TS
jonmalibo
Mereka yang Punya Nomor Punggung Baru di Premier League
Udah masuk bulan Juli nih, Gan Sis. Itu berarti Premier League bakalan mulai kurang lebih satu bulan lagi. Gimana nih, udah puas sama pergerakan transfer tim kesayangan?
Namanya musim baru, pasti ada hal yang baru dong ya. Kalo bukan pemain, ya paling ngga nomor punggung deh . Kayak beberapa pemain yang udah pasti punya nomor baru nih buat musim 2019-2020
Cekidot, Gan Sis!
Gabriel Jesus
Penyerang Manchester City ini akan menggunakan nomor 9 yang kosong selama dua musim. Nomor 9 di Man City terakhir kali digunakan oleh Nolito. Gabriel Jesus sendiri tidak asing dengan nomor 9 karena dia memakainya di Timnas Brasil
Oleksandr Zinchenko
Naman pemain asal Ukraina melambung pada musim lalu karena mendapatkan kepercayaan lebih dari Pep Guardiola untuk mengisi pos bek kiri Manchester City. Zinchenko yang sebelumnya menggunakan nomor 35 berganti menjadi nomor 11 yang sebelumnya digunakan Aleksandar Kolarov, yang juga mengisi pos bek kiri
Alisson Becker
Salah satu kunci kesuksesan Liverpool sepanjang musim 2018-19 memilih nomor klasik untuk seorang penjaga gawang. Alisson yang sebelumnya menggunakan nomor 13 akan berganti menjadi nomor 1 yang sebelumnya digunakan oleh Loris Karius
Bernd Leno
Serupa dengan Alisson, Leno akhirnya bisa mengenakan nomor punggung 1 yang sangat identik dengan seorang kiper. Leno pada musim lalu menggunakan nomor 19 karena nomor 1 masih menjadi milik Petr Cech, yang saat ini sudah pensiun sebagai pemain profesional
Aaron Wan-Bissaka
Pemain berposisi bek kanan ini sebenernya ga ganti nomor punggung. Wan-Bissaka tetep pake nomor 29 sama kayak musim lalu, tapi bedanya di jersey klub yang dia pake. Kalo musim kemarin pake jersey Crystal Palace, di musim baru Wan-Bissaka pake jersey Manchester United
Menurut Agan Sista, ngaruh ga sih nomor punggung sama kualitas permainan seorang pesepak bola?
davecchio dan 3 lainnya memberi reputasi
4
11K
62
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan