Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

focongbelikeAvatar border
TS
focongbelike
Sejarah " The Rotary Life " Mesin Rotary
Oke kali ini gua bakalan berbicara mengenai salah satu mesin yang sangat legendaris dalam otomotif, selain digunakan untuk kebutuhan balap mesin ini pun digunakan dalam mobil produksi masal. mungkin bagi kalian yang belum tau mesin Rotary mesin rotarty ini adalah mesin yang sangat besar potensinya untuk dimodifikasi bahkan dalam standar pabrikannya saja mesin untuk Mazda RX-7 FD3S sudah bisa mengeluarkan sekitar 276 HP dari mesin 1300cc Squential Turbonya, mesin yang tergolong kecil untuk ukuran mobil sport mungkin jika dibandingan dengan mesin piston biasa untuk mendapatkan angka diatas 250HP saja dibutuhkan lebih dari 2000cc.
Sejarah " The Rotary Life " Mesin Rotary
Sampai hari ini mesin Rotary masih banyak ditemui dijalanan umum maupun dalam ajang balap, Dan juga untuk kalian penggila modifikasi tidak usah khawatir dengan part modifikasinya saat ini banyak sekali rumah modifikasi yang membuat part modifikasi untuk mengeluarkan potensi dari mesin Rotary ini, oke mungkin segini aja perkenalan singkat dari mesin Rotary mari kita bahas dibawah.
Sejarah Singkat :
Mesin wankel atau disebut juga mesin Rotary adalah mesin pembakaran dalam yang digerakkan oleh tekanan yang dihasilkan oleh pembakaran dan diubah menjadi gerak putar pada rotor yang menggerakkan sumbu.
Sejarah " The Rotary Life " Mesin Rotary
Mesin ini dikembangkan oleh insinyur Jerman Felix Wankel. Beliau memulai penelitiannya pada awal tahun 1950-an di NSU Motorenwerke AG (NSU) dengan prototypenya yang bisa bekerja pada tahun 1957. NSU selanjutnya melisensikan konsepnya kepada beberapa perusahaan otomotif lain di berbagai penjuru dunia untuk memperbaiki konsepnya.

Seperti namanya, mesin ini memiliki ciri kerja dalam pembakaran dengan cara berputar atau berotasi. Dimana pistonnya berbentuk seperti segitiga dan merangkap sebagai ruang bakar pula. Dan dengan begitu cara kerjanya menjadi berbeda dengan mesin silinder biasa yang bergerak secara vertikal atau horisontal.
Salah satu keunggulan mesin Rotary adalah bentuknya kompak dan sanggup menghasilkan tenaga yang cukup besar meski menggunakan kapasitas mesin yang terbilang kecil.
Pada awal hadirnya mesin Wankel ini, banyak pabrikan otomotif dunia yang menggunakannya seperti GM, Mercedes-Benz, Mazda, Rolls Royce dsb. Namun diantara semua pabrikan saat ini hanya tinggal pabrikan Mazda saja yang serius mengembangkan mesin legendaris Rotary ini.
Penggunaan Mesin Rotary :
Banyak sekali orang salah kaprah bilang mesin Rotary pertama kali digunakan dalam sebuah mobil keluaran Mazda, padahal mesin Rotary pertama kali digunakan untuk kendaraan yang dibuat oleh imigran asal Hungaria Stephen Balzer pada tahun 1894.  bahkan sebenarnya mesin Rotary pun bukan hanya digunakan pada mobil ataupun motor melainkan digunakan pada sebuah pesawat ya kalian tidak salah baca kalau mesin Rotary digunakan sebuah pesawat.
Sejarah " The Rotary Life " Mesin Rotary
Mesin Rotary awalnya digunakan oleh pesawat tempur pada perang dunia pertama bahkan 80% jajaran pesawat tempur top yang digunakan pada perang dunia pertama menggunakan mesin Rotary
Sejarah " The Rotary Life " Mesin Rotary
Mesin Rotary produksi massal pertama adalah Gnome Omega berjumlah 7 silinder dengan tenaga mencapai 50HP. diperkenalkan pada Paris Air Show pada tahun 1908 dan diproduksi oleh 3 bersaudara Louis, Laurent, dan Augustin Seguin, yang dimana produksinya untuk mengejar mesin yang ringan, handal, dan juga kuat yang dikhususkan untuk pesawat.
Sebelum Omega diperkenalkan, mesin pesawat yang digunakan diadaptasi dari mesin mobil ataupun motor yang berat dan berpendingin air yang dimana itu menjadi masalah utama ketika digunakan dalam pesawat. Kakak tertua dari Senguin bersaudara, Louis membentuk Societe des Moteurs Gnome pada 1906, dan segera mengembangkan prototipe mesin. prototipe pertama mereka adalah mesin 5 silinder radial dan yang kedua adalah 7 silinder Rotary yang berbeda dari produksi akhir.

Sejarah " The Rotary Life " Mesin Rotary
Inovasi yang paling besar dari Senguin bersaudara adalah meciptakan mesin Rotary yang ringan menggunakan teknik permesinan yang cermat. setiap silinder dan sirip pendingin dikerjakan menggunakan billet padat sehingga menghasilkan dinding silinder yang kuat tetapi tipis. antara tahun 1908 dan awal perang dunia pertama Gnome berhasil menghasilkan 4.000 unit dan mendirikan anak perusahaan disebagian besar negara industri.
Sejarah " The Rotary Life " Mesin Rotary
Ada 3 perusahaan yang memproduksi mesin Rotary yang digunakan selama perang dunia pertama yaitu : Gnome, Le Rhone, dan Clerget. bahkan Bentley pun pernah menggunakan mesin Rotary yang dimodifikasi dari lisensi milik Clerget.
Mesin buatan Motorenfabrik Oberursel AG yang digunakan dalam pesawat Fokker adalah tiruan dari Le Rhone meskipun Oberursel memproduksi berbagai varian selama perang. Antara tahun 1908 dan akhir perang dunia pertama berbagai perusahaan menciptakan berbagai macam konfigurasi dari 5, 7, 11, bahkan 18 silinder bermesin double row dan mesin yang dibuat oleh Siemens und Halske dengan gigi baling-baling untuk memutar propeller dalam arah yang berlawanan dari mesin.
Namun konfigurasi yang paling umum digunakan adalah 9 silinder yang diproduksi puluhan ribu dibandingkan dengan lainnya seperti Siemens yang hanya diproduksi berjumlah hanya 1.200 saja.


Terlepas dari itu semua sebenarnya mesin Rotary bukanlah mesin dua langkah melainkan empat langkah, ini adalah kesalahan umum tentang mesin Rotary yang bermesin dua langkah. Kesalahpahaman ini muncul karena kebingungan tentang bagaimana mereka dilumasi karena pelumas dikirim ke mesin melalui poros engkol yang berongga sehingga menciptakan kesan bahwa minyak bercampur dengan bahan bakar seperti mesin dua langkah. Padahal pelumas dan bahan bakar tidak tercampur.
Untuk orang yang tau tentang mesin Rotary mungkin mereka akan bilang kalau mesin Rotary mempunyai pembakaran dua langkah padahal sebenarnya mesin Rotary menggunakan pembakaran empat langkah, kenapa seperti itu?.
jauh sebelum Dr. Felix Wankel menemukan shape rotor housing dan triangle rotor pada tahun 1951, mesin Rotary diadaptasi dari mesin mobil dan motor pembakaran empat langkah yang dimana pada saat itu masih menggunakan piston silinder biasa makanya kenapa Rotary dibilang mesin pembakaran empat langkah, berbeda dengan triangle rotor buatan Dr. Felix yang memang menggunakan pembakaran dua langkah karena pelumasan juga terjadi pada saat pembakaran bahan bakar.

Dan banyak juga yang berbicara kalau mesin Rotary dipesawat sama seperti mesin Radial, ini yang harus diluruskan memang jika kita melihat secara sekilas kelihatanya mesin Rotary sama dengan Radial karena bentuk antara keduanya tidak jauh berbeda, yang membedakan keduanya adalah pada Mesin Rotary yang berputar bukanlah poros engkolnya melainkan yang berputar adalah silinder blok.
Mungkin segini aja dulu tentang mesin Rotary sampai ketemu lagi, Ciao.
Sumur :
https://wordpress.com/view/forabrightfuture551118495.wordpress.comSejarah " The Rotary Life " Mesin Rotary

0
1.5K
1
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan