Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

lostcgAvatar border
TS
lostcg
5 Alasan Kenapa Kamu Harus Beralih ke Tablet dari Laptop
5 Alasan Kenapa Kamu Harus Beralih ke Tablet dari Laptop



Ditulis oleh Febi Prilaksono

      

Tautan berhasil disalin



Rabu, 24 Jan 2018, 07:00 WIB

Artikel berhasil disimpan

Masih jaman bawa laptop yang tebel, gede, dan berat kemana-mana? Coba deh pikirin buat beralih ke tablet. Ngga percaya? baca aja alasan kamu harus pilih tablet ketimbang laptop.

Dari tahun ke tahun, penjualan tablet semakin berkurang seiring dengan ketertarikan para penggunanya yang juga berkurang. Ini juga membuat para vendor tablet semakin berkurang dan gulung tikar.

Namun, sadar atau tidak sebenarnya tablet sendiri dibuat dengan tujuan menggeser keberadaan laptop. Keberadaannya, yang mempunyai fisik dengan layar lebar, pernah menjadi momok yang menyeramkan untuk para vendor laptop.


Alasan Kenapa Kamu Harus Beralih ke Tablet dari Laptop

Menyoroti permasalahan haruskah beralih ke tablet dari laptop, di artikel kali ini Jaka ingin membedah alasan kenapa kita harus beralih ke tablet dari laptop. Langsung disimak aja ya!

1. Aplikasi Semakin Lengkap

5 Alasan Kenapa Kamu Harus Beralih ke Tablet dari Laptop

Walaupun penjualan dan produk-produk tablet semakin tergerus, tidak menghentikan para developer untuk mengembangkan aplikasi khusus tablet. Aplikasi semacam Word, Excel, dan PowerPoint sudah mulai bertebaran di pasar aplikasi.

Bukan hanya aplikasi, game-game dengan kualitas grafis HD juga sudah mulai menjamur. Ya, walaupun belum bisa menandingi grafis game PC dan juga kompleksitasnya, tapi tidak menutup kemungkinan dalam beberapa tahun ke depan akan ada game-game sekelas game PC muncul di tablet kan?

2. Aksesori yang Memadai

5 Alasan Kenapa Kamu Harus Beralih ke Tablet dari Laptop

Jika kamu mengkhawatirkan kenyamanan dalam mengetik menggunakan keyboard fisik, tidak perlu khawatir. Karena keyboard dengan koneksivitas Bluetooth sudah dijual di mana-mana.

Bukan hanya keyboard saja, masih banyak aksesori lainnya yang dibuat khusus tablet, seperti proyektor portable, mouse, USB on-the-go, dan lainnya.

3. Ringkas, Ringan, dan Mudah Dibawa

5 Alasan Kenapa Kamu Harus Beralih ke Tablet dari Laptop

Pernah terpikirkan ribetnya membawa laptop ke mana-mana yang berat, besar, dan dengan kabel charger"" yang juga cukup berat? Mungkin kamu harus mulai memikirkan untuk **menggantinya dengan sebuah tablet.

Selain tipis, tablet juga mempunyai bobot yang cukup ringan. Ukurannya juga tidak terlalu besar, hanya berkisar 7 sampai 10 inci saja. Jadi tidak akan membuatmu kerepotan ketika dibawa ke mana-mana.

4. Performa yang Semakin Gahar, Harga Semakin Bersahabat

5 Alasan Kenapa Kamu Harus Beralih ke Tablet dari Laptop

Ketika membicarakan sebuah laptop, pastinya membicarakan masalah harga pula. Semakin banyak kebutuhan kita untuk bekerja, semakin butuh juga laptop dengan spesifikasi yang mumpuni. Pastinya dengan begitu kita harus membeli laptop dengan harga yang lebih mahal dong?

Namun, pernahkah kamu terpikirkan untuk membeli sebuah tablet? Dengan harga sama-sama Rp 5 jutaan, pernah terbayangkan bagaimana kinerja laptop dengan prosesor Intel i3 dan RAM 4 GBmelawan New iPad?

5. Lebih Ekonomis

Selain masalah perbandingan harga seperti yang Jaka sebutan di atas barusan, ada beberapa faktor lain yang membuat tablet dinilai lebih ekonomis ketimbang laptop. Salah satunya adalah harga software alias aplikasinya.

5 Alasan Kenapa Kamu Harus Beralih ke Tablet dari Laptop

Memang sih, banyak juga aplikasi gratisanuntuk laptop, tapi lebih banyak yang berbayar dari pada gratis kan? Berbeda dengan tablet, banyak aplikasi gratis yang mempunyai kemampuan setara dengan aplikasi berbayarnya laptop. Jadi, lebih unggul mana?

Itulah beberapa alasan kenapa kamu harus beralih dari laptop ke tablet. Ya, tapi semuanya tetap kembali lagi ke diri masing-masing dengan segala kebutuhan yang berbeda-beda. Jika kamu merasa lebih membutuhkan laptop, kamu tidak harus pindah ke tablet juga kok.

https://jalantikus.com/tips/alasan-p...t-dari-laptop/
0
2.9K
18
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan