- Beranda
- Komunitas
- News
- Berita dan Politik
Puluhan Mahasiswa UNPAD Kecam KPU Gagal Kawal Pemilu 2019
TS
portaljabar
Puluhan Mahasiswa UNPAD Kecam KPU Gagal Kawal Pemilu 2019

BANDUNG - Puluhan mahasiswa dari Konsolidasi Mahasiswa Universitas Padjajaran (UNPAD), melakukan aksi demo di kantor KPU Jabar, jalan Garut no 11 Kota Bandung, Selasa (30/4/2019).
Dalam aksinya para mahasiswa itu menuntut pihak KPU Jabar, bertanggung jawab dan mendapatkan sanksi tegas atas kegagalan Pemilu 2019. Termasuk meminta tanggung jawab terhadap ratusan petugas KPPS yang meninggal dunia di Indonesia khususnya di beberapa daerah di Jabar.
Menuntut seluruh Partai Politik (Parpol) tidak mempertajam keterbelahan diakar rumput demi kepentingan elit. Dan, merekonstruksi cara pandang masyarakat agar dapat meminimalisir potensi disintegrasi sosial.
Mahasiswa menilai ketidak becusan dalam menyelenggarakan pemilu 2019. dalam hal ini KPU, merupakan salah satu penyebab banyaknya korban jiwa (petugas KPPS) yang meninggal dunia.
Sementara itu, aksi yang diterima oleh Reza Alwan Sovnidar, anggota komisioner KPU Jabar. Dihadapan para mahasiswa di depan pintu gerbang kantor KPU Jabar. Reza mengatakan pihaknya dalam seleksi kali ini berbeda dengan periode sebelumnya.
"KPU Provinsi mempunyai kewenangan di mulai dari tahap pendaftaran hingga penentuan. Pada periode sekarang, UU Nomor 7 Tahun 2017 tentang Pemilihan Umum (Pemilu) menyatakan kewenangan ada pada KPU RI," ujarnya.

Kemudian lanjut Reza, terhadap banyak anggota KPPS atau korban yang meninggal, pihak KPU menyampaikan belasungkawa yang dalam. Namun demikian kata Reza, semua hal yang berkaitan dengan kebijakan, semua ada di KPU RI, Dan kami dari KPU Provinsi merupakan kepanjangan tangan dari KPU RI, pungkas Reza. (ron)
Sumber : Portal Jabar
0
2.2K
28
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan