Kaskus

News

socrates666Avatar border
TS
socrates666
KPK Sesalkan Air untuk Korban Bencana Dikorupsi Pejabat PUPR
29 Desember 2018

KPK Sesalkan Air untuk Korban Bencana Dikorupsi Pejabat PUPR

VIVA – Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menyesalkan tindakan koruptif pejabat Kementerian PUPR.? Pasalnya, proyek yang menjadi bancakan kali ini justru berkaitan dengan penyediaan air untuk korban bencana sejumlah daerah.

"Proyek penyediaan air minum ini kan sebenarnya untuk kepentingan publik dan saya kira ini juga jadi perhatian dan prioritas kita semua," kata Juru Bicara KPK Febri Diansyah kepada wartawan, Jumat 28 Desember 2018.

"Karena diharap dengan adanya proyek penyediaan air minum ini maka pelayanan terhadap masyarakat dan khususnya untuk kebutuhan yang sangat dasar itu bisa terpenuhi. Tapi kami menemukan bukti-bukti awal tentu sedang diklarifikasi saat ini adanya sejumlah dugaan suap terhadap beberapa pejabat di Kementerian PUPR terkait dengan proyek penyediaan air minum," sambung Febri.

KPK Sesalkan Air untuk Korban Bencana Dikorupsi Pejabat PUPR

Diketahui sebanyak 20 orang diamankan dalam OTT KPK malam ini. Mulai dari pejabat di Kementerian PUPR, serta pihak swasta yang diduga menyuap.

"Ada dugaan transaksi suap terkait dengan sejumlah proyek penyediaan air minum. Jadi ada beberapa proyek penyediaan air minum yang dibangun di sejumlah daerah dan kami juga ada fee proyek yang kemudian diserahkan pada sejumlah pejabat di PUPR yang jumlahnya variatif," kata Febri.

Sampai saat ini, uang Rp 500 juta dan SGD 25 ribu serta uang dalam kardus yang disita tim KPK menjadi barang bukti.

"Tim masih bekerja pemeriksaan secara intensif masih perlu kami lakukan terhadap 20 orang tersebut sehingga nanti hasilnya sesuai KUHAP baru akan disampaikan di konferensi pers maksimal 24 jam setelah peristiwa OTT ini," imbuhnya.

KPK Sesalkan Air untuk Korban Bencana Dikorupsi Pejabat PUPR

Kolam : http://www.viva.co.id/berita/nasional/1107238-kpk-sesalkan-air-untuk-korban-bencana-dikorupsi-pejabat-pupr

Kebangetan amat, kalo gak bisa membantu janganlah malah menyusahkanz emoticon-sad emoticon-sad emoticon-sad
-1
2.6K
38
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan