Cetak Gol ke Gawang Tim La Liga

Foto: si.com
Total sudah 405 gol sejauh ini yang berhasil dicetak oleh Messi di pentas La Liga, sejak menjalani debut di musim 2004-05. Hampir semua tim yang pernah berlaga di La Liga gawangnya berhasil dibobol oleh Messi. Namun, hanya tiga tim yang belum pernah merasakan hal tersebut, yakni Cádiz (musim 2005-06), Murcia (musim 2007-08), dan Xerez (musim 2009-10)
Rekan Paling 'Setia'

Foto: Marca
Kalau berbicara soal rekan Messi di atas lapangan, mungkin nama Neymar dan Suarez yang akan pertama terlintas. Selain itu ada nama Xavi dan Iniesta yang selalu memberikan suplai bola untuknya. Tapi, ternyata sosok Gerard Pique lah yang menjadi rekan setia Messi selama ini. Keduanya bermain bersama sejak tahun 2000 di La Masia, meski Pique sempat hengkang ke Man United untuk beberapa musim
Setiap Gol Dipersembahkan untuk Sang Nenek

Foto: Mirror
Selebrasi khas dari Lionel Messi setiap kali dia berhasil mencetak gol. Ternyata, ada alasan tersendiri Messi melakukan selebrasi tersebut. Messi mempersembahkan setiap gol untuk sang nenek, Celia, sosok yang mengenalkan Messi kepada sepak bola dan selalu mendukungnya sejak pertama kali Messi bermain
Bisa Saja Sudah Punya Gelar Piala Dunia

Foto: Eurosport
Messi tercatat memiliki dua kewarganegaraan, yakni Argentina dan Spanyol. Paspor Spanyol bisa dimiliki Messi karena dia sudah berada di negara tersebut sejak masih belia. Tapi Messi mengaku tak pernah sama sekali berpikir untuk membela Spanyol. Andai itu terjadi, Messi kini sudah memiliki satu gelar Piala Dunia
Pablo Aimar

Foto: Soccer Training Info
Jika melihat posisi dan gaya bermain Messi, sekilas kita akan berpikir bahwa idolanya adalah Diego Maradona. Tapi ternyata, idola Messi bukanlah seorang penyerang, melainkan pemain tengah. Dia adalah Pablo Aimar, seorang gelandang yang pernah bermain untuk Valencia dan Real Zaragoza di La Liga