Kaskus

Entertainment

phannu.ariAvatar border
TS
phannu.ari
Simak Serunya Komunitas Ane Gan Sis

Simak Serunya Komunitas Ane Gan Sis
    

Selamat pagi, siang, sore dan malam gan sis semua. Apa kareba?. Semoga baik – baik saja yah gan sis. Di thread ane kali ini akan membahas mengenai komunitas ane yang unik dan mungkin satu – satunya di dunia. Penasaran dengan komunitas ane emoticon-cystg?.. Yuk disimak dengan baik dan tenang gan sis emoticon-Jempol.

Sejak kecil ane suka untuk bergaul dan berkawan. Semua kalangan tanpa memandang usia,agama, suku dan ras. Hingga kuliahpun ane masuk di fakultas ilmu sosial tepatnya di jurusan sosiologi yang mempelajari interaksi antara manusia dengan manusia dan manusia dengan lingkungannya. Jadilah ilmu pertemanan ane semakin bertambah. Sayangnya, ane tidak aktif di lembaga kemahasiswaan maupun unit kegiatan mahasiswa karena ane lebih suka menjadi mahasiswa kupu – kupu (kuliah pulang – kuliah pulang). Ane menyesal ketika sudah sarjana, mengapa dulu tidak aktif organisasi dikampus atau gabung di komunitas?.

Simak Serunya Komunitas Ane Gan Sis

Simak Serunya Komunitas Ane Gan Sis

Sumber : Dok.Pribadi

Ketika mulai kerja anepun membuka diri untuk bergabung dengan komunitas. Komunitasnya yaitu Komunitas Senam Aerobik yang anggota adalah pegawai kantor tempat ane kerja. Komunitas ini terbentuk baru 6 hari yang lalu setelah mengalami pasang surut karena jadwal yang kadang bertepatan dengan kegiatan – kegiatan penting kantor.

Simak Serunya Komunitas Ane Gan Sis

Simak Serunya Komunitas Ane Gan Sis

Sumber : Dok.Pribadi

Awalnya komunitas ini terbentuk berkat usaha teman ane yang namanya Ibu Serti. Lewat basa – basi di grup whatsapp mengenai kurangnya olahraga bagi para pegawai sehingga pimpinan kantorpun mengizinkan. Semua kepala seksi, kepala subseksi dan beberapa staf saling patungan untuk mengundang pelatih senam. Pengumpulan danapun di lakukan oleh Ibu Serti. Keesokan paginya untuk pertama kali komunitas ini terbentuk. Berhubung kantor kami masih berstatus sewa dan lokasinya berbentuk ruko (rumah toko) maka kegiatan senam kami pindahkan ke belakang kantor pas di depan rumah warga. Dengan modal speaker mini kamipun mulai senam pagi hari itu. Pelatih kami namanya Ibu Susi, beliau adalah pelatih aerobik terbaik di kota ane. Ibu ini melatih juga di beberapa kantor pemerintahan maupun kantor swasta. 

Simak Serunya Komunitas Ane Gan Sis

Simak Serunya Komunitas Ane Gan Sis

Sumber : Dok.Pribadi

Karena baru pertama kali berolahraga, pelatih senamnya memberikan gerakan pemanasan yang lumayan sulit. Beberapa teman ane mulai merasa sakit di bagian persendiaan. Setiap gerakan mempunyai kesulitannya masing – masing dan mempunyai keseruannya sendiri. Akhirnya tak terasa sudah sejam kami melakukan senam. Rencananya hari jumat ini kami akan melaksanakannya lagi.

Berkomunitas memberikan manfaat yang sangat  baik loh gan sis. Ini manfaatnya :

1. Bisa Menambah Teman

Simak Serunya Komunitas Ane Gan Sis

Sumber

Di komunitas gan sis akan bertemu dengan orang - orang baru dengan kepribadian yang berbeda – beda . Disana gan sis bisa beradaptasi dan bersosialisasi.

2. Bisa Belajar

Simak Serunya Komunitas Ane Gan Sis

Sumber

Komunitas bisa menjadi wadah belajar bagi semua anggotanya. Di komunitas ane contohnya, ane dan anggota lain berasal dari berbagai divisi. Setiap orang fokus dengan pekerjaannnya. Karena rasa ingin tahu yang tinggi anepun belajar pekerjaan divisi lain. Hitung – hitung tambah ilmu gan sis.

3. Bisa Menambah Kepercayaan Diri

Simak Serunya Komunitas Ane Gan Sis

Sumber

Kepercayaan diri bisa dibentuk di komuntas gan sis. Gan sis bisa tampil di depan dan berlatih berbicara di depan umum. Makin lama dan makin sering berbicara gan sis akan percaya diri dan itu memberikan manfaat yang sangat bagus ketika nanti gan sis berada diluar komunitas maupun di tempat kerja gan sis.
 

4. Bisa Menambah Pendapatan 

Simak Serunya Komunitas Ane Gan Sis

Sumber

Banyak teman banyak rejeki dan memang itu fakta gan sis. Orang – orang disekitar gan sis adalah orang – orang yang bisa menjadi sumber pendapatan gan sis. Mereka yang suatu saat nanti membantu gan sis baik disaat susah maupun senang emoticon-Jempol.

 

Berkomunitas itu menyenangkan gan sis. Ayo gabung di komunitas – komunitas yang menurut gan sis cocok dengan diri gan sis. Selamat hari komunitas nasional dan sampai jumpa dilain waktu emoticon-2 Jempol
.

 


3770372Avatar border
anasabilaAvatar border
GrestaAvatar border
Gresta dan 3 lainnya memberi reputasi
4
464
4
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan