Kaskus

News

7rhapsodyAvatar border
TS
7rhapsody
Sekuel 'Tomb Raider' Disebut Mulai Digarap
Kisah perempuan petualang bernama Lara Croft akan berlanjut lewat sekuel 'Tomb Raider' (2018). Proyek tersebut telah mendapat penulis naskah dan bersiap memulai produksi.

Melansir The Hollywood Reporter, Amy Jump didapuk sebagai penulis naskah sekuel Tomb Raider. Sebelumnya, ia diketahui mengerjakan film 'High-Rise' (2015) dan 'Free Fire' (2016).

Belum diketahui seperti apa jalan cerita sekuel Tomb Raider. Sampai saat ini belum ada keterangan resmi dari rumah produksi MGM, Warner Bros. dan GK Films.

Kemungkinan besar alasan lanjutan Tomb Raider dibuat adalah keuntungan yang diraup rumah produksi. Berdasarkan data Box Office Mojo, petualangan Lara Croft ini meraup pendapatan sekitar $216 juta atau sekitar Rp3 T, sementara biaya produksi hanya $94 juta atau Rp1,3 T.

Karakter utama dalam Tomb Raider diperankan oleh aktris Alicia Vikander. Sampai saat ini, belum ada keterangan resmi apakah aktris asal Swedia itu akan kembali menjadi Croft yang dikisahkan amat mandiri dan tangguh.

Sebelum Vikander, karakter yang sama diperankan oleh aktris Angelina Jolie dalam 'Lara Croft: Tomb Raider' (2001) dan mendulang kesuksesan begitu besar, hingga kemudian dibuat sekuel dengan tajuk 'Lara Croft Tomb Raider: The Cradle of Life' (2003). Jolie kembali berperan sebagai Croft hingga citra itu melekat pada dirinya.

Karakter Lara Croft diangkat dari seri video gim bertajuk sama yang dirilis antara 2001 dan 2007. Di era itu gim tersebut menjadi salah satu permainan yang paling digemari.

cnnindonesia.com : Sekuel 'Tomb Raider' Disebut Mulai Dibuat
Diubah oleh 7rhapsody 17-04-2019 00:57
0
1.3K
12
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan