69farhanAvatar border
TS
69farhan
Miniatur semeru Gunung Guntur via Citiis
Gunung Guntur adalah sebuah gunung berapi bertipe stratovolcano yang terdapat di Sirnajaya, Tarogong Kaler, Kabupaten Garut, Jawa Barat, dan memiliki ketinggian 2.249 meter dpl. Gunung Guntur pernah menjadi gunung berapi paling aktif di pulau Jawa pada dekade 1800 an. Tapi sejak itu aktivitasnya kembali menurun.
Jalur pendakian gunung guntur itu ada 2 yang pertama Citiis yang paling populer dikalangan pendaki ,dan yang kedua cikahuripan .

Pada jam 22:00 saya bersama rekan rekan saya yang bernama bagus salah seorang teman saya yang berstatus pelajar & endang yang sudah bekerja,Kami melakukan persiapan barang barang beli logistik & packing .
Setelah selesai packing & cek barang barang bawaan pada jam 23:00 kami ke pasar induk cibitung untuk menebeng truck menuju garut &sambil menunggu 3 orang rekan kerja endang ketika di PT yang akan turut ikut dalam perjalanan ke gunung guntur ,total team kami jadi ada 6 orang.




Setelah sekitar 30 menit menunggu rekan rekan endang kami bergegas untuk menanyakan mobil truck sayur yang lewat ,dan kami mencari mobil yang menuju garut.

Akhirnya pada jam 12 malam kami sudah mendapatkan mobil truck yang dapat kami tumpangi dengan tarif yang bisa dibilang cukup murah hanya kena 20k perorang ,kami memilih menggunakan truck saat berangkat agar mengirit biaya & pulang dengan menggunakan bus .




Setelah 4 jam perjalanan terlewati kami akhirnya tiba di garut tepatnya itu di pom tanjung & dari pom tanjung ke base camp pendakian gunung guntur itu sekitar 30 menit kalo sewa pick up atau ojek .
Jika ditempuh dengan jalan kaki agak lumayan jauh bisa satu jaman hehe .



Sesampainya di pom tanjung pada pukul 04:30 atau adzan subuh .
kami langsung didatangi oleh para calo yang menawarkan berbagai harga ke base camp pendakian gunung guntur , & akhirnya kami menawarkan tawaran tersebut sebelum akhirnya sempat nego nego cincai dengan tarif 20k perorang .


Jam 06:00 pagi pun kami tiba di base camp gunung guntur via citiis & bergegas sarapan dan juga melakukan registrasi .
Registrasi di BC hanya mengisi data data keanggotaan team & simaksi nya bayarnya nanti di Pos 1 .







Sehabis registrasi kami hendak berdoa terlebih dahulu meminta keselamatan & dilanjuti melakukan pendakian menuju pos 1 .




Jarak dari BC ke pos 1 bisa dibilang cukup jauh sekitar 1 jam 30 menit dengan treck yang berbatu & aga sedikit menanjak
Setelah berjalan kurang lebih 1 jam 30 menit kami tiba di pos 1 & melakukan regist ulang mengisi data data dan membayar simaksi sebesar 20k/orang .





Dari pos 1 -2 itu kita sudah memasuki hutan dan pendakian baru dimulai ,jarak dari pos 1 ke pos 2 bisa dibilang tidak terlalu jauh hanya sekitar 1 jam & di pos 2 juga ada sumber mata air dari curug citiis ,jadi untuk kalian yang hendak melakukan pendakian ke gunung guntur kalian tidak perlu khawatir kehabisan air karena sumber air di gunung guntur via citiis sangat melimpah .





Sesampai nya di pos 2 kami melanjutkan perjalanan menuju pos 3 gunung guntur , untuk ngecamp hanya diperbolehkan di pos 3 untuk dipuncak tidak diperbolehkan karena pernah kejadian ada pendaki yang tersambar petir karena ngecamp di puncak .
Di pos 3 ini ada sinyal loh jadi jangan heran jika keguntur kalian mendapatkan sinyal hahaha 😁



Setelah perjalanan menuju pos 3 kurang lebih 2 jam akhirnya kami tiba .
Dan kami buru buru mendirikan tenda lalu dilanjutkan sarapan karena mengingat cuaca yang mulai teduh bertanda hujan akan turun .
Pada pukul 15:00 benar sekali hujan pun turun .
Setelah makan kami ngobrol ngobrol sebentar dengan pendaki lain sebelum hendak beristirahat melepas lelah .




Namun pada perjalanan kali ini kami tidak sampai ke puncak hanya sampai pos 3 dan ditengah perjalanan kepuncak salah satu rekan kami sudah kelelahan ,karna pada saat istirahat tim kami niatnya akan summit pada dini hari namun semua itu tidak sesuai realita .

Kami se tim bangun pada jam 6 pagi -_- sehingga rasanya sangat malas sekali untuk kepuncak ditambah di tengah perjalanan teman kami yang pemula sudah mulai kelelahan dan kami pun memutuskan tidak melanjutkan perjalanan demi keselamatan teman kami, karena dalam sebuah pendakian puncak itu hanyalah bonus tujuan utama itu pulang dalam keadaan selamat .





Setelah berfoto foto kami memutuskan untuk turun ke base camp & berjalan ke pom tanjung untuk mengirit budget & setelah sampai di pom tanjung disepanjang perjalanan menuju pom dari base camp kami diguyur hujan .
Dan sesampainya kami mengganti baju sambil menunggu bus primaja yang menuju bekasi dengan tarif 40k/ orang
-------------------------------------------------------------------
Estimasi biaya.
Cibitung-Garut menggunakan truck :20k
Pom tanjung -BC :20k
Simaksi :20k
Logistik :50k
Bus primajasa Garut -Bekasi :40k
Total : 150k belum termasuk jajan pribadi ya hehehe

Sumber gambar :
Dokumentasi pribadi 📷
Diubah oleh 69farhan 22-01-2019 11:23
4
4.6K
8
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan