Kaskus

News

madcabonger2018Avatar border
TS
madcabonger2018
Jet Lion Air yang Jatuh Kirim Sinyal Darurat Malam Sebelumnya
Jet Lion Air yang Jatuh Kirim Sinyal Darurat Malam Sebelumnya
NEWS - Bernhart Farras, CNBC Indonesia
 02 November 2018 12:49

Jet Lion Air yang Jatuh Kirim Sinyal Darurat Malam Sebelumnya
Foto: infografis/Sejarah Lion Air Bersama Boeing/Aristya Rahadian Krisabella

Jakarta, CNBC Indonesia - Pesawat Boeing 737 MAX 8 milik Lion Air yang jatuh di perairan Tanjung Karawang, Jawa Barat, Senin (29/10/2018), ternyata sempat mengirim sinyal darurat pada penerbangan malam sebelum bencana itu terjadi.

Pilot penerbangan Lion Air dari Denpasar, Bali, membuat panggilan darurat beberapa menit setelah lepas landas karena masalah teknis pada Minggu (28/10/2018). Akan tetapi, situasi itu dapat diatasi dan pesawat kembali melanjutkan perjalanan ke Jakarta, Reuters melaporkan.

Baca: Black Box Lion Air Akhirnya Ditemukan, Ini Bentuknya

Pesawat jet yang sama akhirnya jatuh pada jam penerbangan selanjutnya dan menewaskan 189 penumpang di dalamnya.
Jet Lion Air yang Jatuh Kirim Sinyal Darurat Malam Sebelumnya
Setelah panggilan itu, pilot meng-update menara kontrol untuk mengatakan pesawat itu terbang dengan normal dan tidak akan kembali ke bandara seperti yang diminta, kata Herson, kepala otoritas bandara untuk wilayah Bali-Nusa Tenggara. 

"Sang kapten sendiri cukup percaya diri untuk terbang ke Jakarta dari Denpasar," kata Herson melalui telepon dari Bali, dilansir dari Reuters.

Jet Lion Air yang Jatuh Kirim Sinyal Darurat Malam SebelumnyaFoto: Tim SAR gabungan melakukan keterangan pers mengenai penemuan FDR black box di Pelabuhan JICT, Tanjung Priok, Kamis (1/11/2018). FDR ditemukan pukul 10.05 WIB dengan lokasi 500 meter dari koordinat hilang kontaknya Lion Air JT610. (CNBC Indonesia/Andrean Kristianto)

Pilot pesawat lain yang mendekati Bali sesaat setelah pesawat Lion Air itu lepas landas mengatakan ia diperintahkan untuk mengelilingi bandara dan mendengarkan percakapan radio antara pilot Lion Air dan pengendali lalu lintas udara.

"Karena panggilan darurat Pan-Pan itu, kami diberitahu untuk menunda dan mengitari bandara di udara," kata sang pilot, yang menolak disebutkan namanya karena dia tidak berwenang untuk berbicara kepada media.

Baca: Jika Terbukti Lalai, Ini Sanksi Yang Bisa Menimpa Lion Air

"Pesawat Lion diminta untuk kembali ke Bali lima menit setelah take-off, tetapi kemudian pilot mengatakan masalah telah diselesaikan dan dia akan melanjutkan perjalanan ke Jakarta."

Pilot menggunakan panggilan darurat 'Pan-Pan' untuk menandai situasi yang mendesak. Panggilan ini setingkat di bawah 'Mayday', yang menandakan situasi berbahaya yang mendesak.

Penerbangan Denpasar-Jakarta mendarat di Bandara Internasional Soekarno-Hatta pukul 22:55, Minggu.

Jet Lion Air yang Jatuh Kirim Sinyal Darurat Malam SebelumnyaFoto: infografis/Sejarah Lion Air Bersama Boeing/Aristya Rahadian Krisabella

Jet Boeing 737 MAX yang sama berangkat pada pukul 6:20 pagi pada keesokan harinya, menuju Pangkal Pinang dan jatuh ke laut 13 menit setelah lepas landas. Tepat sebelum kecelakaan itu, pilot telah membuat permintaan untuk kembali ke pangkalan.

Seorang juru bicara Lion Air menolak berkomentar ketika ditanya tentang panggilan darurat pada penerbangan sebelumnya dengan alasan masih adanya investigasi kecelakaan yang sedang berlangsung.

Baca: Eksklusif Menhub: Direktur Teknik Lion Air Disuspen 120 Hari

CEO Lion Air Edward Sirait mengatakan awal pekan ini bahwa masalah teknis telah terjadi pada penerbangan Denpasar-Jakarta tetapi telah diselesaikan "sesuai prosedur".

Di tengah spekulasi media atas kelayakan pesawat itu, Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi memberhentikan sementara direktur teknis Lion Air dan tiga petugas lainnya pada Rabu untuk memfasilitasi investigasi kecelakaan.

Teknisi yang ditangguhkan adalah orang yang "mengeluarkan rekomendasi untuk penerbangan (terakhir)", kata kementerian dalam sebuah siaran pers, tanpa menyebutkan berapa banyak teknisi yang diskors.

https://www.cnbcindonesia.com/news/2...lam-sebelumnya

Jet Lion Air yang Jatuh Kirim Sinyal Darurat Malam Sebelumnya
source: https://grafis.tempo.co/read/1445/pe...610-dengan-atc

Efek Lion Air Jatuh, Indonesia Bisa Grounded Boeing 737 Max 8
NEWS - Muhammad Choirul Anwar, CNBC Indonesia
 02 November 2018 14:40


Jakarta, CNBC Indonesia - Indonesia memutuskan untuk memantau operasional harian Boeing 737 Max 8

Bahkan, Direktur Kelaikudaraan dan Pengoperasian Pesawat Udara Direktorat Jenderal Perhubungan Udara Kementerian Perhubungan, Avirianto, mengatakan tidak menutup kemungkinan pesawat itu akan disetop beroperasi di RI jika masih ditemukan masalah. 

"Kita meningkatkan pengawasan. [Boeing] 737 Max yang sudah diinspeksi, tidak menutup kemungkinan [kembali] diinspeksi, tapi kami tetap pantau hari per hari. Tapi kalau memang [masih] ada masalah, kita akan setop sampai dengan kembali layak," katanya di kantor Kemenhub, Jakarta, Jumat (2/11/2018).

Dia menuturkan hal itu dalam konferensi pers terkait update soal jatunya pesawat Lion Air JT-610. 

Seperti diketahui, penerbangan itu menggunakan pesawat Boeing 737 Max 8 yang baru tiba 2 bulan lalu, dikirim dari pabrik Boeing di Seattle, Amerika Serikat.

Menyusul hal tersebut, pertanyaan publik muncul, yakni mengapa pesawat baru kemudian bisa mengalami kecelakaan fatal. 

Avirianto mengatakan Boeing dan Lion Air juga sudah bertemu dengan pihak Ditjen Perhubungan Udara membahas temuan yang ada pada ramp check.

"Siang ini tadi Boeing datang ke kantor kami dengan Lion diskusi tentang keadaan atau temuan yang ada," ujar dia. 


Di tempat yang sama, Plt. Dirjen Perhubungan Udara Kemenhub, Pramintohadi Sukarno, mengatakan total ada 11 unit Boeing 737 Max 8 yang beroperasi di Indonesia. 

Dari 11 unit itu, kata dia, sebanyak 6 unit sudah dilakukan pemeriksaan khusus. 

"1 unit Garuda, 5 unit Lion. Garuda no problem. Lion, 1 unit ada temuan tapi sudah dapat diselesaikan," kata Pramintohadi.

https://www.cnbcindonesia.com/news/20181102142135-4-40336/efek-lion-air-jatuh-indonesia-bisa-grounded-boeing-737-max-8

KNKT Sudah Periksa Pilot dan Kru Lion Air PK-LQP Denpasar-Jakarta
Jumat 02 November 2018, 17:28 WIB

Jet Lion Air yang Jatuh Kirim Sinyal Darurat Malam Sebelumnya

Jakarta - Komite Nasional Keselamatan Transportasi (KNKT) telah memeriksa pilot Lion Air JT 043 Denpasar-Jakarta yang menerbangkan pesawat PK-LQP sehari sebelum kecelakaan Lion Air. Awak kabin juga diperiksa.

"Tim KNKT telah melakukan interview kepada kru (flight crew dan cabin crew) pesawat Lion Air JT 043 rute Denpasar-Jakarta yang terbang 1 hari sebelum kejadian," kata Wakil Ketua KNKT Haryo Satmiko dalam jumpa pers di kantornya, Jakarta Pusat, Jumat (2/11/2018).

Meski demikian, KNKT belum mengungkap hasil wawancara dengan pilot dan awak kabin Lion Air PK-LQP JT 043 tersebut. KNKT masih terus melakukan investigasi.

Baca juga: Sehari Sebelum Jatuh, Lion Air PK-LQP 'Parkir' 12 Jam di Denpasar

Seperti diketahui, Lion Air sebelumnya mengakui pesawat PK-LQP, yang jatuh pada Senin (29/10), sempat bermasalah pada malam sebelumnya, yaitu pada Minggu (28/10) di Denpasar. Pada akhirnya, Lion Air menyebut permasalahan itu bisa diatasi dan pesawat dengan nomor penerbangan JT 043 tersebut tetap terbang dengan rute Denpasar-Jakarta.

Di sisi lain, data yang terlacak di FlightRadar24 menunjukkan pesawat Lion Air PK-LQP sempat 'parkir' selama 12 jam di Denpasar sebelum akhirnya terbang. Pesawat itu sendiri delay 3 jam.

Pengamat penerbangan yang juga anggota Ombudsman, Alvin Lie, pun sudah bicara soal masalah yang terjadi di pesawat tersebut. Alvin membuat dugaan yang didasari informasi dari log book Lion Air PK-LQP saat menempuh perjalanan dari Denpasar menuju Jakarta yang beredar luas. Diduga ada masalah panel pembacaan kecepatan dan ketinggian.

Baca juga: Lion Air PK-LQP Lapor Sinyal Urgen Pan-pan di Malam Sebelum Jatuh

Sementara itu, pilot Lion Air JT 043 Denpasar-Jakarta itu juga dilaporkan sempat membuat sinyal urgen 'pan-pan' setelah lepas landas. Seperti dilansir dari laporan eksklusif Reuters, pilot Lion Air itu kemudian memperbarui informasi bahwa pesawat sudah terbang dengan normal. Pilot itu menyatakan dia tidak perlu kembali ke bandara, seperti yang dia minta sebelumnya.
https://news.detik.com/berita/428510...npasar-jakarta


----------------------------

Cepat aja KNKT mengumumkan hasil investigasinya, terutama yang dari data 'black box' ysng sebagian sudah ditemukan itu ... agar nggak banyak teori spekulasi yang berbau konspirasi lagi. 

emoticon-Hansip

Diubah oleh madcabonger2018 02-11-2018 22:33
0
3.7K
19
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan