- Beranda
- Komunitas
- Regional
- Kalimantan Barat
#aslinyaLo [Pribadi Di Balik id Junker Militan] - Part 68


TS
lamberianto.
#aslinyaLo [Pribadi Di Balik id Junker Militan] - Part 68
Quote:
Quote:
![#aslinyaLo [Pribadi Di Balik id Junker Militan] - Part 68](https://s.kaskus.id/images/2018/09/21/4000045_20180921044129.jpg)
Quote:
Quote:
Junker adalah istilah yang digunakan di Kaskus yang ditujukan kepada kaskuser yang gemar mengejar jumlah post. Junker di forum ini tidak sedikit juga jumlahnya. Tambah lagi saat ini para junker ini diberi reward berupa kaskus plus dan reputasi (GRP/BRP) melalui event yang di selenggarakan baru-baru ini yang disebut dengan "Safari Comin" atau lebih dikenal dengan istilah "Rubuhan". Untuk bulan ini, Sub Forum Sista dan Potobraphy yang kena giliran setelah beberapa forum sebelumnya sudah kebagian kunjungan. Untuk maksud dan tujuan event itu sendiri saya kurang paham, meskipun saya sesekali ikut serta 

Quote:
Quote:
Selain event yang saya sebutkan di atas, masih banyak lagi event-event yang diselenggarakan salah satunya Kompetisi Menulis yang bertema #AslinyaLo. Untuk itulah, izinkan saya untuk ikut ambil bagian dalam mensukseskan event ini.
Karena ini event yang menurut saya secara garis besarnya adalah mendeskripsikan siapa kita di kehidupan nyata, maka dari itu saya akan mencoba untuk memperkenalkan diri siapa aslinya saya
Karena ini event yang menurut saya secara garis besarnya adalah mendeskripsikan siapa kita di kehidupan nyata, maka dari itu saya akan mencoba untuk memperkenalkan diri siapa aslinya saya

Quote:
Quote:
Panggil saja saya dengan sebutan lambert sesuai dengan nama idnya lamberianto. Id Kaskus yang saya gunakan sekarang sebenarnya adalah id kloningan, karena saya lebih suka login di id yang ini daripada yang prime. Dan benar saya adalah seorang junker dengan jumlah post yang bisa dilihat sendiri. Lantas kenapa disebut Junker Militan? Karena saya rela dan ikhlas meramaikan forum ini agar selalu ramai dan tetap menjadi Forum Diskusi Terbesar Di Indonesia tanpa saya harus mengharapkan timbal balik, baik itu berupa gift, kaskus plus maupun reputasi. Walaupun sebenarnya tidak menolak kalau diberi, ups 

Quote:
Quote:
Mungkin saya keliru mempublikasikan thread ini di Sub Forum Regional. Namun tak mengapa. Hal itu menunjukkan bahwasanya saya adalah kaskuser yang berasal dari daerah ini yakni Propinsi Kalimantan Barat. Selain itu juga menunjukkan betapa saya sangat mencintai daerah saya seperti halnya saya mencintai forum diskusi yang beranama Kaskus 

Quote:
Sesuai dengan tema event kompetisi menulis ini #AslinyaLo, berikut saya coba untuk menceritakan bagaimana saya menjalani dan melewati keseharian saya

Quote:
Quote:
Saya Adalah Seorang Pedagang
Quote:
Saya punya usaha kecil-kecilan berupa warung kopi yang sudah saya geluti sejak tahun 2014 hingga kini. Nama warung kopinya Kopi Paste. Beberapa waktu tahun lalu warkop saya menjadi sekretariatnya Kaskus Regional Kalbar (di lantai dua) dan pernah disinggahi salah satu Officer Kaskus yang pada saat itu berkunjung ke Pontianak dalam rangka event Kaskus yang lain. Sekarang sekretariat yang di lantai dua itu digunakan oleh komunitas UKM binaan Tokoh Masyarakat setempat.
![#aslinyaLo [Pribadi Di Balik id Junker Militan] - Part 68](https://s.kaskus.id/images/2018/09/22/4000045_20180922125703.jpg)
Spoiler for pedagang:
![#aslinyaLo [Pribadi Di Balik id Junker Militan] - Part 68](https://s.kaskus.id/images/2018/09/22/4000045_20180922125703.jpg)
Quote:
Quote:
Saya Adalah Seorang Pekerja Seni
Quote:
Selain membuka usaha warung kopi, saya juga aktip di bidang seni. Cukup lama juga saya berkecimpung di bidang ini dikarenakan saya memang hobby bermusik dan bernyanyi. Saya pernah menjadi guru kesenian di Sekolah Menengah Atas. Sesekali menjadi juri dalam lomba lomba yang berhubungan dengan seni seperti vocal grup, festival musik, lomba menggambar dan mewarnai dan lain lain.Oh iya, saya juga punya grup musik juga yang bernama d'orkes millenia Kaolinit Project
berikut salah satu sampel video klip dari grup musik yang mana saya adalah salah satu personelnya.
berikut salah satu sampel video klip dari grup musik yang mana saya adalah salah satu personelnya.

Quote:
Quote:
Saya Adalah Seorang Pengamat Politik
Quote:
Ketika negeri ini begitu sering mengadakan pesta demokrasi, saya terpengaruh juga untuk ikut ambil bagian.Bagaimana tidak tergiur mendengar dana yang digelontorkan untuk pestanya itu begitu fantastis, Triliyunan! Sesekali opini sederhana saya dimuat di surat kabar setempat, dan sesekali juga Partai-partai merapat dengan kepentingan yang berbeda beda, dari perkara elektabilitas hingga ke perhitungan cepat (quick count). Sebagai warga negara yang baik, saya juga berpartisipasi untuk mensukseskan beberapa pemilu mulai dari tahun 2004 hingga terakhir pada tanggal 27 Juni 2018 lalu dimana saya adalah Ketua KPPS [Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara] di tempat saya tinggal.
catatan : saya bukan kader partai maupun simpatisannya.
*dokumentasi menyusul
catatan : saya bukan kader partai maupun simpatisannya.
*dokumentasi menyusul
Quote:
Quote:
Saya Adalah Seorang Peneliti dan Seorang Surveyor
Quote:
Hubungannya dengan dunia politik tadi, saya memang seorang peneliti. Punya usaha di bidang jasa kecil-kecilan juga, walau hanya skala kampung. Hipotesa 77 namanya. Usaha yang bergerak di bidang penelitian dan survey. Mulai dari pengumpulan sampai analisis data. Beberapa perusaahaan pemerintah maupun swasta pernah menggunakan jasa saya, termasuk partai politik itu tadi, kami pernah menjalin kerjasama yang harmonis.
sedikit dokumentasi
Senangnya jadi surveyor kita traveling dibiayai
sedikit dokumentasi
Senangnya jadi surveyor kita traveling dibiayai

Quote:
Quote:
Saya Adalah Seorang Petani
Quote:
Saya pernah kuliah di Fakultas Pertanian, oleh karena itu tidak ada salahnya bukan, jika saya memegang cangkul atau menunggang traktor guna mengaplikasikan disiplin ilmu saya ini? Di kaskuspun saya lebih sering nongkrong di Forum Tanaman. Tidak begitu banyak jenis-jenis komoditi yang saya budidayakan. Beberapa kendala sering saya temukan di lapangan. Permasalahan utama saat ini adalah keadaan lahan yang semakin berkurang. Padahal sudah sama-sama kita sepakati bahwasanya "tanah ini bukanlah warisan nenek moyang kita, melainkan titipan anak cucu kita".
Dalam waktu dekat mungkin saya mencoba untuk bercocok tanam kopi sesuai dengan usaha yang saya punya : warung kopi. Mohon do'a dan dukungannya agar rencana saya dilancarkan.
![#aslinyaLo [Pribadi Di Balik id Junker Militan] - Part 68](https://s.kaskus.id/images/2018/09/22/4000045_20180922121900.jpg)
Dalam waktu dekat mungkin saya mencoba untuk bercocok tanam kopi sesuai dengan usaha yang saya punya : warung kopi. Mohon do'a dan dukungannya agar rencana saya dilancarkan.
![#aslinyaLo [Pribadi Di Balik id Junker Militan] - Part 68](https://s.kaskus.id/images/2018/09/22/4000045_20180922121900.jpg)
Quote:
Quote:
Saya Adalah Seorang Pemulung Pemerhati Lingkungan
Quote:
Sadar akan kondisi lingkungan yang semakin hari semakin memprihatinkan, diri ini tergerak juga untuk melakukan apa yang bisa dilakukan. Mulai dari hal kecil menjaga kebersihan dengan tidak membuang sampah sembarangan ataupun sebisanya sampah itu saya kumpulkan untuk saya olah menjadi barang yang bermanfaat. Jikalau sampah itu tidak bisa saya olah, saya jual saja ke pengepul barang bekas. Lumayan. Perilaku ini tumbuh mungkin dimulai sejak saat sekolah di bangku SMA dahulu, yang mana pada saat itu ekstra kulikuler yang saya pilih diantaranya Pencinta Alam, teregistrasi setelah lulus Diksar tahun 1991. Artinya saya juga pernah dididik dan dibesarkan oleh ganasnya rimba Kalimantan. Selain PA, ekskul saya dulu juga Pramuka, yang salah satu Dasa Dharmanya berbunyi "cinta alam dan kasih sayang sesama manusia". Mungkin oleh sebab itu saya masih peduli akan kelestarian lingkungan.
Quote:
Quote:
Demikianlah gambaran sekilas siapa sebenarnya pribadi dibalik id junker militan. Sebenarnya ada beberapa hal yang ingin saya sampaikan, misalnya saya adalah seorang preman kampung yang sudah insaf, ataupun saya adalah seorang yang gemar dalam kegiatan sosial. Tapi saya rasa sudah cukuplah apa yang saya utarakan di atas, pun saya rasa sudah cukup menjelaskan siapa aslinya pribadi saya ini. Pada intinya saya adalah pribadi yang aktip, punya jiwa seni, punya bakat dagang, yang berpegang pada prinsip Palugada dan tidak melanggar aturan dan nilai-nilai luhur kebaikan 

Quote:
Terimakasih sudah mau singgah ke thread saya ini dan mohon maaf jika ada kata-kata yang salah dan kurang berkenan 

Quote:
sumber : eksplorasi diri, instagram dan youtube






grg. dan 2 lainnya memberi reputasi
1
62.1K
Kutip
7.7K
Balasan
Thread Digembok
Urutan
Terbaru
Terlama
Thread Digembok
Komunitas Pilihan