Bu.VeroAvatar border
TS
Bu.Vero
[Suasana Kampanye Akbar] Prabowo Ke-Arab Araban, Jokowi Ke-Indonesiaan
https://pilpres.tempo.co/read/119312...a/full&view=ok

TEMPO.CO, Jakarta - Kampanye Akbar pasangan calon presiden dan wakil presiden nomor urut 02, Prabowo Subianto - Sandiaga Uno, digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Minggu, 7 April 2019. Dari pantauan Tempo sejak pukul 04.00 WIB di lokasi tempat berlangsungnya acara, para pendukung Prabowo - Sandiaga sudah memenuhi stadion.

Para pendukung ini kebanyakan menghadiri acara mengenakan pakaian yang didominasi warna putih. Selain itu, mereka juga tampak membawa atribut-atribut dukungan untuk paslon nomor urut 02 hingga atribut partai-partai koalisi pendukung Prabowo-Sandi, yaitu  Gerindra, PKS, PAN, Demokrat, dan Berkarya.

Kampanye akbar ini lalu dimulai dengan acara shalat subuh berjamaah sekitar pukul 04.45 WIB. Para peserta segera merapatkan shaf untuk shalat berjamaah. Para jamaah membuat shaf di lapangan stadion, di tribun, hingga di bagian luar stadion.

Sebelumnya, Wakil Ketua Badan Pemenangan Nasional (BPN) Prabowo Subianto-Sandiaga Uno, Eddy Soeparno, mengklaim kampanye akbar ini akan menjadi kampanye swadaya terbesar di pusaran pemilihan presiden 2019.

"Saya bisa pastikan kampanye besok itu adalah kampanye capres terbesar yang dilakukan secara swadaya," kata Eddy di Posko Media Center Prabowo-Sandiaga, Jalan Sriwijaya, Jakarta Selatan, Sabtu malam, 6 April 2019.

Eddy menuturkan, yang dia maksud swadaya adalah tak adanya mobilisasi massa dengan menggunakan uang di kampanye besok. Dia berujar massa akan berbondong-bondong atas keinginan mereka sendiri ke Gelora Bung Karno.

https://news.detik.com/berita/450871...-putih-bersatu

Jakarta - Capres dan cawapres Joko Widodo (Jokowi)-Ma'ruf Amin menggelar kampanye akbar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK) hari ini. Massa pendukungnya terlihat antre masuk ke stadion.

Pantauan detikcom di lokasi, GBK, Jakarta, Sabtu (13/4/2019) sekitar pukul 10.15 WIB, terlihat massa antre masuk di depan beberapa pintu GBK. Mayoritas massa yang hadir mengenakan pakaian berwarna putih.

Terlihat juga massa membawa bendera-bendera partai koalisi pendukung Jokowi-Ma'ruf. Di dalam stadion juga terlihat sejumlah persiapan kampanye bertajuk 'Konser Putih Bersatu' masih dilakukan.

Massa yang akan masuk ke SUGBK harus melewati metal detector. Ada juga pengecekan tas dan barang yang dibawa massa peserta kampanye.

Kampanye akbar ini sendiri direncanakan dimeriahkan sejumlah artis. Jokowi-Ma'ruf juga direncanakan hadir dalam kampanye terakhir menjelang masa tenang ini.

Polda Metro Jaya juga menyatakan ada 40 ribu personel gabungan yang disiapkan untuk mengamankan kampanye itu. Personel gabungan itu terdiri dari TNI-Polri hingga ormas.

"Kita menurunkan 40 ribu personel gabungan dari TNI-Polri, Pemda, dan ada sebagian dari ormas, seperti FBR, LMP, PP, Banser, dan sebagainya," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Argo Yuwono kepada wartawan di Polda Metro Jaya, Jakarta, Jumat (12/4).

Polisi juga menyiapkan pengalihan arus di sekitar GBK. Lokasi kantong-kantong parkir juga telah disediakan di sekitar lokasi.



Memang beda mana yang sungguh-sungguh memperjuangkan Indonesia dan Pancasila, dengan yang ber-pura-pura menyebut Pancasila emoticon-Smilie
2
2.1K
21
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan