Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

metaliqueAvatar border
TS
metalique
Cara Jitu Membasmi Bintik Hitam Pada Bunga Mawar Kesayangan Gansis


Sebagai permulaan, bunga favorit ane adalah bunga mawar. Ane suka dengan segudang bentuk dan wewangian dari bunga mawar tersebut. Nah yang jadi masalah di sini adalah ane tidak suka fakta bahwa bunga mawar tersebut rentan terhadap bintik hitam dan sering menjatuhkan daunnya setiap tahun. Maka itulah membersihkan bunga mawar telah menjadi keharusan yang tidak bisa ditinggalkan.


Di sini ane akan menjelaskan terlebih dahulu yang dimaksud dengan bintik hitam. Bintik hitam adalah penyakit jamur yang mempengaruhi bunga mawar. Bintik tersebut tumbuh subur di lingkungan yang hangat dan basah. Nah berawal dari keadaan tersebut, Spora mulai tumbuh dan berkembang. Spora dapat disebarkan oleh hujan atau saat menyirami semak-semak. Air memercik dari tanah ke daun dapat menyebarkan spora ke atas. Spora paling aktif pada suhu 75⁰F tetapi mereka juga dapat hidup dalam suhu antara 65⁰F dan 85⁰F. Akan tetapi untuk suhu di atas 85⁰F akan menghentikan penyebaran jamur. Tanda-tanda awal adalah munculnya bintik-bintik hitam pada daun mawar Gansis yang berdiameter sekitar setengah inci. Tepi bintik-bintik berbulu atau kasar dan dikelilingi oleh lingkaran kuning. Bintik-bintik akan tumbuh lebih besar sampai menutupi seluruh permukaan daun di mana titik daun akan mati dan jatuh ke tanah.


Karena jamur menyebar ketika spora disiram ke dedaunan maka penyakit akan muncul di daun bagian bawah terlebih dahulu, dan secara bertahap menyebar ke atas untuk menginfeksi seluruh dahan. Bahkan batangnyapun  bisa terinfeksi. Meskipun bintik hitam tidak akan membunuh mawar itu sendiri, tetapi bila dibiarkan maka akan melemahkan seluruh dahan dan nantinya membuat mawar rentan terhadap penyakit lain yang akan membunuhnya. Fungisida dan sulfur dapat membunuh spora tetapi sebelum Gansis mengeluarkan bahan kimia, cobalah beberapa metode organik dari ane ini terlebih dahulu. Siapa tau berguna, Mari mulai.

Quote:

Bintik hitam adalah momok bagi bunga mawar. Maka jagalah bunga mawar milik Gansis agar terbebas dari hama tersebut, dan berhati-hatilah dalam menyiram dan bila perlu kenali juga tanda-tanda pertama datangnya penyakit. Silahkan Gansis coba gunakan cara-cara di atas seperti minyak mimba atau semprotan buatan sendiri lainnya. Semoga berguna dan bermanfaat. Sekian.


Courtesy Google Image



-- Terima Kasih --

tata604
nona212
nona212 dan tata604 memberi reputasi
12
9.5K
51
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan