
Haloo agan-sista sejagad Kaskus
Ketemu lagi dengan Frontalbaby yang siap menyajikan thread yang mudah-mudahan menarik buat disimak oleh agan-sista semua..

Thread ini dijamin no copas dan no repost karena asli dibuat oleh ane berdasarkan pengamatan ane sendiri plus referensi dari sumber yang ane cantumkan.
Berhubung tahun 2019 udah mau abis, ane mau ngerekap film-film yang populer di tahun ini. Definisi ‘populer’ di sini maksudnya banyak diperbincangkan orang, sering jadi trending topic atau masuk berita. Bikin heboh gitu deh. Di thread ini, ane masukkan film-film Hollywood dan dari dalam negeri. Yang dari Korea, India, atau negara lain ane kurang paham..
Quote:
Quote:
1. Avengers: Endgame
Film ini rilis di bulan April 2019 dan berhasil memecahkan banyak rekor. Salah satunya adalah rekor sebagai film berpenghasilan paling tinggi sepanjang masa, mengalahkan Avatar yang sebelumnya menduduki rekor tersebut. Emang banyak banget fans film besutan Marvel ini. Mulai dari artis-artis sampe orang biasa banyak banget yang nonton. Mereka rela duduk 3 jam di bioskop dan booking tiket sejak filmnya belum tayang. Medsos pun dipenuhi aneka postingan berbau Avengers:Endgame. Pedagang merchandise juga banyak yang ikut meraup keuntungan dari hebohnya film ini. Ane sendiri gak nonton karena emang gak ngerti dan gak suka film superhero-superheroan berksotum

.
Quote:
Quote:
2. Aladdin
Pernah menjadi salah satu film kartun favorit di tahun 90-an, kisah Aladdin kembali diangkat ke layar lebar dan mulai tayang pada Bulan Mei 2019. Kali ini bukan animasi, melainkan versi live action. Gak heran banyak orang yang penasaran nonton. Selain bernostalgia (buat yang generasi 90-an), penonton juga pengen liat dongeng yang diperankan langsung oleh para aktor.
Kebangkitan Aladdin bikin lagu A Whole New World kembali terdengar di mana-mana. Youtuber-youtuber pun berlomba meng-cover lagu tersebut. Mulai dari versi normal sampe versi abnormal yang lucu-lucuan

O ya, penampilan Princess Jasmine juga gak kalah rame nih, di kalangan cewek-cewek. Banyak yang me-recreate make up dan kostumnya.
Quote:
Quote:
3. Midsommar
Film bergenre horor ini termasuk salah satu film yang populer di tahun 2019. Saking populernya, banyak orang yang gak suka horor pun penasaran pengen nonton filmnya. Sebelum rilis, film arahan sutradara Hereditary ini udah rame diperbincangkan di mana-mana. Ya emang menarik sih, karena dari trailer-nya udah keliatan ini film horor tapi setting-nya gak gelap-gelap gitu. Belum lagi aneka adegan disturbing serta musik scoring (yang bagi banyak orang katanya) aneh dan bisa bikin mual. Wajar jika film ini hampir gagal tayang di Indonesia. Tapi akhirnya berhasil masuk bioskop setelah di-cut di beberapa bagian film dan dikhususkan untuk penonton 21 tahun ke atas.
Quote:
Quote:
4. Joker
Musuh Batman ini difilmkan dalam bentuk biografi, terutama chapter sebelum Arthur Fleck berubah menjadi Joker. Jadi, di film ini diceritakan asal-usul kenapa Joker menjadi seorang penjahat yang memusuhi superhero kota Gotham. Film ini jadi populer diberitakan di mana-mana karena isu mental disorder yang diusung dalam film. Di sisi lain, banyak juga yang mengkhawatirkan film ini bisa menimbulkan dampak buruk akibat tema tersebut. Apalagi dialog, setting, akting, scoring, pokoknya semua unsur dalam film ini tuh emang ‘gloomy’ dan memperkuat feel depresif dari sosok Arthur yang berubah jahat. Takutnya orang-orang yang lagi depresi dan labil jadi terinspirasi buat ikutan jadi jahat setelah nonton film ini.
Rilis di Bulan Oktober, penampilan Joker juga sering dijadikan inspirasi make up halloween oleh orang-orang, termasuk para influencer. Secara gak langsung, Joker jadi makin populer karena postingan-postingan Halloween para influencer tersebut di medsos.
Quote:
Quote:
5. Frozen II
Baru rilis kemaren nih! Film ini menarik banyak penonton karena emang sebelumnya Frozen udah memiliki fans sendiri. Udah banyak banget yang membahas dan menantikan film ini sebelum rilis, akibatnya saat mulai tayang, bioskop cukup penuh. Ane sendiri belum nonton, sih

