Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

dailysiaAvatar border
TS
dailysia
Wedding Agreement, Pernikahan Akibat Perjodohan Orang Tua
Film ini bercerita tentang sepasang suami istri, yaitu Btari Hapsari (Indah Permatasari) dan Byantara Wicaksana (Refal Hady). Awalnya, proses pernikahan mereka berlangsung lancar-lancar saja tanpa halangan.
Tetapi, Tari (nama kecil Btari) tidak menyangka pernikahan mereka akan hancur secepat ini. Ketika Tari baru saja sampai ke rumah Bian (panggilan Byantara), wanita itu dikejutkan dengan perjanjian yang diusulkan suaminya.
Perjanjian yang mengejutkan itu menyatakan bahwa mereka akan bercerai satu tahun ke depan. Hal ini dilakukan Bian karena ia sangat mencintai kekasihnya, Sarah (Aghniny Haque), dan berniat untuk menikahinya.

Yang lebih menyakitkan Tari, Bian ternyata menikahi dirinya hanya untuk menyenangkan hati orang tuanya. Sebenarnya, Bian tidak berkehendak untuk menikah dengan Tari.
Wedding Agreement, Pernikahan Akibat Perjodohan Orang Tua

(foto: imdb)

Mendengar hal itu, Tari akhirnya berusaha sekuat tenaga untuk mendapatkan hati Bian. Berbagai cara ia lakukan agar Bian membatalkan niat untuk menceraikannya di waktu yang seharusnya. Tetapi, selalu saja Sarah yang memenangkan hati Bian.

Film ini merupakan film layar lebar pertama yang disutradarai Archie Hekagery. Walaupun ia pernah terlibat dalam proses produksi film layar lebar sebelumnya, Lo Gue End (2012), ia hanya berperan sebagai penulis naskah.
Selain Refal Hady, Indah Permatasari, dan Aghniny Haque, terdapat sederetan aktor dan aktris yang ikut meramaikan film bergenre drama ini.
Aktror dan aktris itu di antaranya Jeff Smith, youtuber kondang Ria Ricis, Unique Priscilla, Mathias Muchus, Ria Irawan, dan lain-lain.

Indah Permatasari sebelumnya pernah bermain dalam film Heart 2 Heart (2010), Tak Kemal Maka Tak Sayang (2014), 7 Hari Menembus Waktu (2015), Takut kimpoi (2018), Kafir: Bersekutu dengan Setan (2018), dan lain-lain.
Sementara itu, Refal Hady pernah bermain dalam sejumlah film di antaranya, Galih dan Ratna (2017), Critical Eleven (2017), Susah Sinyal (2017), Dilan 1990 (2018), Teman Tapi Menikah (2018), Antologi Rasa (2019), dan Dilan 1991 (2019).
Film ini dijadwalkan tayang 8 Agustus 2019. Jangan lewatkan penampilan mereka yang mampu membawa emosi.

SUmber: https://www.dailysia.com/sinopsis-we...han-orang-tua/
0
3.2K
9
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan