cuminyadonksayAvatar border
TS
cuminyadonksay
Cewek Solo Traveling? Kenapa Nggak
Travelling menjadi salah satu hobi yang banyak digemari orang Indonesia. Zaman sekarang tak jarang kamu menemukan perempuan yang solo travelling ke berbagai penjuru dunia. Namun sebagian lainnya masih ragu-ragu untuk berangkat sendiri atau tidak, tentunya dengan berbagai alasan di belakangnya. Kamu termasuk yang mana nih? Kalau kamu masih ragu, di sini kami akan membagikan beberapa alasan kenapa cewek harus cobain solo travelling. Traveler cewek itu kece abis dan selama perjalanan bisa sekalian self-healing. Kalau gitu langsung saja kita simak beberapa alasannya berikut ini. 

Punya Waktu untuk Refleksi Diri


Saat pergi solo travelling siapa lagi temanmu kalau bukan dirimu sendiri. Duduk berjam-jam di kursi penumpang sambil melihat pemandangan yang terpampang di jendela bikin pikiranmu menerawang ke mana-mana. Bisa saja kamu jadi memikirkan tentang kehidupan, apa saja yang sudah kamu lakukan selama ini, resolusi hidup seperti apa lagi yang ingin kamu capai, dan masih banyak lagi. Manfaatkan momen ini untuk merefleksi diri selagi keluar dari rutinitas pekerjaan yang padat. 
Belajar Menikmati Waktu Sendirian

Sebagian orang senang berkegiatan sendiri, tetapi sebagiannya tidak. Pendapat bertolak belakang ini biasanya disampaikan oleh orang dengan kepribadian introvert dan extrovert sesuai hasil tes kepribadian mereka. Pemikiran bahwa bepergian sendiri bakal terasa membosankan sepertinya harus segera disingkirkan nih, karena kenyataan justru berkata sebaliknya. Melakukan short escape dari rutinitas padat sehari-hari merupakan pilihan yang tepat. Carilah tempat yang kamu sukai untuk menghabiskan waktu sendirian. Misalnya pergi menjelajah ke Danau Toba yang menyimpan banyak cerita atau sekadar menikmati indahnya pemandangan di sekitar danaunya.



Melihat Keindahan dari Perspektifmu


Ketika travelling dengan seorang teman, perhatianmu akan terbelah dua. Kamu jadi bingung mau menikmati keindahan dari perspektifmu atau malah temanmu. Belum lagi cewek rela selfie berjam-jam demi feed Instagram. Namun, hal ini tidak akan terjadi jika kamu memilih solo travelling. Dijamin fokusmu tidak akan terbagi sehingga bisa menikmati setiap detail yang ada pada tempat tersebut. Yakin masih belum tertarik solo travelling?

Saatnya Keluar dari Zona Nyaman



Tidak percaya diri menjadi salah satu alasan kenapa cewek tidak mau pergi sendirian. Inilah saat yang tepat untuk keluar dari zona nyamanmu. Pertama-tama pilihlah lokasi yang memang sering kamu kunjungi, tapi kali ini coba pergi sendirian yah. Lakukan terus-menerus sampai timbul sugesti bahwa ternyata kamu juga bisa melakukannya sendiri seperti orang-orang. Barulah setelah itu kamu bisa memilih lokasi yang lebih jauh. Ke luar negeri mungkin?

Bebas Menentukan Daftar Perjalanan



Alasan kenapa cewek harus solo travelling yang berikutnya yaitu bisa bebas menentukan kapan dan di mana kamu akan berlibur. Menyamakan pendapat dari beberapa kepala tidaklah mudah, terkadang sampai menimbulkan cekcok berkepanjangan. Malas banget kan kalau waktu liburanmu malah diisi dengan cekcok bersama teman-teman cewekmu. Solo travelling menawarkan hal yang berbeda nih, di mana kamu bisa bebas menentukan sendiri susunan daftar perjalanannya. Apakah kamu mau berangkat pakai bus, kereta, atau jalan kaki. Semua keputusan ada di tanganmu.

Bertemu Teman Baru dari Seluruh Penjuru Dunia



Tidak perlu takut solo travelling, karena kamu akan terkejut saat melihat betapa ramahnya solo traveler lainnya. Kesamaan pengalaman yang sedang dirasakan membuat kamu memiliki perasaan tenang ketika melakukannya bersama mereka. Setidaknya kamu bisa memperoleh satu orang atau dua orang teman selama perjalanan, bisa jadi mereka berasal dari mancanegara. Contohnya saat kamu memutuskan berangkat ke Bali yang di mana-mana penuh dengan turis asing.

Untuk referensi video, kamu bisa cek salah satu TikTokers Barry Kusuma, yang sedang hits di TikTok dan masuk #TikTokViral.
Diubah oleh cuminyadonksay 05-02-2020 14:42
aldysadi
Gimi96
tien212700
tien212700 dan 27 lainnya memberi reputasi
28
8.5K
158
Thread Digembok
Urutan
Terbaru
Terlama
Thread Digembok
Komunitas Pilihan