- Beranda
- Komunitas
- Entertainment
- The Lounge
Jangan Khawatir Dunia Olahraga Indonesia Tetap Akan Berjaya Nih Opini Gue


TS
Gueitusetia0101
Jangan Khawatir Dunia Olahraga Indonesia Tetap Akan Berjaya Nih Opini Gue


Masa Depan Olahraga Indonesia
Olahraga pada dasarnya berfungsi sebagai sarana untuk menyehatkan tubuh. Dengan berolahraga otak bisa fresh, kinerja tubuh bisa lebih optimal. Begitu banyak manfaat yang didapatkan dari olahraga. Namun, tidak sedikit orang yang menggantungkan hidup melalui olahraga. Baik itu sebagai atlet atau pun memiliki kedudukan yang berkecimpung di dunia olahraga dari berbagai cabang olahraga yang kita kenal seperti atletik, senam, bulu tangkis dan sepak bola, dll.
Tentunya masa depan dari segi finansialpun otomatis akan berefek positif. Tidak hanya bagi pribadi, devisa negara pun akan bertambah. Gue tak akan berbicara masalah keuangan sebab gue tak punya basis pendidikan dalam hal tersebut. Gue hanya ingin memberikan opini tentang polemik yang santer wara wiri di berbagai media sosial saat ini. Agan sista mungkin lebih tahu permasalahan ini tentang adanya kerusuhan yang terjadi di antara suporter kita dalam pertandingan sepak bola antara Indonesia dan Malaysia. Hal yang serupa sering terjadi. Mengapa hal tersebut selalu terulang? Tentu itu akan sangat memperburuk dan berimbas pada olahraga kita dalam pandangan dunia.
Kasihan atletnya yang sudah berupaya sekuat tenaga membuat negara kita agar bisa berjaya. Namun, harus dirusak oleh ulah suporter yang kurang bertanggung jawab dan sportif. Permainan bukan hanya perkara kalah atau menang tapi menurut gue itu perkara nama dan harga diri bangsa. Cobalah kita sebagai penonton harus menghargai usaha atlet kita demi membawa nama negara kita. Haruslah bisa mengendalikan emosi diri. Gue tak menggurui nih. Ini hanya pandangan gue.
Masalah bukan hanya datangnya dari cabang olahraga sepak bola. Kita juga memiliki masalah di cabang bulu tangkis amtara PB Djarum dan Komisi Perlindungan Anak Indonesia (KPAI) yaitu tentang adanya kesalahpahaman yang berkaitan dengan eksploitasi anak. Tetapi permasalahan tersebut sudah ada titik temunya berakhir dengan kesepakatan dengan hasil: pencabutan laporan dari pihak KPAI dan keputusan dari PB Djarum untuk tetap mensponsori dan melanjutkan audisi bulu tangkis untuk tahun 2019 tanpa adanya embel-embel penggunaan logo, merk atau brand yang berkaitan dengan Djarum.
Kita berharap tak ada lagi hal yang sama terjadi ke depannya pada cabang olahraga lainnya terlebih pada dunia sepak bola dan bulu tangkis kita. Karena kejayaan bagi negeri ini (Indonesia) pada beberapa waktu silam pernah ditorehkan oleh tangan-tangan atlet -atlet di cabang bulu tangkis. Berharap dengan adanya audisi, pelatihan akan memunculkan Susi Susanti, Rudi Hartono baru. Kita juga masih memiliki pejuang-pejuang olahraga lainnya seperti halnya Defia Rosmaniar.

Semoga Indonesia akan berjaya lagi dalam bidang olahraga dan membawa, mengharumkan nama bangsa dan negara. Ayo semangat para atlet. Tumbuhkanlah bunga di antara duri yang mulai berakar di negara ini. Jika Indonesia sedang panas-panasnya dengan masalah perpolitikan dan juga kebakaran tapi sejukkanlah dengan menorehkan prestasi yang gemilang.
Thank's for reading.
Diubah oleh Gueitusetia0101 23-09-2019 08:33






zafinsyurga dan 5 lainnya memberi reputasi
6
1.4K
3


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan