Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

HernandezJoeAvatar border
TS
HernandezJoe
9 Debutan akan Bermain di NBA All-Star 2020 Chicago
NBA All Star 2020 Chicago telah resmi mengumumkan pemain yang akan bermain di NBA All-Star. Namun All-Star kali ini kembali lagi dengan format Tim Giannis Antetokounmpo dan Tim Lebron James bukan dengan format tim wilayah barat dan tim wilayah timur.

9 Debutan akan Bermain di NBA All-Star 2020 Chicago
(twitter nbaallstar)

Untuk pemain yang akan menjadi starter sudah diumumkan oleh NBA 24 Januari 2020. Pada starter tersebut akan ada tiga pemain yang baru bermain di NBA All-Star yaitu Luka Doncic, Paskal Siakam, dan Trae Young. Sedangkan untuk pemain cadangan di NBA All Star baru diumumkan NBA dini hari WIB.







Untuk pemain cadangan dari wilayah barat ada Rudy Gobert, Brandon Ingram, Nikola Jocic, Damian Lillard, Donovan Mitchell, Chris Paul, dan Rusell Westbrook. Rudy Gobert, Brandon Ingram, dan Donovan Mitchell, akan bermain perdana di NBA All-Star.





Sedangkan pemain cadangan dari wilayah timur ada Bam Adebayo, Jimmy Butler, Kyle Lowry, Khris Middleton, Domantas Sabonis, Ben Simmons, dan Jayson Tatum. Bam Adebayo, Domantas Sabonis, dan Jayson Tatum, akan bermain perdana di NBA All-Star.





Total sembilan pemain, baik di starter maupun cadangan yang akan bermain di NBA All-Star 2020 Chicago, yaitu Luka Doncic, Paskal Siakam, Trae Young, Rudy Gobert, Brandom Ingram, Donovan Mitchell, Bam Adebayo, Domantas Sabonis, Jayson Tatum.

Berikut ini kejutan yang didapat Jayson Tatum, Donovan Mitchell, Brandon Ingram, dan Bam Adebayo saat dirinya akan bermain di NBA All-Star 2020:





Jayson Tatum





Donovan Mitchell





Brandon Ingram





Bam Adebayo

Tim Kapten yaitu Giannis Antetokounmpo dan Lebron James akan memilih siapa saja yang akan bermain di timnya, pemilihan akan dilakukan, Kamis (16/2) pukul 19.00 waktu Amerika.

Gansis yang suka basket jagoin siapa ni? Tim Giannis atau Tim Lebron? Kalo ane sih jagoin Tim Giannis hehehe. Komen ya jagoan gansis siapa..


emoticon-Toastemoticon-Shakehand2








Diubah oleh HernandezJoe 31-01-2020 04:47
kumaniaks
nona212
tien212700
tien212700 dan 10 lainnya memberi reputasi
11
3.1K
11
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan