- Beranda
- Komunitas
- Tech
- Audio & Video
Takstar Pro 82 Review


TS
elkosith
Takstar Pro 82 Review
TAKSTAR PRO 82
Buat penggemar headphone, khususnya yang aktif di Kaskus, nama Takstar sudah tidak asing lagi lewat line up headphonenya yang lengkap, dari yang murah meriah sampai yang diatas 1 juta-an. Sebut saja HD2000, TS671, dan HD6000 dan Pro 80.
Selama ini Pro 80 dikenal sebagai flagship dari Takstar yang mampu memberikan kualitas suara sangat baik, namun sayang Pro 80 sudah di discontinue dan diganti dengan Pro 82. Lebih disayangkan lagi Pro 82 tidak dimasukkan ke Indonesia oleh distributor resmi Takstar. Saat ini untuk bisa mendapatkan Pro 82 pun tidak mudah, hanya ada beberapa toko di Aliexpress saja yang menyediakannya dengan stok terbatas.
Bulan November kemarin saya memesan satu unit Pro 82 di Aliexpress, dan pesanan saya tiba 11 Desember lalu. Harganya $77. Saya juga memiliki Pro 80 dan HI 2050. Untuk HI 2050 tidak secara resmi masuk ke Indonesia, beli di Aliexpress juga. Berikut adalah impresi saya tentang Pro 82. Semua yang akan saya ceritakan bersifat subyektif. Saya bukan audiophile, kuping saya gak bisa bedain MP3 320 kbps dengan FLAC.
Picture Time:


Paket penjualan: Headphone, pouch, kabel, dan manual (manual not in the pic):

Side by side with Pro 80 yang sudah bulukan wkwkwkwk

Bass port switch

DAC yang saya gunakan, Topping D2

Audio setup saya

Spesifikasi:
- Ukuran driver: 40 mm
- Impedansi: 32 Ohm
- Berat: 278 gram
- Frequency response: 10 - 20 kHz
- Sensitivity: 96 ± 3dB
- Kabel: 1,6 m detachable, 3,5mm jack dan 2,5 mm jack ke headphones
- 3 positions bass port
Note: Saya membeli tanpa kotak aluminium khas Takstar untuk menghemat biaya. Juga saya mendapat versi terbaru yang kabelnya hanya 1,6 m dan tidak dilengkapi jack adapter 3.5 to 6.5mm. Versi lama kabelnya 2,2 m dan mendapat jack adapter.
Build Quality:
Cup terbuat dari plastik kualitas tinggi, dengan frame stainless steel. Busa padding empuk dan nyaman. Secara umum build quality sangat baik, lebih baik dari yang terlihat di gambar. Cup-nya bisa berputar dengan halus tanpa menimbulkan bunyi.
Comfort:
Headphone ini sangat nyaman digunakan. Dibanding dengan Pro 80 dan HI 2050, Pro 82 jauh lebih nyaman. Busa empuk dan frame tidak menekan telinga. Untuk penggunaan selama 2-3 jam telinga tidak terasa panas.
Sound qualtiy:
Jika suara Pro 80 sangat baik, maka Pro 82 satu atau dua level di atas Pro 80. Bass lebih detail, jangkauan frekwensinya juga cukup dalam. Bass terdengar full, dengan hentakan yang pas tanpa terdengar boomy. Untuk headphone dengan harga di bawah $80, bassnya bisa dibilang sempurna.
Pro 82 memiliki bass port switch 3 posisi yang bisa menambah volume bass. Untuk posisi default bass sudah cukup. Jika masih kurang bisa dibuka ke posisi 1. Di posisi ini detail bass agak berkurang, vokal lebih full. Di posisi 2 bass terdengar boomy dan tidak enak didengar. Saya lebih suka di posisi default, kadang ke posisi1 kalau main game, supaya suara ledakan lebih berasa...
Untuk vokal agak sedikit laid-back, namun yang luar biasa dari Pro 82, hampir tidak ada sibilance di vokal. Jika Pro 80 perlu burn in cukup lama untuk mengurangi sibilance, maka Pro 82 sudah hampir tidak ada sibilance out of the box! Treblenya pun jernih dan detail, sebanding dengan detail dari Pro 80.
Sound stage/imaging:
Ini adalah part yang sering dibicarakan di headphones review, tapi saya tidak terlalu mengerti bagaimana mendeskripsikannya. Mungkin sedikit yang bisa saya gambarkan, di Pro 80 musik terdengar dekat di muka/kepala, di Pro 82 musik lebih melebar.
Burn In:
Pro 82 tidak memerlukan burn in yang lama. Setelah 2 minggu penggunaan suaranya tidak banyak berubah.
Souce:
Dengan impedansi hanya 32 Ohm Pro 82 cukup mudah di drive, dari handphone saja tanpa amplifier sudah cukup kencang suaranya. Namun jika ingin kualitas suara yang lebih baik, bisa menggunakan DAC. Di Topping D2 saya, posisi volume di jam 8 sudah lebih dari cukup.
Kesimpulan:
Langkah Takstar untuk mengganti Pro 80 dengan Pro 82 sangat tepat karena Pro 82 jauh lebih unggul dari Pro 80 di segala area. Dari kenyamanan sampai kualitas suara Pro 82 jauh lebih baik. Untuk harga $77 saya sangat puas dan akan sangat sulit mencari tandingannya.
Jika Mas Bro tertarik untuk beli, bisa dicari di Aliexpress di sini:
Takstar Audio Store
Diubah oleh elkosith 26-12-2017 14:10
0
8.7K
7


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan