Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

jiu.guiAvatar border
TS
jiu.gui
Dominasi Pengusaha Tionghoa di Indonesia
Jakarta - Dunia usaha di Indonesia, untuk sementara, tetap didominasi oleh para pengusaha Tionghoa karena modal, etos kerja, dan jaringan bisnis mereka sangat kuat di Asia. Isu menguatnya dominasi ekonomi oleh para taipan Tionghoa bukanlah hal baru, namun realitas itu sudah menjadi fakta yang kasat mata bahwa ekonomi Indonesia hampir pasti tidak mampu tumbuh tanpa peran mereka. Kaum bumiputera mengidap beban moral-meterial yang berat. Ada beban karena ketidakberdayaan.

Untuk sebagian, dominasi bisnis para taipan Tionghoa itu membuat iri, cemburu dan kemasgulan kalangan bumi putera. Apa boleh buat, dunia usaha/ekonomi sudah dikuasai kalangan TIonghoa. Sehinggga hanya wilayah politik dan sosial budaya yang masih dikuasai pribumi kita. Kenyataan ini harusnya mendorong kaum bumiputera untuk bekerja lebih keras, kreatif dan militan untuk mengejar ketertinggalan mereka atas kokohnya dominasi pengusaha Tionghoa. Yang penting, semua proses itu berjalan damai, bertata kelola yang baik dan equal, adil dan sejahtera, dengan kepastian hukum, akses perbankan yang sama dan tidak ada diskriminasi. Malah, kaum pengusaha sebaiknya bergandengan tangan dengan kaum Tionghoa dalam semangat Bhineka Tunggal Ika. Bisakah? Maukah? Dulu ada NU-Suma. Tapi kini, adakah arus serupa? Pemerintah harus mendorong ke arah sana.

Memang, ekonomi Indonesia saat ini tidak terlalu bergairah. Akibat pelemahan rupiah, besarnya jumlah penduduk dan merosotnya daya beli membuat para pebisnis semakin bergelimang kegelisahan.
Namun data terakhir Bank Dunia menyebutkan, 56,5% dari sekitar 245 juta populasi Indonesia masuk kategori kelas menengah bawah. Tidak hanya kelas menengah bawah, potensi pertumbuhan orang kaya di Indonesia juga diyakini bakal bergerak cukup cepat.

Pertumbuhan jumlah orang kaya di Indonesia hingga tahun 2016, diperkirakan bakal mencapai 123% seiring terus terakselerasinya perekonomian nasional. Dalam hal ini, Ketua MPR Zulkifli Hasan yakinkan pengusaha Tionghoa untuk berinvestasi di Indonesia. Stabilitas sistem politik dan demokrasi di Indonesia saat ini menjadi jaminannya. -

"Sistem politik kami semakin matang. Sistem demokrasi pun sudah diuji dalan pemilihan presiden langsung yang berjalan dengan damai. Saya kira stabilitas seperti ini adalah jaminan bagi bisnis dan usaha untuk lanjut dan berkembang," tutur Zulkifli pada pembukaan World Chinese Entrepreneur Convention (WCEC) ke-13 di Nusa Dua Convention Center, Bali, Sabtu (26/9/2015).

Pada konferensi yang terselenggara selama tiga hari, yakni 25-27 September 2015 ini hadir sekitar 3.000 pengusaha Tionghoa yang berasal dari Tiongkok maupun negara lainnya. Konferensi ini dihadiri pula oleh mantan Presiden Megawati Soekarnoputri, Menkopolhukam Luhut Binsar Panjaitan, Menteri Perhubungan Ignatius Jonan, serta Menteri Pemberdayaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Yuddy Chrisnandi.

Menurut Ketua Financial Planning Standards Board, Tri Djoko Santoso, tahun 2013 jumlah orang kaya di Indonesia mencapai 37.400 orang. Indikator kaya yang digunakannya adalah mempunyai harta di atas USD 1 juta, di luar rumah yang dimilikinya. Jika ditotal, jumlah harta orang kaya di Indonesia mencapai USD 241 miliar.

Masih pada 2013, nama orang kaya Indonesia yang masuk dalam daftar orang terkaya di dunia bertambah menjadi 25 orang. Padahal tahun lalu hanya terdapat 17 nama orang Indonesia yang masuk dalam daftar orang terkaya di dunia bersama dengan Carlos Slim dan Bill Gates. Dengan begitu, praktis terdapat delapan orang kaya baru masuk dalam daftar tersebut.

Beberapa nama itu antara lain taipan properti Ciputra dengan kekayaan USD 1,5 miliar. Konglomerat pemilik usaha ban Sjamsul Nursalim juga masuk dalam peringkat 1175 dengan kekayaan USD 1,2 miliar.

Satu lagi konglomerat akibat kelapa sawit Lim Hariyanto Wijaya Sarwono juga masuk pada peringkat 1.268 dengan kekayaan USD 1,1 miliar, Benny Subianto yang berbisnis di bidang batu bara juga masuk dengan kekayaan USD 1,1 miliar.

Sementara pengusaha petrokimia Soegiarto Adikoesoemo juga melejit dengan kekayaan USD 1 miliar. Disusul oleh pengusaha peternak ayam Santosa Handojo masuk dengan kekayaan USD 1 miliar.

Harjo Susanto dengan bisnis produk konsumsinya masuk dengan kekayaan USD 1 miliar, dan Alexander Tedja dengan bisnis real estatenya masuk dengan kekayaan USD 1 miliar.

Daftar ini melengkapi banyaknya pengusaha Tiongkok yang masuk dalam daftar orang terkaya di Indonesia. Sebagaimana diketahui sedikitnya tujuh pengusaha Tiongkok mendominasi daftar 10 orang terkaya di Indonesia.
, berikut daftar 10 orang terkaya di Indonesia versi Forbes:

1) Budi & Michael Hartono, 16,5 miliar dollar AS

2) Susilo Wonowidjojo, 8 miliar dollar AS

3) Anthoni Salim, 5,9 miliar dollar AS

4) Eka Tjipta Widjaja, 5,8 miliar dollar AS

5) Sri Prakash Lohia, 4,4 miliar dollar AS

6) Chairul Tanjung, 4,3 miliar dollar AS

7) Boenjamin Setiawan, 3,5 miliar dollar AS

8) Mochtar Riady, 2,7 miliar dollar AS

9) Peter Sondakh, 2,3 miliar dollar AS

10) Sukanto Tanoto, 2,11 miliar dollar AS -

Stabilitas keagamaan pun dinilai berbagai kalangan, relatif unggul untuk meyakinkan para pengusaha Tionghoa dalam berinvestasi di Indonesia. Dan toleransi beragama Indonesia tinggi meski mayoritas penduduknya beragama Islam.

Harus diakui, Indonesia juga semakin matang, mantap dalam stabilitas keagamaan. Organisasi NU dan Muhammadiyah, misalnya, sangat toleran, pengikutnya moderat, serta modern. Toleransi Indonesia menjamin stabilitas untuk kelangsungan usaha kalangan Tionghoa.

Keadaan ekonomi Indonesia kini sedang mengalami perlambatan. Jika tahun sebelumnya pertumbuhan ekonomi mencapai rata-rata 6%, saat ini berada pada kisaran 5%. Namun itu tetap menjanjikan karena pertumbuhan tadi cukup tinggi

http://nasional.inilah.com/read/deta...usaha-tionghoa
0
32K
258
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan