Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

gilbertagungAvatar border
TS
gilbertagung
Aspek Dunia Pendidikan Jepang yang Perlu Diterapkan di Indonesia
Aspek Dunia Pendidikan Jepang yang Perlu Diterapkan di Indonesia
Aspek Dunia Pendidikan Jepang yang Perlu Diterapkan di Indonesia

Aspek Dunia Pendidikan Jepang yang Perlu Diterapkan di Indonesia
Jepang adalah salah satu negara yang terpandang di Asia dan dunia. Selain terkenal akan animasi dan bunga sakura, sistem pendidikan Jepang juga termasuk salah satu yang terbaik di dunia, selain Finlandia. Ini pun menjadi salah satu faktor pemicu kebangkitan Jepang sebagai raksasa dunia. Lantas, apa saja aspek dalam sistem pendidikan di Jepang yang perlu dipertimbangkan untuk diterapkan di Indonesia?

Klik gambar untuk menuju sumber gambar

Tidak Ada yang Namanya Tinggal Kelas
Aspek Dunia Pendidikan Jepang yang Perlu Diterapkan di Indonesia

Pernah berpikir mengapa Nobita yang begitu bodoh dalam soal pendidikan tetap dapat naik dari kelas 4 SD ke 5 SD? Jawabannya adalah karena sistem pendidikan di Jepang tidak mengenal yang namanya tinggal kelas.

Anda tidak salah membaca. Siswa sekolah di Jepang tetap akan naik kelas bersama teman-temannya, walaupun ia memiliki prestasi akademik yang terburuk sekalipun. Nilai baru akan menentukan pada ujian masuk sekolah menengah dan universitas.

Ide untuk tidak lagi membuat siswa tinggal kelas sempat diutarakan pada 2013 namun hingga kini tidak direalisasikan.

Kegiatan Bersih-bersih
Aspek Dunia Pendidikan Jepang yang Perlu Diterapkan di Indonesia

Pada sekolah-sekolah di Indonesia, urusan bersih-bersih umumnya diserahkan pada petugas kebersihan dan anak-anak hanya perlu fokus belajar. Di Jepang, anak-anaklah yang bertugas melakukan kegiatan bersih-bersih. Mereka bersama-sama menyapu, mengepel, dan membersihkan berbagai ruangan.

Ini dilakukan untuk membentuk kedisiplinan, etos kerja, dan rasa bertanggung jawab akan lingkungan serta sekolah yang menaungi mereka.

Makan Siang Sendiri
Aspek Dunia Pendidikan Jepang yang Perlu Diterapkan di Indonesia

Apa yang Anda atau anak Anda lakukan bila bel istirahat berbunyi? Pastinya Anda atau anak Anda akan pergi ke kantin atau gerbang depan sekolah dan mencari jajanan favorit.

Siswa di Jepang bisa dibilang tidak mengenal jajan. Anak SD dan SMP mendapat jatah makan siang dari pihak sekolah. Distribusi makan siang ini dilakukan oleh beberapa orang siswa sebagai cara mengajari mereka tanggung jawab. Acara makan siang pun dilakukan bersama dengan guru untuk membentuk ikatan emosional dengan sang guru. Menu yang diberikan pun haruslah yang memiliki nutrisi yang diperlukan dan menyehatkan.

Tidak hanya itu, mereka juga harus membereskan sendiri sisa makanan mereka dan memilah sampah yang hendak dibuang di tempat sampah.

Ongkos untuk penyediaan makan siang ini ditanggung oleh pemerintah kota (ongkos buruh) dan orang tua siswa (ongkos bahan baku). Setiap porsi makan siang untuk satu anak menghabiskan biaya antara ¥250 dan ¥300 (sekitar 30 ribu hingga 36 ribu rupiah). Untuk keluarga kurang mampu, diberikan opsi yang lebih terjangjaun

Sementara itu, siswa SMA membawa bekal dari rumah yang disebut bento. Ini dilakukan juga oleh pekerja kantoran.

Dengan makan siang bersama atau membawa makan siang sendiri, anak-anak di Jepang dapat membangun kedekatan satu sama lain serta menghargai usaha orang tua dalam membuatkan makan siang.

Disiplin Waktu
Aspek Dunia Pendidikan Jepang yang Perlu Diterapkan di Indonesia

Orang Jepang terkenal dengan kedisiplinan akan waktu. Hal ini ternyata berakar dari masa sekolah, yaitu untuk tidak datang terlambat ke sekolah. Bila terlambat, mereka akan dihukum membersihkan sekolah sendirian.

Itulah mengapa sekolah di Jepang memasang jam yang besar dan memiliki bunyi bel yang khas.

Pembentukan Karakter Dulu, Akademik Kemudian
Aspek Dunia Pendidikan Jepang yang Perlu Diterapkan di Indonesia

Sistem Pendidikan Jepang mendahulukan pembentukan karakter anak ketimbang prestasi akademik. Tidak ada ujian sekolah sampai usia 10 tahun.

Sebaliknya, pendidikan karakterlah yang diutamakan. Karakter seperti disiplin, bekerja keras, bekerja sama, dan menghargai orang lain dibentuk melalui kegiatan seperti bersih-bersih sekolah, makan siang bersama, dan pengamatan langsung di alam terbuka

Meski mendapat libur musim panas yang panjang (3 bulan), siswa harus mengerjakan tugas mengenai pengalaman liburan dan tugas-tugas lainnya. Ini pun melatih mereka menghadapi tekanan.

Tidak Ada Sekolah Favorit
Aspek Dunia Pendidikan Jepang yang Perlu Diterapkan di Indonesia

Sistem pendidikan Jepang tidak mengenal sekolah favorit layaknya di Indonesia. Seorang calon siswa akan masuk ke sekolah yang paling dekat dengan tempat tinggalnya agar tidak memakan waktu lama untuk pergi ke sekolah. Sistem zonasi ini baru mulai diterapkan di Indonesia pada tahun ajaran 2019/2020.

Jalan Kaki atau Bersepeda
Aspek Dunia Pendidikan Jepang yang Perlu Diterapkan di Indonesia

Dengan ditempatkan di sekolah yang dekat dengan kediamannya, siswa pun tidak diperkenankan menggunakan kendaraan bermotor untuk pergi ke sekolah, melainkan berjalan kaki atau bersepeda. Selain lebih sehat, ini juga memungkinkan mereka berinteraksi dengan teman mereka yang satu arah.

Biasanya, siswa akan berangkat dalam satu regu dengan dipimpin oleh seorang ketua regu. Orang tua dilarang mengantar jemput anak.

Lain-lain
- Di Jepang, penggunaan ponsel di selama jam sekolah tidak diperkenankan.
- Bila guru tidak hadir, siswa diharapkan belajar sendiri.
- Terdapar sepatu khusus untuk dipakai di dalam kelas.

Aspek Dunia Pendidikan Jepang yang Perlu Diterapkan di Indonesia
Demikian threaddari saya kali ini. Memang, sistem pendidikan Jepang tak lepas pula dari sisi negatif seperti perundungan. Namun, ada banyak hal yang bisa dipelajari oleh pemangku kebijakan bidang pendidikan di Indonesia dari Jepang. Terima kasih telah membaca thread ini dan semoga hari Anda menyenangkan.

Aspek Dunia Pendidikan Jepang yang Perlu Diterapkan di Indonesia
Referensi I
Referensi II
Referensi III
Referensi IV
Referensi V
Referensi VI
Referensi VII
Referensi VIII
Referensi IX
Referensi X
Referensi XI
Referensi XII
Referensi XIII

Aspek Dunia Pendidikan Jepang yang Perlu Diterapkan di Indonesia

Aspek Dunia Pendidikan Jepang yang Perlu Diterapkan di Indonesia
Diubah oleh gilbertagung 29-08-2019 12:42
comrade.frias
comrade.frias memberi reputasi
1
1K
8
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan