Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

phntm.7Avatar border
TS
phntm.7
Perbedaan Deathcore, Metalcore, dan Hardcore
Deathcore

Perbedaan Deathcore, Metalcore, dan Hardcore

Deathcore merupakan turunan dari genre Metalcore yang terinfluence oleh genre Death Metal, dan juga merupakan gabungan dari musik Death Metal dan Metalcore. Maksudnya gabungan disini, mereka menggabungkan antara ketukan drum Metalcore dan Death Metal, vokal growl ala Death Metal dan scream ala Metalcore. Deathcore terkadang meng-stem gitarnya dari drop C sampai A (tergantung apresiasi musik itu sendiri) 

Ciri ciri band Deathcore yaitu lebih mengedepankan breakdown. teknik vokal growl dan scream bersamaan. Deathcore memiliki ciri khas lirik yaitu tentang kematian, neraka, setan, dan nuansa-nuansa mistik dan ada juga yang bersifat agnostik seperti hardcore. Band-band dunia yang mengusung genre ini diantaranya : Bring Me The Horizon, Suicide Silence, Whitechapel, Chelsea Grin.

Metalcore

Perbedaan Deathcore, Metalcore, dan Hardcore

Metalcore adalah gabungan dari aliran Death Metal dengan Metal Hardcore. Genre ini muncul belakangan pada era 2000’an tapi sudah menunjukkan ciri-cirinya sejak era 90’an.

Musik metalcore memiliki ciri khas berupa gitar stem drop D sampai C, Untuk vokal, scream dan growl pasti ada namun diselingi clean vocal. Untuk drum, Metalcore biasanya ditambah teknik Blasting dan tempo double pedal yang sangat rumit. Biasanya, Metalcore dalam hal gitar ritmik tidak serumit Death Metal namun band-band Metalcore kebanyakan bermelodi cadas dan rumit. Jika tidak bermelodi, biasanya ritmiknya yang rumit. Namun nada-nada Metalcore tidak seperti Death Metal yang bernuansa seram, setan, neraka, dan sebagainya. Band-band dunia yang mengusung genre ini diantaranya : As I Lay Dying, Bullet for My Valentine, Killswitch Engage, All That Remains, Darkest Hour, The Devil Wears Prada.

Hardcore

Perbedaan Deathcore, Metalcore, dan Hardcore

Hardcore merupakan salah satu subgenre dari punk rock yang berasal dari Amerika Utara dan UK diakhir tahun 1970an. Sound baru ini memiliki ciri khas yaitu: suara gitar yang lebih tebal, berat dan cepat dari musik punk rock,Tipikal lagu biasanya sangat pendek,cepat dan keras, selalu membawakan lagu tentang politik, kebebasan berpendapat,kekerasan,pengasingan diri dari sosial,  perang dan tentang sub-kultur hardcore itu sendiri.Untuk vokal, scream dan growl pasti ada. dalam ketukan drum hampir sama seperti Metalcore, hanya saja tanpa Blasting. Blood For Blood, Born From Pain, dan Biohazard adalah beberapa band dunia pengusung Hardcore.



Hayoo gan lebih suka yang mana?emoticon-Ngakak (S) kalo ane sih lebih ke yang metalcore soalnya enak aja dengernya,ada clean vocal nya heheheue
Diubah oleh phntm.7 24-12-2018 04:30
rifqipain
swiitdebby
swiitdebby dan rifqipain memberi reputasi
8
10.1K
43
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan