haz0204Avatar border
TS
haz0204
Selamat Menunaikan Tugas, Pak! Di Pundakmu Harapan Baru Itu Kami Letakkan
Harapan Baru Untuk Indonesia



Welcome To My Thread

emoticon-Big Kissemoticon-Big Kissemoticon-Big Kiss


Assalamu'alaikum.
Hai, Gansis. Jumpa lagi di thread ane. Semoga sehat selalu ya.


Beberapa bulan yang lalu, kita baru saja melaksanakan pemilu untuk memilih presiden dan wakil presiden. Seperti yang kita ketahui, pemilihan presiden dan wakilnya diadakan setiap lima tahun sekali di negara tercinta ini.

Setelah melalui serangkaian proses dan peristiwa yang melelahkan, pesta demokrasi negara ini pun telah usai. Kini, hasilnya sudah diketahui. Pasangan Jokowi-Ma'ruf terpilih sebagai presiden dan wakil presiden untuk periode lima tahun yang akan datang. Proses pelantikan pun akan dilaksanakan pada tanggal 20 Oktober mendatang.


Sumber gambar : Google


Setelah melalui pemilu yang cukup panas beberapa waktu lalu, dengan terpilihnya presiden dan wakil presiden baru, pastinya banyak warga Indonesia menaruh harapan besar pada kedua pasangan pemimpin ini.

Berbicara mengenai pelantikan presiden dan wakil presiden baru, pastilah tak lepas dari ingatan kita pada janji-janji yang telah diucapkan kedua pemimpin ini saat masa kampanye dulu. Apa saja janji-janji itu?

Spoiler for Janji Jokowi-Ma'ruf saat kampanye:


Harapan ane sendiri dengan terpilihnya presiden dan wakil presiden, semoga segala janji yang pernah diucapkan oleh kedua pasangan pemimpin ini bisa terlaksana. Harga sembako tak mencekik leher penduduk, BBM dan tarif dasar listrik tak terus menerus mengalami kenaikan, carut marut di negeri ini bisa di atasi, tak ada lagi perpecahan sebab berbeda pilihan, dan sederet harapan lain yang tentunya semua ditujukan untuk kebaikan negara ini.

Dari ke sepuluh janji yang diucapkan pasangan pemimpin ini, secara garis besar jika semua telah dilaksanakan, ane yakin negara ini bisa menjadi lebih baik lagi. Kemiskinan bisa dikurangi sedemikian rupa, harga sembako pun murah kembali. Nasib petani dan nelayan perlahan membaik. Generasi muda yang ingin mengembangkan usaha pun semakin bersemangat karena mendapat dukungan dari negara.


Sumber gambar : Google


Untuk point nomer sepuluh sendiri, yaitu akses internet cepat, ane yakin banyak yang sangat berharap janji ini pun akan dipenuhi. Di era digital sekarang ini, di mana akses internet mempunyai peranan yang penting, baik dalam bisnis maupun pendidikan, pastilah akses internet cepat akan sangat membantu sekali.

Selain itu, bukan hanya kesejahteraan warga negara di dalam negeri saja yang harus diperhatikan, begitu pun kesejahteraan warga negara yang tengah berjuang di negara lain. Semoga presiden dan wakil presiden terpilih ini benar-benar bisa menjalankan tugasnya dengan baik, amanah dalam bekerja. Bisa membawa Indonesia menjadi maju dan berkembang lagi. Selamat menunaikan tugas, Pak!

Doa ane untuk negeri ini pasca pemilu, hampir sama seperti doa warga negara lainnya yang selalu menginginkan hal terbaik untuk Indonesia. Semoga dengan terpilihnya presiden dan wakil presiden tersebut, Indonesia bisa semakin menjadi lebih baik lagi, aman, damai, tanpa ada perpecahan di antara sesama penduduk negeri ini. Doa terbaik untuk Indonesia tercinta.


Sumber gambar : Google


Sebuah goresan aksara sederhana untuk Bapak Presiden dan Wakil Presiden terpilih :

DI PUNDAKMU

Pak,
Ucapan selamat kami haturkan
Atas jabatan yang dimenangkan
Semoga wewenang tak disalahgunakan
Amanah rakyat selalu diperjuangkan

Tak sedikit nyawa telah melayang
Setelah berjibaku tunaikan kewajiban
Berjuta harapan rakyat ada di pundakmu
Hidup layak, damai dan sejahtera selalu

Kini dalam diam kami menanti
Kau tunaikan segala janji terpatri
Bukan hanya sekedar bualan tak berisi
Yang hilang pasca berakhir pesta demokrasi

Haz
Pemalang, 11 Oktober 2019


Sekian dulu dari ane. Terima kasih buat Gansis yang telah meluangkan waktunya untuk berkunjung di thread ini. Jangan lupa komen, cendol dan rate-nya, ya.

emoticon-Blue Guy Cendol (L)emoticon-Kiss


Sumber Tulisan : Opini Penulis
Referensi : Di sini

ceuhetty
sebelahblog
zafinsyurga
zafinsyurga dan 5 lainnya memberi reputasi
6
552
12
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan