Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

rzkmbAvatar border
TS
rzkmb
NGOPI : "KEBUTUHAN" ATAU "TREND"
NGOPI : "KEBUTUHAN" ATAU "TREND"
siapasih yang gak kenal kopi ?? emoticon-Wow

Kopi merupakan minuman hasil seduhan biji kopi yang telah disangrai dan dihaluskan menjadi bubuk. Kopi merupakan salah satu komoditas di dunia yang dibudidayakan lebih dari 50 negara. Dua varietas pohon kopi yang dikenal secara umum yaitu Kopi Robusta dan Kopi Arabika.

Kopi biasanya identik dengan salah satu cemilan ajaibnya... ya "ROKOK"emoticon-Wakaka

Tapi seiring perkembangan jaman gan/sist.. "NGOPI" Merupakan sebuah rutinitas atau trend gaya masa kini lho gan/sist. kopi bukan lagi sekedar kebutuhan untuk begadang, hal itu ditunjukkan dengan menjamurnya kafe dan kedai kopi di berbagai sudut jalanan.

Para penikmat kopi pun bertambah, kini berasal dari berbagai kalangan. Pengamat gaya hidup, Sonny Muchlison menilai masyarakat Indonesia memiliki sifat "latah". Yakni, mengikuti sesuatu yang sedang menjadi tren.

Banyaknya kedai kopi juga mempunyai daya tarik tersendiri, itu akan merangsang seseorang untuk datang mencoba menu yang disuguhkan. Padahal, bagi pencinta kopi, kopi bukan hanya sekedar trend melainkan cara menikmati cita rasa kopi yang konsisten.


Banyak lho gan/sist kalangan penikmat kopi yang hanya mengikuti trend atau menjadi social drinker dimana mereka tidak benar - benar menikmati kopi melainkan kopi merupakan sarana yang membuat suasana menjadi nikmatsaat bersosialisasi kepada teman atau sekitar.

Beda halnya dengan para penikmat kopi yang bisa di bilang suhu nya ngopi mereka tau seluk beluk kopi dan bahkan saat memesan pun mereka punya racikan nya tersendiri.

kini sejumlah coffee shop atau kafe semakin ramai seiring bertambahnya jumlah anak muda. Apalagi tren konsumsi kopi juga menjadi bagian dari mencintai produk lokal Indonesia, yakni biji kopi.

Belum lagi kehadiran buku dan film bernuansa kopi yang memengaruhi gaya hidup dan bagaimana masyarakat menikmati makanan dan minuman. Dituturkan Kevin, sapaan akrabnya, meski banyak produk lokal khas Indonesia, ada alasan tersendiri kopi menjadi tren minuman favorit masyarakat urban.


Tren minum kopi ini akan bertahan lama lho gan/sist karena kita bagsa Indonesia sudah mengenal budaya ngopi sejak dahulu.

NGOPI : "KEBUTUHAN" ATAU "TREND"

Lalu apa yang didapat dari kegiatan "ngopi" ini ?

1. Memperluas Pergaulan

Kedai kopi dikenal sebagai tempat menikmati kopi dari berbagai kalangan tanpa adanya sekat atau aturan khusus. Banyaknya pengunjung dari berbagai kalangan membuat agan/sista bisa mengenal orang baru dan berinteraksi secara cair dan akrab. Pergaulan pun tentunya semakin luas. Bahkan tak jarang bermula dari sekedar nongkrong di kedai kopi dan ngobrol dengan sesama pengunjung, bisa berakhir dengan terjalinnya hubungan yang saling menguntungkan seperti kesepakatan bisnis. Bagi para profesional muda dan pebisnis, nongkrong di kedai kopi bisa dimanfaatkan untuk menambah jaringan. Syukur - syukur bisa dapet jodoh gan emoticon-Ultahemoticon-Ultahemoticon-Ultahemoticon-Ultahemoticon-Ultahemoticon-Ultahemoticon-Ultahemoticon-Ultahemoticon-Ultahemoticon-Ultahemoticon-Ultah


2. Memperoleh Ide atau Inspirasi Baru

Tak jarang akan muncul ide-ide segar atau inspirasi yang cemerlang, saat asyik nongkrong di kedai kopi. Perbincangan dengan teman-teman atau dengan pengunjung lain sambil menikmati kopi, bisa memunculkan ide-ide kreatif. Tak jarang sering kita lihat dan dengar orang yang sedang serius berdiskusi di kedai kopi. Karena hal itulah banyak orang yang memilih untuk bertemu dengan teman-temannya di kedai kopi untuk membicarakan banyak hal mulai dari yang santai hingga pertemuan bisnis.


3.Menambah Pengetahuan dan Wawasan

Ngopi ke kedai kopi tidak hanya sekedar menikmati kopi saja, Agan/Sista juga bisa menambah wawasan dan pengetahuan terutama tentang kopi yang sedang di nikmati. Tak jarang Barista yang menyuguhkan kopi, akan memperkenalkan jenis kopi yang disediakan dan tentunya Agan/Sista bisa melihat langsung bagaimana Barista meracik kopi yang akan disuguhkan bagi para pengunjungnya.


Sekian Thread tentang gaya hidup ngopi zaman now gan/sist



Menurut TS sih apapun kopinya , apapun cara menikmatinya , siapapun orangnya , kopi akan melukiskan warna warni cerita masing masing emoticon-Wagelaseh

Menurut Agan dan Sista, apa arti "Ngopi" dalam kehidupan sehari hari ???

Quote:

1
934
3
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan