Intoleran terhadap bulu binatang bisa dialami oleh siapa aja Gan. Meski begitu, bukan berati mereka yang memiliki alergi tersebut nggak bisa memelihara hewan sama sekali.
Jika Agan memiliki alergi terhadap bulu-bulu hewan, nggak usah ragu-ragu sih karena Agan pun masih tetap bisa memiliki hewan peliharaan yang lucu dan menggemaskan untuk dirawat dan dijaga di rumah. Karena masih ada beberapa jenis hewan yang nggak akan mengganggu dengan intolerasi dari tubuh Agan semuanya.
Quote:

Kura-kura
Jika Agan Sista memiliki tingkat alergi yang cukup parah, memelihara kura-kura bisa jadi pilihan yang tepat. Hewan ini sendiri memiliki ukuran yang bermacam-macam, mulai dari yang super kecil hingga yang berukuran besar. Agan Sista bisa memilih yang paling bisa dipelihara dan dijaga baik-baik.
Kalau sudah tahu bagaimana cara merawatnya dengan baik, mungkin memelihara kura-kura bukanlah menjadi hal yang sulit. Agan Sista juga harus tetap memperhatikan kebersihannya ya, karena jika tidak, hewan lucu satu ini bisa membawa virus salmonella jika kebersihannya terabaikan.
Hedgehog
Landak mini atau hedgehog ini cukup berbeda dengan landak-landak lain pada umumnya. Landak ini sangat menggemaskan dan aman untuk dipelihara. Namun hal yang perlu Agan Sista perhatikan adalah jika landak ini merupakan hewan nokturnal yang aktif di malam hari dan beristirahat di siang hari. Karenanya Agan Sista harus memahami siklus waktunya ya biar dia nggak keganggu dan nggak gampang stress.
Ikan hias
Ikan hias juga menjadi alternatif hewan peliharaan jika Agan memiliki alergi terhadap hewan yang berbulu. Ada banyak sekali jenis ikan Gan, yaitu ikan air tawar atau air laut. Meskipun ikan air laut memiliki ragam jenis yang memiliki warna lebih indah, namun harganya perlengkapan dan perawatannya lebih mahal daripada ikan air tawar. Bagi Agan Sista yang nggak memiliki banyak waktu luang dan biaya, lebih baik memilih ikan jenis air tawar. Karena memelihara ikan air laut memerlukan ketelatenan yang lebih.
Burung
Memang sih burung juga memiliki bulu, tapi berbeda dengan bulu anjing atau kucing. Bulu burung cenderung besar dan nggak mudah terhirup. Namun ada beberapa hal yang harus diperhatikan saat memelihara jenis unggas atu ini, misalnya aja waktu makan dan kebersihan kandang. Karena burung cenderung mudah stress jika ia lapar dan nggak nyaman dengan kandangnya. Jika Agan ingin memelihara burung yang dapat diajak berinteraksi dan bisa lepas dari sangkar, cobalah pelihara kakatua. Karena burung ini cenderung mudah dilatih dan nggak akan lari jika dilepas dari sangkarnya.
Ular
Reptil bisa menjadi peliharaan yang keren dan nggak membuat alergi lho. Terdapat beberapa jenis reptil yang bisa Agan pelihara, misalnya aja kayak gecko, katak, juga ular. Namun jika Agan Sista tidak ingin reptil yang sulit dipelihara, kalian bisa memilih ular. Memang sih sekilas terdengar menyeramkan, tapi sebenarnya enggak lho. Selain tidak akan membuat alergi, memelihara ular pun tidak memerlukan kocek yang dalam juga lho. Jika Agan Sista tertarik, coba deh pelihara ular yang mudah dirawat dan nggak terlalu agresif seperti sanca kembang, python ball, atau hogsnake.
Semuanya boleh dipelihara Gan Sis, kalian pun bebas memilih mana yang paling sesuai dengan kondisi kalian. Tapi yang harus Agan Sista ingat, jangan sampai kalian nggak merawat atau mengabaikan hewan peliharaan ya. Jangan cuma buat koleksi atau sekadar keren-kerenan doang. Karena bagaimana pun, mereka juga merupakan makhluk hidup seperti kita yang membutuhkan makanan dan perhatian.