Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

idaalfaqiehAvatar border
TS
idaalfaqieh
Mau Dong, Jadi Istri Kedua
Mau dong, jadi istri kedua

Mau Dong, Jadi Istri Kedua


Fenomena yang akhir-akhir ini terjadi. Bahkan baru kemarin, Sabtu 23 Maret 2019. Seorang Sandiaga unodi lamar di depan umum oleh seorang wanita cantik ini. Bertempat di salah satu warung kopi di daerah Ngaglik, kabupaten Sleman Yogyakarta.



Dia seorang bernama lengkap Vincentia Tiffani. Baru berumur 20 tahun. Mahasiswi semester 6 di sebuah universitas swasta di kota gudeg. Dengan beraninya mengutarakan maksudnya yang ingin menjadi istri kedua dari Bang Sandi.


Mau Dong, Jadi Istri Kedua
Sumber lengkapnya ada di sini
https://m.detik.com/news/berita-jawa...i-istri-kedua.


Kejadian di atas mengingatkanku pada wabah fenomena istri kedua, ketiga, dst. Ada perempuan yang jelas tau seorang lelaki yang sudah beristri. Namun, tak gentar untuk berusaha menaklukannya.



Kalau istilah sekarang disebut pelakor(perebut laki orang). Mungkin bedanya kejadian Tiffani di atas di lakukan secara terang-terangan di depan umum. Entah, beneran serius atau cuma gammic.


Banyak sekali, kejadian yang berhubungan dengan pelakor. Entah itu di televisi, juga di kehidupan sehari-hari. Bahkan ini sudah seperti wabah penyakit berbahaya. Yang bisa menghancurkan sebuah hubungan rumah tangga.



Ada berbagai motif juga alasan yang melatar belakangi seorang perempuan menjadi pelakor.Entah itu faktor ekonomi, asmara, sakit hati, bahkan dendam. Mereka seakan hilang akal sehatnya. Dengan sadisnya tega merebut hak milik perempuan lain.



Kadang dengan alasan saling mencintai, tak sedikit juga laki-laki yang takluk oleh pesona sang wanita. Mereka rela meninggalkan anak juga istrinya. Mencampakkan seorang yang t'lah menemaninya berjuang dari nol.



Mereka seakan terkena pikat virus cinta sang wanita. Melupakan semua kebaikan juga pengorbanan sang istri lalu berpaling ke pelukan sang pelakor.Kehancuran binaan rumah tangga pun tak terelakkan.




Bahtera rumah tangga yang sekian lama di bangun, bisa runtuh seketika. Di sebabkan oleh hadirnya orang ketiga. Pesonanya mampu membuat sang imam keluarga takluk padanya.




Memang tidak semua bisa takluk dengan godaan orang ketiga. Ada beberapa yang kuat menepis godaan sang wanita dan memilih untuk tetap setia pada istrinya. Meski terbilang jarang, tapi masih ada laki-laki baik juga setia di dunia ini.




Tak jarang juga, fenomena pelakorberakhir di meja hijau, jeruji besi, bahkan hingga hilangnya nyawa seseorang. Yang tak kalah menyiksa adalah sanksi sosial yang terlanjur dicap sebagai pelakor.




Meski begitu, seakan tanpa jera, masih saja banyak kasus yang di sebabkan oleh seorang pelakor. Entah apa yang mereka pikirkan hingga masih mau merebut hak orang lain.




Apapun alasannya, merebut milik orang lain tidaklah benar. Poligami pun menjadi solusi yang sering di ambil dengan berbagai pertimbangan. Dengan atau tanpa ijin istri pertamanya. Mungkin itu menjadi pilihan terbaik untuk mejauhkan diri dari dosa.



Lagi, perempuan yang harus menanggung beban sakit hati. Karena sejatinya tidak ada perempuan yang benar-benar ikhlas berbagi suami dengan perempuan lain. Ini opini pribadiku, sebagai perempuan.




Ingat, godaan laki-laki adalah di saat dia berada di puncak kesuksesannya. Sedangkan ujian perempuan kala seorang laki-lakinya tak punya apa-apa.



Semoga agan sista di sini terhindar dari fenomena menghancurkan ini. Yang sedang terjerat, semoga bisa cepat terlepas. Yang mau coba-coba, harus siap dengan konsekuensinya ya...!



Keep smile and happines ...

Coretan IAf, 24 Maret 2019.

belajarbersamabisa
Diubah oleh idaalfaqieh 06-04-2019 09:46
hvzalf
tien212700
tien212700 dan hvzalf memberi reputasi
15
7.3K
127
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan