Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

salabintAvatar border
TS
salabint
JK Mengaku Tak Ingat Janji Buyback Indosat Bersama Jokowi



TEMPO.CO, Jakarta - Wakil Presiden Jusuf Kalla (JK) mengaku tidak ingat pernah berjanji bersama Presiden Joko Widodo atau Jokowi untuk membeli kembali saham atau buyback Indosat dalam pilpres 2014. "Saya tidak ingat itu," kata JK di Kantor Wakil Presiden, Jakarta, Selasa, 26 Maret 2019.

JK mengatakan, pemerintah memiliki komitmen untuk menarik modal asing masuk ke dalam negeri. Jika pemerintah melakukan buyback Indosat, justru bertentangan dengan komitmen itu. "Kalau kita buyback Indosat justru mengeluarkan investasi yang sudah masuk itu," katanya.

Ketimbang buyback Indosat, JK menilai sebaiknya berinvestasi di tempat lain agar dapat menambah lapangan pekerjaan untuk masyarakat, dan pajak untuk negara. Sebab, kebijakan untuk buyback tidak akan menambah keuntungan.


"Hanya pindah kepemilikan. Toh di Indonesia juga ada (perusahaan telekomunikasi). Bukan masalah nasionalisme saja, tapi kita berangkat pada pemikiran perlunya investasi masuk dalam negeri, jangan dikeluarkan," kata dia.

Janji buyback Indosat ini memang pernah disampaikan Presiden Joko Widodo pada kampanye Pilpres 2014. Jokowi mengatakan Indosat dijual semasa Indonesia belum pulih benar dari krisis di era Presiden Megawati Soekarnoputri. Namun, hal ini belum direalisasikan karena pembelian Indosat dinilai belum setara dengan keuntungan yang dapat dihasilkan.


Adapun dalam Pilpres 2019, wacana buyback Indosat kembali digaungkan calon wakil presiden 02, Sandiaga Uno. Sandiaga Uno berujar buyback itu menjadi salah satu langkah menopang rencana program single identification number (SIN) lewat kartu Kartu Tanda Penduduk elektronik.

Untuk mewujudkan program itu, kata Sandiaga, Indonesia harus menguasai data terlebih dulu. "Sebetulnya ide Pak Jokowi untuk mem-buyback Indosat itu bagus. Di bawah Prabowo Sandi akan kami usahakan," kata Sandiaga di Jakarta, Rabu, 20 Maret 2019.




Tempo


tien212700
tien212700 memberi reputasi
2
2K
16
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan