Kaskus

News

venomwolfAvatar border
TS
venomwolf
Curhat Petani Tomat yang Buat Sandiaga Uno Terhenyak dan Terdiam Sesaat
MerahPutih.com - Gabungan Kelompok Tani se-Kota Batu dan Pelaku UMKM Malang, bertemu dengan calon Wakil Presiden nomor urut 02, Sandiaga Uno di Lapangan Desa Sidomulyo Batu Malang, Jawa Timur, Sabtu (23/11) pagi.

Mereka meminta kepada Sandiaga agar memperbaiki nasib hidup yang makin terpuruk. Seperti yang dialami Pria bernama Agus dari Desa Junrejo, Batu, Malang.

Agus mengatakan, kondisi para petani tomat sungguh memprihatinkan bahkan bisa dibilang sangat terpuruk. Menurutnya, sudah tidak masuk akal untuk menanam tomat saat ini di wilayahnya. Sebab biaya menanam tomat satu kilo Rp1500 dijual hanya Rp300.

"2018 ini Pak, keluhan dari petani harga-harga sayur mayur sangat memperihatinkan. Khususnya tomat. Kami panen 100 kg, dengan biaya penanaman perkilo tomat Rp 1500. Nah saat panen dijual hanya dapat Rp 300 Pak, kebayang rugi kami. Saya bingung Pak, rugi besar," ujar Agus.


Sandiaga Uno di Kota Batuk, Malang, Jawa Timur (tim media Prabowo-Sandi)

Agus juga meminta mantan Wagub DKI itu untuk kembali menjadikan desanya sebagai penghasil bawang putih. Karena sejak ada impor, tidak lagi banyak yang menanamnya.


"Sekarang bawang putih komoditi impor. Bisakah bawang putih jadi komoditas pertanian kami lagi pak," jelasnya.

Mendengar penuturan Agus, Sandiaga terhenyak dan diam sejenak. Menurut Sandi, dalam kondisi petani sayur mayur seperti ini seharusnya pemerintah hadir.

"Ini sungguh ironi. Sangat-sangat merugikan. Dengan harga tomat anjlok seperti ini, bisa membinasakan. Pemerintah harus hadir, Setiap produksi dibeli dengan harga yang layak," tungkapnya. (Asp)

https://merahputih.com/post/read/curhat-petani-tomat-yang-buat-sandiaga-uno-terhenyak-dan-terdiam-sesaat


stop impor pala loe emoticon-Traveller



https://nasional.kompas.com/read/2016/11/30/16363721/jokowi.saya.kalau.dengar.yang.namanya.impor.sedih.banget

https://nasional.kompas.com/read/2014/07/02/2151345/Jokowi.Petani.Harus.Dimuliakan.Stop.Impor.
0
3.1K
41
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan