Kaskus

Entertainment

iissuwandiAvatar border
TS
iissuwandi
Bunuh Diri Bukan Solusi, Cegah Bunuh Diri dengan Layanan Konsultasi Berikut!
Bunuh Diri Bukan Solusi, Cegah Bunuh Diri dengan Layanan Konsultasi Berikut!

Assalamualaikum

Halo Agan dan Sista, selamat menjalani hari. Jangan lupa bahagia dan bersyukur atas semua yang telah diraih.

Kasus bunuh diri di tanah air sudah dalam tahap yang mengkhawatirkan. Menurut WHO, pada tahun 2010, angka bunuh diri di Indonesia mencapai 5000 kasus pertahun. Dan angka ini akan terus bertambah jika tidak ada penanganan yang tepat.
Quote:

Banyaknya kasus bunuh diri di kalangan anak muda usia 15-29 tahun bahkan menjadi penyebab kematian terbesar kedua setelah kecelakaan. Menurut Dokter Jiwa Rumah Sakit Hasan Sadikin (RSHS) Tuti Kurnianingsih pada masa remaja, mereka mengalami perubahan dalam berbagai aspek di waktu bersamaan. Mulai mengambil keputusan penting dalam hal pendidikan dan pertemanan, tantangan untuk menemukan identitas diri, dan beragam tanggung jawab lainny.

Ekspektasi sosial yang bikin stres, contoh menyandingkan maskulinitas terhadap laki-laki. Laki-laki harus kuat, teguh dalam kondisi apapun, bahkan ada istilah lelaki enggak boleh menangis. Ide bunuh diri tiga kali lebih besar pada perempuan, sedang korbannya empat kali lebih tinggi pada lelaki.
Bunuh Diri Bukan Solusi, Cegah Bunuh Diri dengan Layanan Konsultasi Berikut!
Untuk mencegah hal tersebut di atas, pemerintah dan beberapa komunitas peduli telah membuka layanan konseling untuk mereka yang membutuhkan. Berikut adalah hotline bunuh diri yang dapat dihubungi.

Hotline Kesehatan Jiwa Kemenkes (021-500-454)
Hotline ini dihidupkan kembali setelah lima tahun tidak aktif. Maraknya kasus bunuh diri di tanah air, telah membuat pemerintah menghidupkan kembali layanan ini. Penderita depresi kadang enggan untuk berbagi karena stigma masyarakat terhadapnya.

Into The Light

Into The Light Indonesia adalah komunitas inklusif yang diprakarsai oleh orang muda lintas identitas yang menjunjung tinggi pendekatan program berbasis bukti dan hak asasi manusia. Fokus komunitas ini adalah mencegah bunuh diri pada penderita depresi. Serta merangkul mereka yang membutuhkan. Mottonya adalah sayangi jiwa, peduli sesama, dan menghapus stigma. Komunitas ini dapat dihubungi melalui email intothelight.email@gmail.com atau langsung membuka laman "Pendampingan" situs mereka di https://intothelightid.wordpress.com/.

LSM Jangan Bunuh Diri (021 9696 9293)

LSM Jangan Bunuh Diri adalah swadaya masyarakat karena rasa kepedulian terhadap kesehatan jiwa. Tujuan LSM ini adalah mengubah pandangan masyarakat tentang mental illness, dan meluruskan mitos. Memberi pengertian ke masyarakat bahwa bunuh diri terkait dengan gangguan jiwa. Komunitas ini dapat dihubungi di nomer
021 0696 9293 atau email janganbunuhdiri@yahoo.com.

Get Happy
Komunitas ini fokus terhadap kesehatan mental, depresi, dan stigma masyarakat terhadap penderita gangguan jiwa. Komunitas ini sangat suportif bagi masyarakat yang mengalami gangguan mental atau depresi, dan juga merangkul orang terdekat yang mengalami hal tersebut. Komunitas ini berusaha menetralkan stigma masyarakat terhadap masalah tersebut. Komunitas ini dapat dihubungi melalui email get.happy.yuk@gmail.comatau melalui situs https://www.get-happy.org.

Komunitas Peduli Skizofrenia Indonesia (KPSI)

Komunitas ini mendukung orang dengan skizofrenia atau ODS, keluarga atau caregiver, dan orang-orang yang peduli dengan isu kesehatan jiwa. Komunitas ini fokus pada skizofrenia yang merupakan gangguan jiwa berat yang paling berat stigmanya di masyarakat. Komunitas ini tersebar di seluruh Indonesia. Komunitas ini membuka sesi sharing dan curhat mengenai kesehatan jiwa. Mereka bisa dihubungi melalui nomor telpon 021-8514389 melalui akun Facebook dan Twitter mereka di @KPSI_pusat, juga bisa melalui laman https://www.skizofrenia.org/ dan mengisi form di sana.

Mari dukung mereka untuk sembuh, untuk menghargai hidup mereka, mulailah tunjukan kepedulian kita terhadap keberadaan mereka. Please, jika tidak bisa berkata baik, lebih baik diam. Jangan menambah beban mereka dengan kata-kata julid bin nyinyir. Beban mereka sudah berat, kalo tidak bisa meringankan, jangan menambah beban mereka.

Ane pamit undur diri, sampai ketemu di thread ane selanjutnya. Mohon maaf jika ada salah kata. Semoga thread ini membawa manfaat. Jangan lupa tinggalkan jejak cendol dan rate. Monggo di-follow jika berkenan. Jangan lupa bahagia. Terima kasih, salam hangat, dan selamat beraktifitas.


Sumber gambar : Google
Referensi : 1, 2, 3
indahmamiAvatar border
anasabilaAvatar border
sebelahblogAvatar border
sebelahblog dan 8 lainnya memberi reputasi
9
2.7K
57
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan