nadaramadhan20Avatar border
TS
nadaramadhan20
Prabowo Respons Hasil Quick Count Tanpa Sandiaga

Penulis: Dieqy Hasbi Widhana
17 April 2019

Prabowo Subianto mengklaim ia menang Pilpres 2019 di hadapan pada pendukungnya di Jalan Kertanegara, Jakarta Selatan. Ini didasarkan atas exit poll internal pada sekitar 5.000-an TPS di seluruh Indonesia.

tirto.id - Prabowo Subianto mengklaim ia menang Pilpres 2019 di hadapan pada pendukungnya di Jalan Kertanegara, Jakarta Selatan. Ini didasarkan atas exit poll internal pada sekitar 5.000-an TPS di seluruh Indonesia.

Exit poll internal tim sukses bilang Prabowo-Sandiaga menang 55,45 persen.

Selain itu Prabowo juga menyerang lembaga survei lain yang sebagian besar hasilnya bertolak belakang: memenangkan Jokowi-Ma'ruf.


"Mohon semua relawan untuk mengawal kemenangan kita di TPS dan kecamatan. Juga saya tegaskan di sini pada rakyat bahwa ada upaya lembaga-lembaga survei-survei tertentu yang memang sudah bekerja untuk satu pihak, untuk menggiring opini seolah-olah kita kalah," kata Prabowo.

Ia juga bicara soal kecurangan, yang akhirnya membikin mereka rugi.

"Banyak surat suara tidak sampai, TPS buka jam 11, pendukung kita enggak dapat undangan dan sebagainya. Belum lagi banyaknya surat yang sudah dicoblos 01," kata Prabowo.

Saat konferensi pers 'kemenangan' ini, Prabowo ditemani beberapa orang seperti Djoko Santoso, Shohibul Iman, Yusuf Martak, Dahnil Anzhar Simanjuntak, dan Sufmi Dasco Ahmad. Tak ada Sandiaga Uno.

Sejak Rabu pagi, masyarakat di seluruh wilayah di Indonesia sudah berbondong-bondong ke TPS untuk memberikan hak suaranya guna memilih calon pemimpin lima tahun mendatang.

Mareka memilih kandidat Joko Widodo-Ma'ruf Amin dan Prabowo Subianto-Sandiaga Uno, serta anggota DPR, DPRD Provinsi, DPD, dan DPRD Kabupaten/Kota.


(tirto.id - dqy/glr)


Penulis: Dieqy Hasbi Widhana
Editor: Gilang Ramadhan

Sumur resapan
https://tirto.id/prabowo-respons-has...-sandiaga-dmAX

TS No komen sambil nunggu pak Unoemoticon-Hansip
1
1.8K
27
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan