- Beranda
- Komunitas
- News
- Berita dan Politik
Sepekan Polsek Medan Labuhan Ringkus Sembilan Pelaku Kejahatan
TS
republik.fakter
Sepekan Polsek Medan Labuhan Ringkus Sembilan Pelaku Kejahatan

MEDAN - Keseriusan menekan angka kriminalitas di wilayah hukum Polsek Medan Labuhan, terus ditunjukkan.
Tak tanggung-tanggung dalam sepekan petugas berhasil amankan sembilan orang tersangka dari tujuh laporan kasus.
Kapolsek Medan Labuhan, Kompol Rosyid Hartanto mengatakan, dalam sepekan ada tujuh kasus dan sembilan tersangka yang diamankan.
"Kemarin kami melaksanakan press release pengungkapan kasus dalam sepekan. Di mana kasus narkotika ada enam dengan jumlah tersangka tujuh. Sementara satu kasus curanmor dengan tersangka dua orang," ujarnya, Selasa (13/7/2018).
Adapun identitas para tersangka kasus narkoba LM alias M. DPN dan B alias T untuk lokasi di KIM I, Mabar dengan barang bukti 2,52 gram sabu.
H alias R TKP di Desa Manunggal dengan barang bukti, 0,20 gram sabu. A alias J TKP di KIM I, Mabar, dengan barang bukti 5,14 gram sabu.
Tersangka H, untuk TKP di Jalan Mangaan I, Mabar dengan barang bukti 0,96 gram sabu. F alias A untuk TKP di Titi Pahlawan Martubung dengan barang bukti 1,14 gram daun ganja.
S alias A TKP di Jalan Mesjid Marelan dengan barang bukti 0,40 gram sabu dan satu set bom.
Untuk kasus curanmor RT TKP di Tanah Garapan Manunggal. Curanmor disangkakan pasal 363 KUHPidana dengan ancaman tujuh tahun penjara.
Untuk kasus Narkoba dijerat Psl 114 dan 112 UU RI NO.35 Thn 2009 dengan ancaman minimal 5 Thn dan Maximal 15 Thn dan Seumur hidup.
Adapun keseluruhan barang bukti yang berhasil diamankan petugas Polsek Medan Labuhan yakni, sabu-sabu seberat 9,22 gram, ganja 1,14 gram. Uang tunai hasil penjualan narkoba Rp 230 ribu, dua unit Hp, satu bong dan pipet.
(cr3/tribun-medan.com)
Crooootttt
dalam wilayah 1 polsek medan bagian pinggiran saja, 9 mukapetak ditangkap dalam 7 hari dari 7 kasus yang DILAPORKAN
dengan memakai nalar, tidak sulit untuk memperkirakan berapa kasus yang tidak dilaporkan, berapa yang buron, dan berapa yang dilepas sesudah teken2
Dan ingat kawan, itu hanya wilkum 1 polsek di medan pinggiran dalam kurun waktu 7 hari saja
Walau medan sebuah kota yang sangat kecil dibanding DKI, boleh diadu jumlah penjahatnya dengan jumlah penjahat di polda metro jabodetabek

1
1.2K
9
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan