Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

fashionistahAvatar border
TS
fashionistah
Aksesori Megah Rinaldy Yunardi Terinspirasi dari Kebudayaan 34 Provinsi di Indonesia!
Aksesori Megah Rinaldy Yunardi Terinspirasi dari Kebudayaan 34 Provinsi di Indonesia!

Pemerhati desain di Indonesia pasti sudah tak asing lagi dengan salah satu desainer yang bernama Rinaldy Yunardi. Ia memiliki peran cukup penting dalam perkembangan fashion tanah air. Bahkan karya-karya dari desainer Rinaldy Yunardi sudah dikenal hingga kancah internasional loh. Yap! Karyanya sudah mengglobal sejak busana-busana rancangannya dikenakan oleh berbagai bintang internasional, di antaranya adalah Madonna dan juga Beyonce.

Aksesori Megah Rinaldy Yunardi Terinspirasi dari Kebudayaan 34 Provinsi di Indonesia!

Kali ini sang desainer, Rinaldy Yunardi, menciptakan berbagai macam koleksi aksesori spesial loh. Dalam gelaran fashion show yang bertajuk 'Aku Untukmu Indonesia' pada Jakarta Fashion & Food Festival (JFFF) Awards 2019, aksesori -aksesori spsesial tersebut dipamerkan. Oh ya, aksesori spesial tersebut diciptakan oleh Rinaldy Yunardi dalam rangka merayakan kekayaan budaya yang dimiliki ke-34 provinsi di Indonesia. Hal tersebut ia lakukan sebagai ucapan terimakasih Rinaldy Yunardi kepada negaranya tercinta sebagai orang yang lahir dan berkarya di tanah air Indonesia.

Aksesori Megah Rinaldy Yunardi Terinspirasi dari Kebudayaan 34 Provinsi di Indonesia!

Untuk menghasilkan karya-karya ini bukanlah suatu hal yang mudah, Rinaldy Yunardi harus memulainya dengan melakukan riset mengenai berbagai kebudayaan yang kental di berbagai daerah di Indonesia. Bahkan untuk riset sendiri, Rinaldy Yunardi membutuhkan waktu hampir enam bulan lamanya. Rinaldy Yunardi tak mau asal-asalan dalam melakukan risetnya, ia pun pergi ke Perpustakaan Nasional untuk mendapatkan informasi kebudayaan Indonesia dengan tepat.

Tapi sayangnya pergi ke Perpustakaan Nasional untuk mendapatkan informasi sebanyak-banyaknya juga bukanlah hal yang mudah. Hal ini dikarenakan sedikitnya ketersediaan buku-buku yang membahas mengenai kebudayaan Indonesia. Yap! Buku-buku seputar kebudayaan Indonesia kalah saing dengan buku-buku terbitan luar negeri.

Aksesori Megah Rinaldy Yunardi Terinspirasi dari Kebudayaan 34 Provinsi di Indonesia!

Tapi dengan usahanya yang besar, Rinaldy Yunardi dapat menghasilkan aksesori yang megah dan unik dalam tampilan modern dan memamerkannya dalam salah satu ajang bergengsi di Jakarta. Gelaran fashion show yang diadakan di Hotel Harris, Kelapa Gading, Jakarta pada hari Rabu (21/8/2019) malam tersebut merupakan peragaan tunggal pertama yang terinspirasi dari budaya Indonesia loh. Karya-karya indah yang terinspirasi dari kebudayaan masing-masing daerah di Indonesia tersebut diciptakannya dengan menggunakan beberapa material, mulai dari tembaga, emas dan silver.



SUMBER
pinknam00
tata604
tata604 dan pinknam00 memberi reputasi
2
1.2K
11
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan