- Beranda
- Komunitas
- News
- Berita dan Politik
Pengamat Duga Tenaga Pendorong JT-610 Bermasalah


TS
molanay
Pengamat Duga Tenaga Pendorong JT-610 Bermasalah
Quote:

Jakarta- Pengamat penerbangan Adrianus Dharmawan menduga ada masalah pada tenaga pendorong pesawat Lion Air JT-610 yang jatuh di Perairan Karawang. Hal itu terlihat dari perilaku pesawat yang gagal menanjak.
Sejak menit ketiga hanya mampu berada di ketinggian 3.000 kaki, sedangkan pada menit ke-13 baru mencapai 6.000 kaki. Padahal seharusnya bisa mencapai 25.000-30.000 kaki.
"Ini mengindikasikan ada masalah pada tenaga pendorong di mesin pesawat. Pesawat bisa menanjak karena ada tenaga pendorongnya," ujar Adrianus, Selasa (30/10).
Lebih lanjut diungkap Adrianus, dalam pesawat terdapat beragam unsur seperti mesin, sistem kendali, sistem kemudi, dan banyak unsur lainnya. Untuk penyelidikan lebih lanjut memang harus menunggu data numeric yang berada di kotak hitam atau black box.
Sebenarnya, kata Adrianus, kotak hitam hanya sebutan semata. Semua flight data recorder yang merekam seluruh pergerakan mesin kemudi terekam di alat tersebut.
"Mesin pesawat sekarang serba elektronik. Semua terekam dan bisa diketahui apa masalahnya setelah black box ditemukan," papar Adrianus.
Dia juga mengingatkan agar setiap investigasi kecelakaan harus berpikir ke depan agar peristiwa serupa tidak terulang kembali.
Tentang low cost carrier dalam penerbangan, Adrianus menilai, hal itu bisa dilakukan dan memang ada komponen yang bisa dikurangi ketika menempuh penerbangan. Misalnya adalah tidak adanya konsumsi atau makanan atau minuman ketika menempuh perjalanan.
Selain itu low cost carrier juga bisa dilakukan dengan ticketing online yang tidak lagi harus mencetak dan memerlukan kertas. Low cost carrier juga menggunakan bahan bakar seefisien mungkin dengan mempertimbangkan jam terbang pesawat.
Meski low cost carrier, ditegaskan Adrianus, tidak berarti mengabaikan keselamatan. Semua maskapai penerbangan harus menomorsatukan keselamatan bagi para penumpangnya.
"Sebelum pesawat dinyatakan layak terbang pasti ada inspeksi lebih dulu dan perbaikan di setiap sektornya sehingga akhirnya dinyatakan laik terbang. Saya yakin semuanya mengutamakan keselamatan penumpang," pungkas Adrianus.
Pengamat kebijakan publik Agus Pambagio mengungkapkan, ketika sebuah pesawat meminta return to base sebagaimana yang diminta oleh pilot pesawat Lion Air JT-610 maka hal itu jelas mengindikasikan ada masalah dalam mesin pesawat. Namun, Agus tak mau berkomentar banyak sebelum hasil penyelidikan dari Komite Nasional Keselamatan Transportasi (KNKT) dirilis.
"Masalahnya sangat teknis. Saya tidak mau bicara banyak dulu karena tidak mau mendahului KNKT. Kalau pengamat menganalisa lebih dulu nanti dibilang dukun yang sok tahu. Walaupun tahu, saya pribadi lebih memilih untuk menunggu KNKT merilis hasil penyelidikannya sebelum saya berbicara banyak," papar Agus.
Sumber: Suara Pembaruan
http://www.beritasatu.com/nasional/519419-pengamat-duga-tenaga-pendorong-jt610-bermasalah.html
Bisa jadi sih..

Smoga kedepannya tidak terulang kembali..
0
9.1K
Kutip
93
Balasan


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan