Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

indahmamiAvatar border
TS
indahmami
Ibu Kota Pindah, Para Pengusaha Galau Merana
Ibu Kota Pindah dari Jakarta ke Kalimantan





Ibu Kota Pindah, Para Pengusaha Galau Merana




Ibu Kota Pindah, Para Pengusaha Galau Merana

Sumber: instagram



Ibu Kota Pindah, Para Pengusaha Galau Merana





Akhir-akhir ini banyak sekali terhembus isu pemindahan ibu kota. Sebetulnya sudah jauh-jauh hari, sejak beberapa tahun belakangan ini. Namun setelah pilpres usai, kabar pemindahan ibu kota semakin senter dibicarakan di sana-sini.


Hingga puncaknya beberapa waktu lalu, Presiden Joko Widodo mengumumkan secara langsung di depan awak media sekaligus seluruh rakyat indonesia. Tentu banyak sekali pro dan kontra mengenai wacana seperti ini, mengingat indonesia tengah menghadapi ekonomi yang tidak stabil dan permasalahan-permasalahan pemerintah yang lain.



Ibu Kota Pindah, Para Pengusaha Galau Merana

Sumber: di sini



Bagaimana jika pemindahan ibu kota benar-benar terjadi? Tentu bukan hanya pemerintahan saja yang galau, rakyat yang teriak kepanasan, bahkan sekelas pengusaha saja mulai galau merana. Seperti buah simalakama, ibarat cinta mau nembak takut ditolak, kalau enggak nembak hati gelisah mati merana. *Cory Ts lebay Gansist. emoticon-Peaceemoticon-Ngakak (S)emoticon-Ngakak (S)



Beberapa keresahan para pengusaha jika pemindahan ibu kota benar-benar sampai terjadi, cekidot!




1. Payung Hukum



Pemindahan ibu kota bukanlah hal yang mudah bagi pemerintah dan sebagian pengusaha. Mereka butuh payung hukum yang benar-benar kuat untuk menjamin keamanan usaha dan bisnis. Karena proses pemindahan tidak bisa langsung pindah dan butuh sekali waktu yang lama. Apakah bisa menjamin jika presiden dan pemerintahan kelak diganti, maka wacana akan tetap berjalan? Jangan-jangan mandek tengah jalan. Astaga! Maka rugi besar bagi para pengusaha, ibarat kata sudah ngurus ini itu, ke sana-sini, naik dan turun tapi berhenti karena ganti pemerintahan yang baru. Sakitnya tuh di sini! *Cory sekali lagi Ts lebay. emoticon-Peaceemoticon-Ngakak (S)



2. Mengurus Administrasi



Selain butuh payung hukum, para pengusaha juga butuh banyak sekali mengurus administrasi. Administrasi ini yang bikin ribet, rumit, dan bertele-tele hingga membutuhkan waktu yang lama sekaligus panjang. Ts ngurus pindah alamat rumah dari kota A ke kota B aja pusing tujuh keliling, apalagi ngurus bisnis dan usaha yang rasanya bikin kepala mau pecah. emoticon-Hammeremoticon-HammerTs percaya, pebisnis udah mulai mengambil langkah dan rencana dari sekarang. Terlepas dari segala resiko yang ditanggung di kemudian hari.


3. Bangunan Baru


Setiap pindah wilayah tentu butuh rumah untuk berteduh, begitu pula yang harus dilakukan para pengusaha. Mereka harus memikirkan rumah baru lagi untuk pusat bisnis mereka, walaupun sebagian pengusaha telah mempunyai anak cabang. Tetap saja rumah baru bagi usaha dan bisnis penting dengan seiringnya ibu kota juga pindah.



4. Kepastian Waktu



Selain beberapa keresahan di atas, kepastian waktu menjadi landasan penting. Butuh waktu berapa lama proses pemindahan rumah baru mereka? Butuh sampai kapan bisnis dan usaha bisa dibangun di rumah yang baru. Jika pengusaha kelas kakap mungkin seperti buka cabang, tinggal jalan dan menikmati. Namun untuk yang menengah dan merintis, mungkin saja harus berjudi dengan nasib. Jika berhasil maka sukses, jika gagal ya sudah ucapkan selamat tinggal. *Ts jadi ikutan sedih. emoticon-Berduka (S)



Seperti itulah sebagian keresahan dari banyaknya keresahan pengusaha, sebagian masalah dari banyaknya masalah rakyat indonesia. Pro dan kontra itu sudah biasa, tapi tetap harus berpikir positif dengan cara memberi solusi dan membantu memecahkan masalah. Kritik dan saran tentu sangat membantu bagi pemerintah sekarang. Jika memang pemindahan ibu kota ini benar-benar terjadi, Ts cuma punya harapan yang baik dan positis aja. Semoga indonesia makin maju ke arah yang lebih baik, terlepas dari segala masalah didalamnya. Untuk Indonesia yang lebih baik. Aamiiinnn...




Spoiler for Pemanis:




Ibu Kota Pindah, Para Pengusaha Galau Merana




Sumber Artikel: di sini, di sini.



emoticon-Cendol Ganemoticon-Cendol Ganemoticon-Cendol Ganemoticon-Cendol Gan
emoticon-Rate 5 Staremoticon-Rate 5 Staremoticon-Rate 5 Staremoticon-Rate 5 Star


Belajar Bersama Bisa
Diubah oleh indahmami 10-07-2020 02:11
Cahayahalimah
Indriaandrian
istijabah
istijabah dan 13 lainnya memberi reputasi
14
5K
263
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan