengan tanggung jawab pekerjaan, kondisi keuangan dan waktu habis untuk mengurus anak seolah fikiran untuk bangkit itu kembali menciut dan perlahan mengerdil lalu stop di tempat. Dan akhirnya semua hanya tinggal angan dan impian semata.

Selain berubahnya pola makan, perubahan gaya hidup dalam bekerja, faktor umur tentu menjadi salah satu penyebab juga kenapa keadaan fisik keduanya bisa berubah.

Mirisnya ada loh yang benar-benar tidak bisa menerima keadaan fisik pasangannya, kemudian mencoba melirik rumput tetangga yang lebih segar dan hijau. Siapa harus di salahkan?




img. gugel

"Piiih, olah raga dong ah, lelaki kan harus terlihat atletis."

"Duuh mih, papih kan sering kerja lembur, sampai rumah sudah lelah, kecapean."

"Laki-laki perut buncit nggak banget deh!"

"Mamih sajalah, kan biar tetap seksi dan meningkatkan gairah suami."



Nah, sebelum itu terjadi atau saling menyalahkan siapa yang harus berubah akan lebih baik keduanya saja sama-sama berolahraga. Olah raga ringan yang bisa membentuk fisik kembali seperti dahulu. Yah, setidaknya menjadi lebih fit daripada sebelumnya. Setelah olah raga bersama, bisa saja kan lanjut ke mandi bersama, ups, hehe. Tentu akan saling menguntungkan bukan? emoticon-Ngakak (S)




Copyright © 2016 - 2020 iskrim

All Rights Reserved | Member of Thread Creator Gen. 1 - KASKUS

Sebuah opini  

Diubah oleh iskrim 27-02-2020 15:20
sebelahblog
4iinch
tien212700
tien212700 dan 4 lainnya memberi reputasi
5
1.4K
24
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan