Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

CahayahalimahAvatar border
TS
Cahayahalimah
Dua Suku Menjadi Satu, Akulah Indonesia
Suku Jawa dan Betawi


Dua Suku Menjadi Satu, Akulah Indonesia
Dok. Kaskus


Terlahir dari pencampuran dua suku, bapak Jawa, ibu Betawi merupakan keunikan tersendiri, bahkan sampai punya suami orang Betawi juga.


Meskipun bapak orang Jawa, namun Betawilah yang mendominasi keluarga kami, karena sejak lahir kami sudah tinggal di Jakarta, dikelilingi orang-orang Betawi, bisa dikatakan satu kampung isinya orang Betawi.


Namun, karena perkembangan zaman, akhirnya orang-orang Betawi mengalami pergeseran, penggusuran di mana-mana, akhirnya kami terpisah-pisah.


Keanekaragaman yang dimiliki orang tua, membuat kami anak-anaknya bangga dengan Indonesia, baru dua suku begitu banyak perbedaan yang kami rasakan.


Kebanggaan saya dengan Jawa dan Betawi merupakan kebanggaan saya akan Indonesia, banyak kebudayaan Jawa dan Betawi yang dapat memperkenalkan Indonesia ke penjuru dunia.


Kebanggaan tersebut bukan sekadar hanya di lisan, tetapi telah terpatri dalam hati. Sebenarnya, tidak memerlukan alasan untuk mencintai Indonesia, tetapi ada hal-hal yang membuat saya bangga dengan Indonesia.


Inilah keanekaragaman keluarga kami, yang membuat saya bangga dengan Indonesia, dari sudut pandang saya;


Bahasa Betawi vs Jawa



Dalam berbahasa, ketika bapak lagi berbicara saya cuma bengong, ibu mengerti, tetapi tidak menggunakan bahasa Jawa untuk berkomunikasi, karena yang dipakai dalam kehidupan sehari-hari memakai bahasa Betawi.


Sesama Betawi pun berbeda bahasa, bahkan ketika saya sedang berkomunikasi dengan si 'dia', ada kata-kata yang tidak dimengerti olehnya.


Makanan



Ada beberapa makanan serupa, tetapi berbeda nama dan sedikit modifikasi antara keduanya, yaitu:


Bubur ase




Bubur ase ini terbuat dari beras, serupa bubur ayam, namun bubur ase khas Betawi ini dikasih kuah semur daging, jujur saya belum pernah menemukan pedagang bubur ase ini.


Bubur nasi sayur santan labu




Ketika pulang kampung, yang dicari bapak untuk sarapan adalah bubur ini, di Jakarta hampir tidak ada yang menjual.

Bubur nasi hanya dicampur dengan sayur labu santan, ditambah kerupuk dan bawang goreng, tanpa ada tambahan ayam di dalamnya.


Gado-gado Betawi




Makanan satu ini sering dibuat sama ibu di rumah, terdiri dari sayur-sayuran disiram bumbu kacang, saladnya Indonesia.


Bumbu lengko/nasi lengko




Bumbu lengko ini, serupa dengan gado-gado dan ketoprak yang berbumbu kacang. Akan tetapi bumbu lengko bahan-bahannya lebih sedikit, hanya tahu, tempe, tauge, kucai, dan bawang goreng.

Soto Betawi





Empal Gentong


Spoiler for empal gentong:


Soto Betawi dan empal gentong memiliki bahan daging dan rasa yang hampir sama, yang membedakan dari warna, soto Betawi putih, dan empal gentong kuning.

Saya menyukai kedua masakan tersebut.

Pakaian Adat


Kebaya Mince, Kebaya Khas Betawi




Pakaian Adat Jawa


Spoiler for my sister wedding:


Adik perempuan saya, yang memiliki pasangan orang Jawa, ketika menikah menggunakan adat Jawa dan Betawi.


Sebenarnya masih banyak lagi keanekaragaman keluarga kami, yang membuat saya bangga dengan Indonesia, kalau dijabarkan satu-satu tidak akan ada habisnya.emoticon-Wowcantikemoticon-Big Grin


Sebagai kesimpulan, saya sangat bangga menjadi warga Indonesia yang memiliki kekayaan alam, tanah yang subur, berbhineka tunggal Ika, Indonesia satu.


Bagaimana dengan gansis?



Terimakasih yang sudah membaca


emoticon-terimakasihemoticon-terimakasihemoticon-terimakasih


Keep smile and istiqamah.


Dirgahayu Republik Indonesia Ke 74

Semoga Indonesia Selalu Jaya dengan sumber daya manusia yang unggul

emoticon-I Love Indonesiaemoticon-I Love Indonesiaemoticon-I Love Indonesia


emoticon-Ayo Indonesiaemoticon-Ayo Indonesiaemoticon-Ayo Indonesia
emoticon-Merdekaemoticon-Merdekaemoticon-Merdeka

Kritik dan saran dengan cara sopan
emoticon-Shakehand2emoticon-Shakehand2emoticon-Shakehand2



Sumber: opini pribadi dengan berbagai sumber referensi
Sumber gambar : link tercantum

Jakarta, 17 Agustus 2019
Sabtu, 22:41
Diubah oleh Cahayahalimah 17-08-2019 17:12
milktoasthoney
introvertpsycho
pakolihakbar
pakolihakbar dan 20 lainnya memberi reputasi
21
2.7K
71
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan