Apakah Anda sedang mencari rekomendasi tempat buka puasa yang paling favorit di Surabaya? Ada banyak pilihan tempat makan yang nikmat untuk berbuka puasa ketika Anda sedang berada di Surabaya. Beberapa makanan yang ditawarkan di kota pahlawan ini mungkin bisa Anda temukan di kota lain, tetapi sudah pasti citarasanya berbeda.
Berikut ini kami akan merangkum beberapa tempat buka puasa di Surabaya yang favorit dan banyak direkomendasikan oleh food blogger. Berbagai tempat ini bisa Anda kunjungi setelah puas ngabuburit di kota pahlawan. Yuk, simak ulasan selengkapnya di sini!
Depot Wijaya
Spoiler for :
Depot Wijaya adalah rumah makan yang bersih, sejuk, dan nyaman. Rumah makan yang berada di Jalan Ir. Anwari No.7, Surabaya ini menawarkan berbagai macam hidangan khas Indonesia. Salah satu menu andalan yang paling banyak dipesan adalah Nasi Kuning.
Nasi Kuning Depot Wijaya disajikan bersama dengan abon, sambal goreng kentang ati, kering tempe, perkedel, serundeng, dendeng sapi, dan ayam goreng atau ayam bumbu rujak. Selain itu, menu lainnya yang banyak dipesan adalah Lontong Cap Gomeh, Nasi Campur, Gado-Gado, dan Nasi Berkat.
Soto Lamongan Cak Har
Spoiler for :
Soto Lamongan di Surabaya? Ya, tepat sekali. Soto Lamongan Cak Har adalah tempat buka puasa di Surabaya yang paling diminati oleh warga Kota Surabaya dan wisatawan dari luar Surabaya. Aroma dan rasa soto yang khas akan membuat setiap orang yang pernah datang ke sini menjadi ketagihan. Pasalnya, kuah Soto Lamongan Cak Har menggunakan sedikit santan sehingga rasanya lebih gurih dan teksturnya lebih kental.
Pengunjung bisa memilih lauk sotonya sendiri, mulai dari daging ayam, kulit, jeroan, sampai dengan ceker. Tempatnya cukup luas sehingga cocok untuk Anda yang berencana untuk mengajak teman-teman atau rombongan besar untuk berbuka puasa bersama. Soto Lamongan Cak Har berada di Jalan DR. Ir. H. Soekarno (MERR), Surabaya.
Sate Klopo Ondomohen
Spoiler for :
Kuliner khas Surabaya yang bisa dijadikan jujukan untuk berpuka puasa adalah Sate Klopo Ondomohen. Sate klopo adalah bahasa Jawa dari sate kelapa. Makanan ini terbuat dari daging sapi yang ditaburi oleh parutan kelapa, kemudian dibakar seperti sate. Sate klopo disajikan bersama dengan bumbu kacang, seperti sate pada umumnya.
Sate Klopo Ondomohen adalah rumah makan yang pernah dikunjungi oleh beberapa artis ibu kota. Nah, jika Anda ingin berbuka puasa dengan menu sate kelapa khas Surabaya-Madura ini, Anda bisa langsung menuju ke Jalan Walikota Mustajab No. 36, Surabaya.
Bakso Rindu Malam
Spoiler for :
Berbuka puasa dengan makanan berkuah yang hangat tentu akan terasa nikmat. Siapa yang tidak suka bakso? Makanan yang satu ini bisa Anda jumpai di hampir seluruh wilayah yang ada di Indonesia.
Hanya saja ketika Anda berada di Surabaya dan ingin menyantap semangkuk bakso yang gurih, Anda bisa mengunjungi depot Bakso Rindu Malam yang berada di ujung Jalan Ciliwung dekat dengan pertigaan menuju Jalan Adityawarman, Surabaya. Bakso yang dijual di sini sangat bervariasi, mulai bakso kasar, bakso telur puyuh, dan bakso keju. Bakso ini biasa disantap bersama dengan potongan lontong dan gorengan.
Bebek Tugu Pahlawan
Spoiler for :
Tugu Pahlawan adalah monumen kebanggaan masyarakat Surabaya. Sementara warung bebek goreng ini diberi nama Tugu Pahlawan karena letaknya sangat dekat dengan monumen setinggi 41,15 meter tersebut. Menu utama yang dijual di sini adalah bebek goreng dengan sambal yang memiliki citarasa sendiri. Jika tidak ingin berbuka puasa dengan bebek goreng, Anda dapat memesan ayam goreng.
Anda harus bersabar ketika hendak makan di Bebek Tugu Pahlawan ini, karena warung ini setiap hari memang selalu dipenuhi oleh pengunjung. Warung Bebek Tugu Pahlawan terletak di Jalan Tembaan No. 19, Surabaya.
Tahu Campur Kalasan
Spoiler for :
Tidak sulit untuk menemukan warung tahu campur di Surabaya. Namun, Tahu Campur Kalasan ini adalah merupakan salah satu tempat buka puasa di Surabaya yang banyak direkomendasikan oleh food blogger. Dinamakan Tahu Campur Kalasan bukan berarti hidangan ini khas dari wilayah di Jawa Tengah tersebut, melainkan warungnya berada di Jalan Kalasan No. 22, Surabaya.
Tahu campur adalah makanan khas Jawa Timur yang terdiri dari tahu, mi, otot sapi, lento, selada, dan tauge. Kuah tahu campur ditambahkan petis udang agar rasanya semakin nikmat. Tahu Campur Kalasan ini memiliki rasa yang berbeda dibanding tahu campur lain yang dijual di Surabaya.
Cocari
Spoiler for :
Ingin berbuka puasa dengan konsep all you can eat atau makan sepuasnya? Anda bisa mengunjungi Cocari Restaurant yang terletak di Jalan Indragiri No. 20, Surabaya. Restoran ini menawarkan yakiniku dan shabu-shabu khas Jepang. Anda bisa mengambil bahan-bahannya sendiri dan mengolahnya di atas panci atau grill pan yang terletak di atas masing-masing meja tamu.
Jumlah bahan-bahan makanan yang Anda ambil tidak dibatasi. Anda bisa makan sepuasnya di sini. Selain itu, restoran ini juga menyajikan sushi dan es krim yang bisa diambil sepuasnya. Jika ingin mengadakan acara buka puasa bersama di Cocari sebaiknya Anda melakukan reservasi terlebih dahulu.
Sari Laut Kapasan
Spoiler for :
Walaupun hanya berupa warung kaki lima di pinggir jalan, Sari Laut Kapasan memiliki jumlah pengunjung yang banyak setiap harinya. Hidangan seafood di sini memang terasa berbeda jika dibandingkan hidangan laut yang kita jumpai di warung kaki lima atau restoran lainnya.
Ajak teman dan keluarga Anda untuk berbuka puasa di Sari Laut Kapasan yang terletak di dekat belokan Jalan Simolawang Baru, Surabaya. Menu andalan di tempat buka puasa di Surabaya ini adalah kepiting segar yang dimasak dengan saus asam manis. Selain kepiting, Anda pun dapat memesan udang, cumi, kerang, ikan dorang, dan ikan gurami.
Rawon Setan
Spoiler for :
Namanya memang seram, tetapi tempatnya sangat jauh dari kesan seram. Bahkan, Rawon Setan ini berada di pinggir jalan protokol yang membelah Kota Surabaya. Bagi Anda yang belum tahu, rawon adalah makanan khas Jawa Timur yang berisi potongan daging sapi dengan kuah hitam. Warna hitam kuah rawon ini berasal dari kluwek.
Nah, di Rawon Setan ini, Anda bisa memilih lauk tambahan sendiri, seperti telur asin, telur pindang, empal, atau perkedel. Penasaran dengan kelezatan yang ditawarkan oleh Rawon Setan ini? Cobalah untuk mengunjunginya di Jalan Embong Malang (di seberang Hotel JW Marriott), Surabaya.
Sitara Indian Cuisine
Spoiler for :
Bosan dengan menu buka puasa yang itu-itu saja? Bagaimana jika Anda mencicipi hidangan khas India untuk berbuka puasa nanti? Di Surabaya, terdapat sebuah restoran yang menjual masakan India yang cukup terkenal, yakni Sitara Indian Cuisine. Restoran ini cukup mewah, nyaman, dan memiliki beberapa ornamen khas India di setiap sudutnya.
Restoran bernuansa India modern ini banyak dikunjungi oleh orang-orang India yang tinggal di Surabaya. Menu favorit dari Sitara antara lain adalah Nasi Briyani, Chicken Tandoori, Chicken Tikka Masala, dan Roti Canai. Sitara Indian Cuisine berada di dekat Driving Range Brawijaya, Jalan Hayam Wuruk No. 16, Surabaya.