Tapi menurut temen dan sodara ane yang udah nonton, sebenernya lebih menarik jalan cerita Frozen yang pertama. Tapi, Frozen II ini punya visual yang jauh lebih apik. Animasinya lebih smooth gitu katanya. Bedanya, lagu Into The Unknown sepertinya tidak sepopuler lagu Let It Go, dan ini kayanya cukup ngaruh juga
Quote:
Quote:
6. Gundala
Di tengah banyaknya film horor, drama, dan romance, Gundala hadir sebagai film superhero di Indonesia. Disutradarai oleh Joko Anwar dan dibintangi Abimana Aryasatya, gak heran film ini punya banyak penonton. Kualitas film-filmnya Joko Anwar emang udah dipercaya bagus dan selalu dinantikan. Akting Abimana juga udah Apalagi tema superhero buat film itu fresh banget di Indonesia. Film ini juga mendapatkan 6 nominasi Piala Citra dan memenangkan 3 di antaranya, termasuk Visual Efek Terbaik.
Gundala sendiri udah jadi perbincangan sejak tahun 2018. Wajar jika saat filmnya rilis, udah banyak yang penasaran nonton.
Quote:
Quote:
7. Keluarga Cemara
Diangkat dari serial keluarga terkenal di tahun 90-an, Keluarga Cemara menjadi salah satu film yang cukup ditunggu di awal tahun 2019. Banyak yang ingin bernostalgia dengan kisah Abah dan keluarganya. Anak-anak yang lahir di tahun 2000-an juga banyak yang penasaran dengan seru dan harunya kisah keluarga Ara. Selain mendapat 4 nominasi di Piala Citra dan sukses memboyong salah satunya (Best Children Role), film ini juga konon sukses bikin banyak orang menangis saat menonton.
Quote:
Quote:
8. Dua Garis Biru
Dari judulnya pun agan-sista pasti udah bisa menebak ini film membahas apa. Tapi karena judulnya pula, film ini menimbulkan kontroversi. Masalahnya film yang dirilis pada Juli 2019 ini menceritakan tentang pasangan remaja (17 tahun) yang melakukan hubungan di luar nikah hingga si cewek hamil. Pasangan muda itu pun menikah dan menjadi orang tua muda. Ya gimana ya, pikiran orang kan, beda-beda. Ada yang menganggap film ini bagus karena membawa pembahasan seputar kesehatan reproduksi dan sisi lain pernikahan muda. Tapi gak sedikit juga yang menilai film ini bisa membawa dampak buruk bagi generasi muda dan dikhawatirkan ‘menginspirasi’ anak muda untuk melakukan hal yang sama.
Yah udah lazim pokoknya kalo film mengandung seks bebas, pasti ada pro-kontra di masyarakat. Nah, pro-kontra ini juga yang bikin Dua Garis Biru justru jadi terkenal dan memperoleh pendapatan tertinggi kedua di tahun 2019.
Quote:
Quote:
9. Warkop DKI Reborn 3
Jika sebelumnya Warkop DKI Reborn dibintangi oleh Tora Sudiro, Vino Bastian, dan Abimana Aryasatya, di tahun 2019, film ini diperankan oleh bintang-bintang muda; Randy Danistha (Run-D Nidji), Adipati Dolken, dan Aliando Syarief. Salah satu faktor yang bikin film ini menarik perhatian adalah transformasi Aliando yang berhasil tampil ‘Dono’ banget. Banyak orang memuji akting artis muda tersebut. Di sisi lain, banyak yang kecewa dengan pemilihan Adipati Dolken karena terasa kurang ‘Kasino’, baik dari penampilan maupun aktingnya.
Quote:
Quote:
10. Perempuan Tanah Jahanam
Satu lagi film Joko Anwar yang mendapat sambutan baik dari para penonton. Dari judulnya, film bergenre horor ini udah mengundang rasa penasaran. Apalagi dengan nama Joko Anwar sebagai sutradaranya. Film yang rilis pada 17 Oktober kemarin ini berhasil menduduki urutan 8 film Indonesia dengan pendapatan tertinggi pada tahun 2019. Di tahun 2020, film yang dibintangi Tara Basro ini juga akan mendapat kesempatan tayang di Sundance Film Festival.
Kalo diobrolin, emang ada banyak banget film yang populer di 2019 ini. Tapi ane ambil 10 aja biar gak panjang-panjang amat thread-nya

Film lainnya yang menurut ane populer di 2019 nih:
Dilan 1991, Ratu Ilmu Hitam, The Lion King, Captain Marvel, Toy Story 4, My Stupid Boss 2, Kuntilanak 2, Danur 3: Sunyaruri, dll.Hari ini juga ada film dari novelnya Tere Liye, mungkin bakalan masuk box office mengingat banyaknya fans Tere Liye. Film apalagi coba yang menurut agan-sista populer di 2019? Atau mungkin ada film favorit agan-sista yang punya kesan tersendiri di 2019 ini? Boleh komen di bawah ya
Segitu dulu thread ane tentang film populer di 2019. Terima kasih buat agan-sista yang udah mampir buat komen, rate, atau sekadar baca-baca.

Buat yang mau guyur ane pake cendol, boleh yah, ane tunggu..

Mohon maaf kalo ada kata-kata yang kurang berkenan di hati agan-sista
See you on my next thread
