Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

mbah.fananiAvatar border
TS
mbah.fanani
Ketua DAD Kalteng Minta Jatah Menteri Kepada KH Ma'ruf Amin


BORNEONEWS, Palangka Raya - Saat pelantikan Tim Kampanye Daerah Koalisi Indonesia Kerja Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng), Agustiar Sabran yang juga ketua Dewan Adat Dayak (DAD) Kalteng menyampaikan beberapa hal penting di hadapan KH Ma' ruf Amin.

Salah satunya terkait tidak pernah ada perwakilan atau putra-putri Kalteng yang menjabat menjadi menteri.

"Perlu diketahui, sejak kemerdekaan Indonedia hingga kini, tidak pernah ada putra-putri Kalteng menjabat sebagai menteri. Oleh karena itu, mungkin ini bisa menjadi pertimbangan Bapak Jokowi dan KH Ma'ruf Amin jika nantinya terpilih," ujarnya, Selasa (24/10/2018).

Selain itu, kaka kandung Gubernur Kalteng ini juga menyebut, optimistis akan memenangkan Jokowi-Amin minimal 70 persen suara di Kalteng.

"Pilpred sebelumnya, pasangan Bapak Jokowi-Jusuf Kalla mendulang suara di Kalteng hingga 65 persen, untuk itu saya optimistis Pilpres Kali ini minimal akan memberikan 70 persen suara masyarakat Kalteng," lanjutnya.

Selain itu, Agustiar juga menyebut, Pilpres 2019 ini pihaknya menargetkan suara Kalteng menjadi penyumbang terbanyak dibandingkan provinsi lain untuk memenangkan Jokowi-Amin. (GAZALI/B-5)

https://www.borneonews.co.id/berita/106999-ketua-dad-kalteng-minta-jatah-menteri-kepada-kh-ma-ruf-amin

Semoga dikasih menteri begitu harapan nasbung
1
975
7
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan