- Beranda
- Komunitas
- Story
- Stories from the Heart
[REBORN] Aku Memilih Bahagia


TS
fadw.crtv
[REBORN] Aku Memilih Bahagia
Quote:
"Kamu harus pintar-pintar jaga perasaan, ya, Nak. Sering bareng sama Fika bukan enggak mungkin bisa bikin kamu jadi suka sama dia. Kamu harus tahu kapan waktunya memperjuangkan cinta dan kapan waktunya harus mundur."
Mata ibu menatap tajam ke arah mataku, sesekali jari-jari tangannya mengusap pipiku kini.
"Ketika ada peluang manis dan tidak ada satu kondisi yang berpotensi merugikanmu, perjuangkan cintamu, kejar cintamu..., tapi kalau keadaan enggak memihak padamu, jangan memaksakan diri, ya, Sayang. Mama enggak mau kamu kecewa." Ibu memelukku erat.
Awalnya kami bertemu di sebuah audisi paduan suara kampus, aku menjadi peserta dan dia menjadi salah satu panitia. Ketertarikanku padanya berawal dari tingkahnya yang lucu, celetukannya yang membuatku tertawa geli, dan juga parasnya yang cantik. Cinta membuatku akhirnya buta akan kenyataan.
Satu fakta yang aku ketahui saat kami saling dekat adalah dia sudah memiliki pacar. Meski aku tahu bahwa mereka sudah menjalin hubungan sejak lama, tapi tak menghalangi rasaku yang semakin tumbuh padanya.
Aku selalu bertanya, akankah keadaan memihak kepadaku?
Mata ibu menatap tajam ke arah mataku, sesekali jari-jari tangannya mengusap pipiku kini.
"Ketika ada peluang manis dan tidak ada satu kondisi yang berpotensi merugikanmu, perjuangkan cintamu, kejar cintamu..., tapi kalau keadaan enggak memihak padamu, jangan memaksakan diri, ya, Sayang. Mama enggak mau kamu kecewa." Ibu memelukku erat.
***
Awalnya kami bertemu di sebuah audisi paduan suara kampus, aku menjadi peserta dan dia menjadi salah satu panitia. Ketertarikanku padanya berawal dari tingkahnya yang lucu, celetukannya yang membuatku tertawa geli, dan juga parasnya yang cantik. Cinta membuatku akhirnya buta akan kenyataan.
Satu fakta yang aku ketahui saat kami saling dekat adalah dia sudah memiliki pacar. Meski aku tahu bahwa mereka sudah menjalin hubungan sejak lama, tapi tak menghalangi rasaku yang semakin tumbuh padanya.
Aku selalu bertanya, akankah keadaan memihak kepadaku?
Spoiler for Cover:
![[REBORN] Aku Memilih Bahagia](https://s.kaskus.id/images/2019/02/10/9572619_201902101155010174.jpg)
Quote:
Prolog
Cinta tak harus memiliki adalah salah satu omong kosong terbesar yang pernah ada di dunia ini. Aku menganggap kalimat itu hanyalah sebuah kata menyerah bagi mereka yang tak sanggup memperjuangkan cinta. Sudah tak bisa saling memiliki, mereka akhirnya menghibur diri dengan omong kosong tersebut.
Namun, aku juga mengakui, banyak sekali orang yang menobatkan dirinya dengan kalimat itu karena mereka memang berhati tulus dan kuat karena mampu untuk melakukan hal yang tak banyak orang bisa lakukan: memberikan segenap rasa tanpa pernah mengharap balasan asa.
Meredam rasa itu sakit!
Entah kenapa, dari sekian ratus juta bahkan milyar orang, aku menjadi salah satu yang mesti merasakan omong kosong ini. Aku terjebak dalam dilema dan situasi yang membuat otakku harus berpikir akan keputusan yang mesti aku ambil, memaksa untukku memilih antara bertahan atau pergi.
Dia. Wanita itu yang masuk ke dalam hidupku dan berusaha untuk menggenapkan satu perdua hatinya di hatiku, tetapi masih meninggalkan sisanya di hati yang lain. Aku bisa memeluk raganya, tapi tak bisa membuatku nyaman. Aku bisa menikmati rasa hangatnya, tapi tak bisa menghilangkan dinginnya. Terkadang pergi adalah yang kuinginkan, tetapi hati selalu menjadi alasan otak untuk menyampingkan logika.






a.w.a.w.a.w dan 73 lainnya memberi reputasi
72
42.5K
Kutip
188
Balasan
Thread Digembok
Urutan
Terbaru
Terlama
Thread Digembok
Komunitas Pilihan