Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

fajraadhaAvatar border
TS
fajraadha
Jalan Tol Untuk Motor
Jalan Tol Untuk Motor

Jalan tol yang disebut juga sebagai jalan bebas hambatan pada saat ini kebanyakan peruntukkannya hanya untuk kendaraan beroda empat. Hanya ada dua ruas tol di indonesia yang mengizinkan kendaraan roda dua untuk masuk ke jalur tol yakni tol suramadu yang menghubungkan surabaya dan madura serta tol bali mandara.

Jalan Tol Untuk Motor

Ketua DPR RI bambang soesatyo membuat heboh dengan usulannya kepada pemerintah indonesia yang mengusulkan bahwa kendaraan roda dua boleh masuk dan menggunakan jalan tol. Tapi wacana tersebut tentu saja menimbulkan pro dan kontra dari berbagai kalangan.

Jalan Tol Untuk Motor

Jika saja motor diperbolehkan masuk ke jalur tol maka tentu saja ini merupakan suatu kebijakan yang cukup bagus, sebuah terobosan baru bagi pengendara roda dua. Karena pembangunan yang dilakukan oleh pemerintah dapat dinikmati oleh semua kalangan.

Jalan Tol Untuk Motor

Tentu saja jika kendaraan roda dua diizinkan menggunakan jalan tol, harus diberikan aturan yang jelas. Jangan sampai nanti ketika sudah diizinkan menjadi masalah baru, misalkan terjadi kemacetan di jalan tol, kan menjadi tidak lucu kan jika macet dijalan yang katanya bebas hambatan?. Selain terjadi kemacetan tentu saja nanti juga memiliki resiko kecelakaan yang tinggi karena hampir 80% kecelakaan di jalan raya melibatkan kendaraan roda dua. Jangan sampai nanti ketika kendaraan roda dua diizinkan masuk tol ada emak emak yang sen kiri tapi belok kekanan kan jadi berbahaya.

Jalan Tol Untuk Motor

Tapi sih sebenarnya bisa saja kendaraan roda dua menggunakan jalan tol asalkan pengendara nya tertib, tidak ugal ugalan, menggunakan perangkat keamanan dan tentu harus diikuti oleh kesadaran berkendara yang sangat baik. Seperti contoh di beberapa negara tetangga misalkan malaysia saja jalan tol bisa digunakan oleh pengendara roda dua tanpa menggunakan pembatas jalan.

Jalan Tol Untuk Motor

Kemungkinan jika di realisasikan maka untuk ruas tol memang perlu diberikan pembatas jalan. Karena jika tidak diberi pembatas jalan, yah kemungkinan bisa berbahaya dan lebih banyak jeleknya dibanding untungnya.

Tapi yang pasti mau diizinkan atau tidak penggunaan jalan tol untuk kendaraan roda dua, pengendara harus memiliki kesadaran bermotor yang tinggi. Peduli dengan keselamatan diri sendiri dan orang lain dan mampu mengontrol emosi di jalanan.

emoticon-Cendol Ganemoticon-Cendol Ganemoticon-Cendol Ganemoticon-Cendol Ganemoticon-Cendol Ganemoticon-Cendol Ganemoticon-Cendol Ganemoticon-Cendol Ganemoticon-Cendol Gan

Tulisan : pemikiran TS
Gambar : google images

16
13K
200
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan