- Beranda
- Komunitas
- News
- Berita dan Politik
Ini Suasana Keseharian di TK Tzu Chi


TS
XinHua.News
Ini Suasana Keseharian di TK Tzu Chi

TK Tzu Chi yang berada di Pantai Indah Kapuk Jakarta Utara disebut sebagai lembaga pendidikan yang mengutamakan pembentukan karakter muridnya. Hal ini bisa dilihat dari berbagai sarana dan prasarana untuk menunjang kegiatan belajarnya hingga sekolah ini pun menjadi salah satu perwakilan DKI Jakarta di Lomba Sekolah Sehat Nasional. Penasaran dengan kegiatan keseharian di sini? Berikut ini foto-fotonya.

Sebelum memulai kegiatan belajar-mengajar di kelas, staf dan guru dari TK Tzu Chi menyempatkan diri untuk senam di pagi hari. Walaupun senam ini diadakan hanya untuk guru serta staf, murid yang datang sebelum jam absen pun bisa ikut turut serta dalam kegiatan tersebut.

Pada pukul 07.40, para siswa-siswi TK Tzu Chi pun mulai berdatangan dan kegiatan pertama mereka sebelum pergi ke kelas adalah melakukan absen. Kepala Sekolah TK Tzu Chi Iing Felicia Joe menjelaskan, absen di sekolahnya sudah menggunakan sistem digital demi keamanan murid-murid.

Saat PingPoint.co.id mengunjungi TK Tzu Chi pada Jumat lalu, terdapat kegiatan memilah sampah yang dilakukan seminggu sekali. Di mana para murid dilibatkan untuk memisahkan sampah jenis plastik, botol plastik, kertas, kaleng, dan kaca.

Salah satu kegiatan olahraga yang baik untuk tubuh sekaligus menyenangkan di kurikulum TK Tzu Chi adalah pelajaran renang. Dengan pengawasan serta panduan dari Pak Ujang, murid-murid di foto ini sedang melakukan pemanasan sebelum masuk ke dalam kolam renang yang menjadi salah satu fasilitas di sekolah ini.

TK Tzu Chi memiliki tempat bermain atau playground yang berada di dalam dan luar ruangan. Setiap kelas memiliki jadwalnya masing-masing kapan mereka bisa bermain di playground sembari ditemani oleh dua guru. Menurut Kepala Sekolah TK Tzu Chi, waktu bermain menjadi momen penting untuk anak-anak belajar mengenai berbagai hal yang penting bagi tumbuh kembangnya.

Murid-murid di TK Tzu Chi juga memiliki pelajaran olahraga yang mereka lakukan di fasilitas sasana olahraga dalam ruangan atau gym indoor. Walau ini merupakan pelajaran olahraga, para siswa-siswi tetap dapat menikmatinya sebagai kegiatan yang menyenangkan.

Baik untuk kelas playgroup, TK A, TK B, murid-murid TK Tzu Chi memiliki jadwal yang dinamakan snack time atau waktunya makan. Seperti yang terlihat di foto ini, murid-murid berbaris untuk menunggu siswa-siswi yang bertugas sebagai penjamah makanan memberikan menu makanan mereka pada waktu snack time.
https://pingpoint.co.id/berita/ini-s...di-tk-tzu-chi/
mantap gan sekolahnya
Diubah oleh XinHua.News 20-09-2019 14:23
0
3.5K
10


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan